Jembatan Gantung Pasie Meurapat Kluet Selatan, Terancam Ambruk

- Jurnalis

Minggu, 12 Februari 2023 - 13:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Terlihat Abutmen Jembatan Gantung Pasie Meurapat Kecamatan Kluet Selatan Terancam Ambruk Akibat Abrasi (Foto/AE).

Caption: Terlihat Abutmen Jembatan Gantung Pasie Meurapat Kecamatan Kluet Selatan Terancam Ambruk Akibat Abrasi (Foto/AE).

ACEH Selatan,- Abrasi tebing sungai di Gampong Pasie Meurapat, Kecamatan Kluet Selatan, Kabupaten Aceh Selatan, jembatan gantung yang telah selesai di bangun sejak tahun 2021 lalu itu terancam ambruk.

Pengikisan tebing sungai dipicu arus deras tersebut telah mendekati abutmen jembatan gantung, sebagai penghubung antara Gampong Pasie Meurapat dengan Gampong Ujung Pasie, Kec. Kluet Selatan.

Keuchik Gampong Pasie Meurapat, Junardi kepada wartawan di Tapaktuan, minggu (12/2/2023) mengatakan, abrasi tebing terjadi akibat arus deras sungai.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saat ini, tebing sungai di abutmen jembatan gantung terus digerus abrasi, jika tidak segera ditangani dikhawatirkan jembatan akan ambruk,” katanya.

Menurutnya, sejak telah dibangunnya jembatan gantung pada tahun 2021 lalu itu, jarak tempuh dari dan ke Gampong Pasie Meurapat sudah semakin dekat.

Baca Juga :  Viral, Warga Sampang Cari Bocah Hilang Disembunyikan Jin

“Biasanya jarak tempuh dari Gampong Pasie Meurapat ke Kota Fajar, Kecamatan Kluet Utara dari biasanya 13 kilometer menjadi 6 kilometer atau dari 20 menit menjadi 10 menit,” ucapnya.

Ia juga mengutarakan, selama ini keberadaan jembatan gantung itu sangat bermanfaat bagi masyarakat untuk mempersingkat jarak menuju ke sawah maupun ke kebun.

“Sebelum dibangun jembatan gantung ini, masyarakat harus melewati jalan alternatif dengan jarak tempuh yang sangat jauh,” tuturnya.

Namun sekarang, sambungnya, pengikisan tebing sungai telah mengancam abutmen jembatan gantung. Disusul ambruknya beronjong sekitar 20 meter di seberang sungai Gampong Pasie Meurapat.

Baca Juga :  Aneka Lomba Tradisional Hiasi HUT Kemerdekan RI Ke 73

“Sedangkan tebing sungai di Gampong Pasie Meurapat yang belum ditanggul semakin digerus abrasi. Ini, sangat kita khawatirkan, bila tidak ditangani segera, jembatan gantung ini bakal ambruk,” sebutnya.

Oleh sebab itu, ia mengharapkan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Selatan, agar segera membangun tanggul pengaman tebing di sekitar abutmen jembatan gantung.

“Pembangunan tanggul pengaman tebing sungai ini sangat perlu dilakukan untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan dikemudian hari,” tutupnya.

Diketahui, pembangunan jembatan gantung Pasie Meurapat itu merupakan usulan dari Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran melalui dana aspirasi anggota DPR-RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) asal Aceh, H. Irmawan S.Sos MM.

Berita Terkait

Berlari Bersama Rakyat Menuju Bangkalan Hebat
Pemkab Pamekasan Serukan Kewaspadaan Hadapi Cuaca Ekstrem
Pemkab Bangkalan Siap Reformasi Pajak dan Restribusi Daerah
Polantas Sampang Beri Tips Berkendara Aman Saat Hujan
Wabup Bangkalan Dorong Transformasi Pengadaan Barjas Lewat e-Katalog 6.0
RS Kusuma Hospital Pamekasan Dituding Tak Berempati
Ditjenpas Beri Reward Pegawai Lapas Narkotika Pamekasan
Bupati Bangkalan Kerja Bakti Ke Kamal Naik Pickup

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 13:59 WIB

Berlari Bersama Rakyat Menuju Bangkalan Hebat

Minggu, 9 November 2025 - 08:40 WIB

Pemkab Pamekasan Serukan Kewaspadaan Hadapi Cuaca Ekstrem

Sabtu, 8 November 2025 - 13:01 WIB

Pemkab Bangkalan Siap Reformasi Pajak dan Restribusi Daerah

Kamis, 6 November 2025 - 22:06 WIB

Wabup Bangkalan Dorong Transformasi Pengadaan Barjas Lewat e-Katalog 6.0

Kamis, 6 November 2025 - 21:03 WIB

RS Kusuma Hospital Pamekasan Dituding Tak Berempati

Berita Terbaru

Caption: Bupati Bangkalan Lukman Hakim, menerima reward rekor muri lomba lari dengan penggunaan gelang bercahaya terbanyak, (dok. regamedianews).

Daerah

Berlari Bersama Rakyat Menuju Bangkalan Hebat

Minggu, 9 Nov 2025 - 13:59 WIB

Caption: Wakil Bupati Pamekasan H. Sukriyanto, (dok. foto istimewa).

Daerah

Pemkab Pamekasan Serukan Kewaspadaan Hadapi Cuaca Ekstrem

Minggu, 9 Nov 2025 - 08:40 WIB

Caption: korban tergeletak di jalan bersimbah darah diatas sepeda motor, di sekitar Monumen Arek Lancor Pamekasan, (dok. regamedianews).

Peristiwa

Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Monumen Arek Lancor

Minggu, 9 Nov 2025 - 07:29 WIB

Caption: konferensi pers, Kasat Reskrim Polres Pamekasan ungkap kasus pembunuhan pria dengan cara dibacok dan dibakar, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Polres Pamekasan Dalami Pembunuhan Pria Sokobanah

Sabtu, 8 Nov 2025 - 10:24 WIB