Porprov Jatim Ke VII, Atlet Catur Bangkalan Sumbang Emas & Perak

- Jurnalis

Selasa, 28 Juni 2022 - 00:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: atlet catur Bangkalan (Ameliasih), peraih medali perak di kategori perorangan putri, Porprov Jatim ke VII.

Caption: atlet catur Bangkalan (Ameliasih), peraih medali perak di kategori perorangan putri, Porprov Jatim ke VII.

Bangkalan || Rega Media News

Hari ketiga atlet Kabupaten Bangkalan berjuang mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur ke VII terus menorehkan catatan positif. Salah satunya dari cabang olahraga Catur kembali menambah raihan medali emas dan perak di nomor catur cepat.

Atlet peraih medali perak tersebut, pasangan Dhea Safitri dan M Khoirul Umam yang kembali menyumbangkan medali emas untuk Kabupaten Bangkalan di kategori Catur Cepat Mix, dan Ameliasih yang meraih Medali Perak di kategori Perorangan Putri.

Ketua Persatuan Catur Indonesia (Percasi) Kabupaten Bangkalan, Moh Burhan Arif, mengucapkan rasa syukur dan bangga atas raihan atlet Catur Bangkalan.

Baca Juga :  Satpolairud Antisipasi Gangguan Logistik Pemilu di Mandangin Sampang

“Alhamdulillah, atas kerja keras dan perjuangan anak didik kita berhasil mendapat medali tiga emas dan satu medali perak,” ucapnya, Senin (27/06/2022).

Menurutnya, atlet yang sudah mendapat medali emas tidak bisa bertanding lagi besok di nomor Catur Klashik. Tetapi, bagi atlet yang mendapat medali perak masih bisa bertanding.

“Seperti Ameliasih besok masih bisa bertanding kembali dan untuk Muhlis tidak bisa bertanding lagi, karena sudah mendapat 2 emas,” imbuhnya.

Hal itu sudah sesuai dengan aturan Percasi tidak boleh ikut bagi atlet peraih emas. Ia mengatakan, atlet catur yang bertanding hari ini adalah dari kelas perorangan. Dari kemarin catur kilat sudah mendapat emas dan kelas cepatnya mendapat perak.

Baca Juga :  Terima Sebesar 900 Ribu, KPM BLT DD Desa Gunung Rancak Sumringah

Dari Hasil pada Pekan Olahraga Provinsi ke VII tahun 2022 ini, pihaknya mempunyai pekerjaan rumah, yakni meneruskan dan melahirkan bibit baru dari cabang olahraga catur.

“Karena untuk Dhea masih bisa ikut Porprov Tahun mendatang, sementara untuk Umam dan Ameliasih sudah tidak mencukupi secara umur,” ungkapnya.

Diketahui, Kontingen Porprov Jatim Kabupaten Bangkalan di hari ke empat masih mendapat poin 30, dengan perolehan medali 4 emas, medali perak 3 dan perunggu 9. Secara keseluruhan kontingen Bangkalan berada di posisi 15 besar dibawah kontingen Pacitan.

Berita Terkait

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga
Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun
Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi
Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong
Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya
Pemkab Pamekasan Matangkan Penyambutan Valen D’Academy 7
Buntut Kasus RS Nindhita, DPRD Sampang Didemo
MUI Sampang Imbau Masyarakat: Tahun Baru Tanpa Euforia

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:13 WIB

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:01 WIB

Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:11 WIB

Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi

Rabu, 31 Desember 2025 - 10:01 WIB

Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong

Selasa, 30 Desember 2025 - 10:39 WIB

Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya

Berita Terbaru

Caption: Kasi Humas Kepolisian Resor Sampang AKP Eko Puji Waluyo, saat diwawancara awak media di ruangan kerjanya, (dok. Harry, Rega Media).

Hukum&Kriminal

Bogem Nelayan Pamekasan, Pria di Sampang Diamankan Polisi

Kamis, 1 Jan 2026 - 20:08 WIB

Caption: dua pelaku curanmor inisial AA dan ZA tengah diperiksa penyidik Satreskrim, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Hukum&Kriminal

Dua Bandit Motor Asal Camplong Berhasil Diringkus

Kamis, 1 Jan 2026 - 08:08 WIB