Wujud Kepedulian Polres Sampang Terhadap Wartawan

- Jurnalis

Rabu, 19 Januari 2022 - 19:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Polres Sampang saat mengunjungi dan menjenguk  salah satu wartawan yang sedang sakit.

Caption: Polres Sampang saat mengunjungi dan menjenguk salah satu wartawan yang sedang sakit.

Sampang || Rega Media News

Polri, selain berperan dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum, serta memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.

Polri juga kerap melaksanakan kegiatan yang berjiwa sosial dan peduli terhadap sesama. Seperti halnya dilakukan Polres Sampang, mengunjungi rekan media yang sedang sakit.

Rabu (19/01/22), Polres Sampang mengunjungi kediaman Tricahyo (Wiwid), salah satu wartawan asal Desa Patarongan, Kecamatan Torjun, Sampang, saat sedang sedang sakit.

Humas Polres Sampang, Iptu Sunarno menyampaikan, saat ini pihaknya bersama Sat Binmas beserta anggota sengaja datang menjenguk ke rumah salah satu rekan media yang sedang sakit .

“Kami sengaja datang ke rumah Wiwid untuk melihat keadaan dan memotivasi, serta memberi semangat agar lekas sembuh dan bisa kembali beraktifitas seperti sedia kala,” terangnya.

Baca Juga :  Ikut Berduka Untuk Palu, Pemprov Gorontalo Tunda Festival Karawo

Kemudian Ia menambahkan, pihaknya berharap bantuan yang tidak seberapa ini bisa sedikit membantu dalam pemenuhan kebutuhan sehari hari di masa pemulihan dan penyembuhan yang sedang dijalani.

“Kami berharap jangan dilihat dari bentuk bantuannya, namun ini murni tulus ikhlas dan rasa empati serta kepedulian Polri terhadap rekan-rekan mitra kerja yang sedang mengalami musibah,” ungkapnya.

Sementara itu Kasat Binmas Polres Sampang, AKP Mohni melalui Ps Kanit Bintibsos Satbinmas Aipda Liwail Amri mengatakan, sudah menjadi kewajiban kita saling tolong menolong, apalagi bisa sambung doa untuk kesembuhan orang yang sedang sakit.

Baca Juga :  Buntut Gerebek Lokalisasi PSK, DPRD Sumenep Didemo GMNI

“Apalagi Mas Wiwid (Sapaan akrabnya) merupakan sosok jurnalis yang pantang menyerah, mempunyai kepercayaan diri dan mental baja, walau kondisinya disabilitas selalu semangat mencari sumber berita untuk disajikan kepada masyarakat.

“Namun sekarang berbaring di rumah karena sakit. Saya sangat berharap untuk kesembuhannya agar bisa kembali beraktifitas dan berkarya,” tegasnya.

Sementara itu keluarga besar Tricahyo mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Sampang, AKBP Arman yang telah mengintruksikan anggotanya untuk mengunjunginya.

“Semoga apa yang diberikan Polres Sampang dicatat amalan ibadahnya oleh Alloh SWT,” ucap Wiwid, seorang wartawan yang bergabung dalam Persatuan Wartawan Sampang (PWS).

Berita Terkait

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang
Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat
Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:13 WIB

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:34 WIB

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Kamis, 8 Januari 2026 - 21:21 WIB

Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Berita Terbaru

Caption: sebelum pengukuhan, panitia membacakan SK pengurus ranting dan anak ranting Muslimat NU Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 17:13 WIB

Caption: Manajer PLN UP3 Madura Fahmi Fahresi, diwawancara usai peresmian PJU baru di JLS Sampang, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:24 WIB

Caption: kiri, Moh Ramadhoni mewakili Direktur RSUD Pamekasan saat ditemui awak media, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Jan 2026 - 13:34 WIB

Caption: potongan video viral, sejumlah warga Desa Penyaksagan menampung cairan dari semburan sumur bor menggunakan botol, (dok. Syafin Rega Media).

Peristiwa

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Jumat, 9 Jan 2026 - 10:05 WIB