Solar di Sampang Langka, Petani Terancam Tak Bercocok Tanam

- Jurnalis

Rabu, 23 November 2022 - 14:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: ilustrasi, (Dok. foto SPBU).

Caption: ilustrasi, (Dok. foto SPBU).

Sampang,- Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar bersubsidi di SPBU Desa Pangelen, Kecamatan/Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, mengalami kelangkaan. Akibatnya, sejumlah petani setempat terancam tidak bisa bercocok tanam.

Dari pantauan regamedianews.com, pom pengisian solar bersubsidi di SPBU 5469208 Pangelen Sampang tersebut, tampak sepi dari aktivitas dan kendaraan, Rabu (23/11/2022).

Adi salah satu petani asal Kecamatan Robatal Sampang mengatakan, dirinya kesulitan mendapatkan solar bersubsidi, untuk kebutuhan pengoperasian Alat Mesin Pertanian (Alsintan).

Baca Juga :  Novi Terpilih Jadi Ketua DPD NasDem Sampang, Ini Kata Kordapil Madura

“Hampir dua Minggu ini kami tidak mendapatkan BBM jenis solar bersubsidi, untuk kebutuhan pertanian. Jika masalah kelangkaan BBM solar ini tidak segera diatasi, maka petani akan terancam tidak bisa bercocok tanam,” ujarnya.

Demi mendapatkan solar bersubsidi tersebut, dirinya mengaku sudah meminta rekomendasi dari Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Robatal.

“Kami berharap kelangkaan solar bersubsidi ini segera teratasi, agar para petani di Sampang kembali bisa bercocok tanam, terlebih saat ini musim tanam padi,” pungkasnya.

Baca Juga :  Jelang HUT Kemerdekaan RI, Madura Jadi Target Penjualan Bendera

Sementara salah satu petugas SPBU 5469208 yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan, pasokan solar bersubsidi di SPBU tersebut sudah sekira 10 hari tidak dikirim oleh pihak Pertamina.

“Kami tidak tahu kapan pasokan solar ini ini dikirim oleh pihak Pertamina. Namun, nanti pasokan solar ini dikirim, tidak akan melayani pembelian pakai jerigen yang tidak dilengkapi dokumen rekomendasi dari BPP khusus kebutuhan pertanian,” singkat petugas SPBU saat ditemui dikantornya.

Berita Terkait

Masalah Ekonomi Pemicu Melonjaknya Perceraian di Pamekasan
Diskominfo Bangkalan Jadi Rujukan Transparansi Digital
Bupati Sampang: Anggaran Terbatas, Jaminan Kesehatan Harus Tetap Jalan
Pamekasan Darurat Perceraian, 1.694 Kasus Masuk Pengadilan Agama
Musrenbang Banyuates, Ra Mahfudz Beberkan 4 Prioritas Sampang 2027
Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot
Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan
Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 20:43 WIB

Masalah Ekonomi Pemicu Melonjaknya Perceraian di Pamekasan

Jumat, 30 Januari 2026 - 22:48 WIB

Diskominfo Bangkalan Jadi Rujukan Transparansi Digital

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:49 WIB

Bupati Sampang: Anggaran Terbatas, Jaminan Kesehatan Harus Tetap Jalan

Kamis, 29 Januari 2026 - 19:07 WIB

Pamekasan Darurat Perceraian, 1.694 Kasus Masuk Pengadilan Agama

Kamis, 29 Januari 2026 - 13:08 WIB

Musrenbang Banyuates, Ra Mahfudz Beberkan 4 Prioritas Sampang 2027

Berita Terbaru

Caption: konferensi pers, Pengadilan Agama Pamekasan ungkap kasus angka perceraian selama tahun 2025, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

Masalah Ekonomi Pemicu Melonjaknya Perceraian di Pamekasan

Sabtu, 31 Jan 2026 - 20:43 WIB

Caption: petugas kesehatan tengah memberikan pelayanan cek kesehatan kepada warga, dalam kegiatan CKG yang digelar PCNU Sampang, (dok. foto istimewa).

Sosial

PCNU Sampang Gandeng Dinkes Layani Kesehatan Masyarakat

Sabtu, 31 Jan 2026 - 13:03 WIB

Caption: Wakil Ketua DPRD Tulungagung pose dengan pihak Diskominfo Bangkalan usai agenda studi banding, (sumber foto: laman resmi Pemkab Bangkalan).

Daerah

Diskominfo Bangkalan Jadi Rujukan Transparansi Digital

Jumat, 30 Jan 2026 - 22:48 WIB

Caption: anggota Persit Kodim 0827 Sumenep bersama Bhayangkari Polres Sumenep saat donor darah, (sumber foto. Media Center Sumenep).

Sosial

Persit Kodim 0827 Sumenep Kompak Donor Darah

Jumat, 30 Jan 2026 - 19:44 WIB

Caption: tampak polisi tidak berseragam bersama warga, mengevakuasi terduga pelaku pencurian ke UGD RSUD dr.Mohammad Zyn Sampang, (dok. foto istimewa).

Peristiwa

Terduga Maling di Sampang Nyaris Tewas Diamuk Warga

Jumat, 30 Jan 2026 - 18:52 WIB