KPBP Sambut Baik SK Gubernur Gorontalo Tentang Persetujuan 5 DOB

- Jurnalis

Rabu, 17 November 2021 - 11:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Ketua Komite Pemuda Bone Pesisir (KPBP), Rosihan Kaluku.

Caption: Ketua Komite Pemuda Bone Pesisir (KPBP), Rosihan Kaluku.

Gorontalo || Rega Media News

Surat Keputusan (SK) Gubernur Gorontalo tentang persetujuan 5 Daerah Otonomi Baru (DOB) di Provinsi Gorontalo, disambut gembira Komite Pemuda Bone Pesisir (KPBP).

Dalam SK Gubernur Gorontalo Nomor : 416/1/XI/2021, Tanggal 16 November 2021 itu, terdapat 5 bakal DOB yang telah disetujui Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie. Diantaranya, Kabupaten Boliyohuto, Kabupaten Panipi, Kabupaten Bone Pesisir, Kabupaten Gorontalo Barat dan Kota Talaga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua KPBP Rosihan Kaluku, lewat keterangan tertulisnya kepada media ini menuturkan rasa terima kasihnya kepada Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, yang telah mendukung sepenuhnya perjuangan masyarakat Bone Pesisir.

“Akhirnya keluar juga SK Gubernur Gorontalo, tentang 5 DOB untuk calon kabupaten baru di Provinsi Gorontalo. Dan khusus Panitia dan Komite Pemuda Bone Pesisir, hal ini merupakan spirit perjuangan dan dukungan nyata dari Pemerintah Provinsi Gorontalo, terhadap 5 DOB, yang bersama-sama berjuang dengan rakyat di masing-masing wilayah calon kabupaten baru,” tuturnya, Rabu (16/11/21).

Diterangkannya, perjuangan dan pergerakan masyarakat Bone Pesisir dalam berupaya terbentuknya Kabupaten Bone Pesisir, telah melewati masa yang sangat panjang dan cukup dramatis.

Baca Juga :  Bupati Bangkalan Imbau ASN Jaga Netralitas Pemilu 2019

“Kami berjuang sejak Tahun 2007, saat Deklarasi di Lapangan Taruna Bilungala, dengan Panitia pertama Dr. Apris Tilome, dan sebagai Sekretaris panitianya, Yusuf Hamzah, seiring berjalannya waktu, kepanitiaan ini berganti, dan dimulai lagi perjuangan DOB, Kabupaten Persiapan Bone Pesisir,” terangnya.

Lebih lanjut ia menceritakan, pada Tahun 2019, diawali lagi dengan Seminar Nasional, tentang peluang dan tantangan Bone Pesisir. Disinilah peralihan kepanitian kembali terjadi, yang dilanjutkan oleh Dr. Hi. Ridwan Tohopi, sebagai Ketua KPKBP dan Kristianto Ruchban sebagai Sekretarisnya hingga saat ini.

“Yang dilakukan oleh kepanitiaan ini, adalah memperbaharui Dokumen Fesibility Akademik, sebagai syarat utama untuk pemekaran kabupaten baru, yang dimasukan ke Kementerian Dalam Negeri, Kemenkumham, Kemenkeu, Komisi II DPR RI dan DPD RI. Saat ini, dokumen itu dilengkapi dengan Keputusan DPRD Kabupaten Bone Bolango, melalui Rapat Paripurna dan Rekomendasi Bupati Bone Bolango, dalam bentuk SK Persetujuan Pemekaran Kabupaten Baru Bone Pesisir, dati Kabupaten Induk,” jelas Rosihan.

Baca Juga :  Warga Keluhkan Listrik Padam, Ini Kata Manager Rayon Ketapang

Selanjutnya jelas pria yang akrab disapa Eros itu, selang beberapa bulan belum lama ini, DPRD Provinsi Gorontalo telah menyetujui pemekaran Bone Pesisir menjadi kabupaten baru pada rapat paripurna DPRD Provinsi Gorontalo.

“7 Fraksi di DPRD Provinsi Gorontalo, dengan utuh menyetujuinya. Dan bersamaan dengan hari ini, SK Gubernur Gorontalo merekomendasikan 5 DOB Kabupaten/Kota yang salah satunya Kabupaten Persiapan Bone Pesisir, sekalian pemberian dana hibah yang diterimakan di Villa Bolihutuo, pada bulan kemarin,” jelasnya.

Ia menambahkan, yang menjadi harapan masyarakat Bone Pesisir setelah terbentuknya daerah itu, adalah peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakatnya secara menyeluruh.

“Karena sudah sekian lama, kesenjangan ini terjadi. Padahal, potensi PAD di wilayah ini sangatlah besar untuk sebuah daerah Kabupaten Bone Pesisir. Contohnya, potensi kelautan dan perikanan, perkebunan, serta pertambangan ramah lingkungan, yang sangat besar untuk daerah Bone Pesisir,” pungkasnya.

Berita Terkait

Pamekasan Siaga Bencana Alam, Kolaborasi Kunci Kesiapsiagaan
Bupati Bangkalan Dorong Guru Terus Berinovasi
Woro-Woro !, Ada Pasar Murah di Kecamatan Omben
PLN UP3 Madura Perkuat Kolaborasi Dengan FRPB
Syafiudin Asmoro: Syaikhona Kholil Inspirasi Bagi Generasi Muda
Dandim Sampang Pimpin Upacara Hari Pahlawan, Ini Pesannya !
Berlari Bersama Rakyat Menuju Bangkalan Hebat
Pemkab Pamekasan Serukan Kewaspadaan Hadapi Cuaca Ekstrem

Berita Terkait

Selasa, 11 November 2025 - 19:24 WIB

Pamekasan Siaga Bencana Alam, Kolaborasi Kunci Kesiapsiagaan

Selasa, 11 November 2025 - 18:43 WIB

Bupati Bangkalan Dorong Guru Terus Berinovasi

Selasa, 11 November 2025 - 15:33 WIB

Woro-Woro !, Ada Pasar Murah di Kecamatan Omben

Selasa, 11 November 2025 - 09:09 WIB

PLN UP3 Madura Perkuat Kolaborasi Dengan FRPB

Senin, 10 November 2025 - 19:05 WIB

Syafiudin Asmoro: Syaikhona Kholil Inspirasi Bagi Generasi Muda

Berita Terbaru

Caption: berlangsungnya apel trantibum dan kesiapsiagaan bencana hidrometeorologi, di Monumen Arek Lancor Pamekasan, (dok. regamedianews).

Daerah

Pamekasan Siaga Bencana Alam, Kolaborasi Kunci Kesiapsiagaan

Selasa, 11 Nov 2025 - 19:24 WIB

Caption: Bupati Bangkalan Lukman Hakim, sampaikan sambutan saat membuka talkshow pelatihan pembelajaran bagi guru dan kepala sekolah, (dok. regamedianews).

Daerah

Bupati Bangkalan Dorong Guru Terus Berinovasi

Selasa, 11 Nov 2025 - 18:43 WIB

Caption: Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, tampak di pamflet Pasar Murah dalam rangka memperingati Hari Jadi Provinsi Jawa Timur ke-80, (dok. regamedianews).

Daerah

Woro-Woro !, Ada Pasar Murah di Kecamatan Omben

Selasa, 11 Nov 2025 - 15:33 WIB

Caption: PLN UP3 Madura menyerahkan bantuan scoop stretcher kepada FRPB Pamekasan, (dok. regamedianews).

Daerah

PLN UP3 Madura Perkuat Kolaborasi Dengan FRPB

Selasa, 11 Nov 2025 - 09:09 WIB