Satgas Sahabat Trunojoyo Sosialisasi Cegah Pelecehan Seksual & Anti Perundungan

- Jurnalis

Kamis, 2 Maret 2023 - 22:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Satgas Sahabat Trunojoyo bersama jajaran guru UPTD SDN Kombangan 1, (dok. regamedianews).

Caption: Satgas Sahabat Trunojoyo bersama jajaran guru UPTD SDN Kombangan 1, (dok. regamedianews).

Bangkalan,- Tim Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (Satgas PPKS) “Sahabat Trunojoyo” Universitas Trunojoyo Madura (UTM) mensosialisasikan pencegahan pelecehan seksual dan anti perundungan di UPTD SDN Kombangan 1 Kecamatan Geger, Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Kamis (02/03/2023).

Ketua Satgas Sahabat Trunojoyo Sumriyah mengatakan, kegiatan sosialisasi tersebut bertujuan memberi edukasi pada anak usia dini, agar bisa mengetahui akibat dan teknis pelaporan perundungan yang terdapat di lingkungan sekolah.

Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan memberikan sarana informasi, untuk membangun rasa kekeluargaan dan kebersamaan dengan teman-teman lingkungan, supaya saling damai dalam menyikapi segala persoalan.

“Kegiatan ini diikuti seluruh siswa-siswi UPTD SDN Kombangan 1. Selain sosialisasi, kami juga mengadakan game-game seru bersama dan mempererat antara siswa satu dan yang lainnya,” ucap Sumriyah, yang juga Dosen Muda Fakultas Hukum UTM.

Menurutnya, dalam kegiatan sosialisasi tersebut sangatlah berkesan, karena seluruh jajaran staf dan kepala sekolah UPTD SDN Kombangan 1 sangat antusias dan memberikan pengalaman yang tak terlupakan, untuk tim Satgas PPKS “Sahabat Trunojoyo”.

Baca Juga :  Cegah 3C, Resmob Sampang Optimalkan Kring Serse

“Tidak lupa, kami selaku tim memberikan beberapa kenang-kenangan berupa poster serta cinderamata, untuk dapat di ingat oleh keluarga besar UPTD SDN Kombangan 1,” tuturnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut kepala sekolah UPTD SDN Kombangan 1 Sulistiani, S.Pd. bersama jajaran guru-guru setempat. Kemudian tim Satgas Sahabat Trunojoyo, Nailur Rohma, S. Psi., Psikologi, Rizal Zulkamain, SH., MM., Drajat Wicaksono, M.Si. serta beberapa mahasiswa selaku anggota satgas.

Berita Terkait

DPRD Sampang Sepakati APBD 2026 Sebesar Rp1,98 Triliun
Pemkab Pamekasan Perkuat Peran Posyandu Tekan Angka Stunting
Pamekasan Ekspor Produk Tembakau Rp2,7 Miliar
Nelayan Arosbaya Protes, Kapal Troll Ancam Nyawa dan Ekosistem Laut
13 Desember 2025, MUI Sampang Gelar Musda ‘Pemilihan Ketua’
Pemkab Sampang Wujudkan Lingkungan Sehat Tanpa Rokok
Kupas Tuntas Tiga Biang Keladi Residivisme
Disperindag Pamekasan Mulai Penataan Kios Pasar Kolpajung

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 17:13 WIB

DPRD Sampang Sepakati APBD 2026 Sebesar Rp1,98 Triliun

Jumat, 28 November 2025 - 13:12 WIB

Pemkab Pamekasan Perkuat Peran Posyandu Tekan Angka Stunting

Jumat, 28 November 2025 - 08:38 WIB

Pamekasan Ekspor Produk Tembakau Rp2,7 Miliar

Kamis, 27 November 2025 - 22:07 WIB

Nelayan Arosbaya Protes, Kapal Troll Ancam Nyawa dan Ekosistem Laut

Kamis, 27 November 2025 - 17:08 WIB

13 Desember 2025, MUI Sampang Gelar Musda ‘Pemilihan Ketua’

Berita Terbaru

Caption: Bupati Sampang sampaikan sambutan saat rapat paripurna DPRD Sampang, tentang persetujuan APBD tahun 2026, (dok. Harry, Rega Media).

Daerah

DPRD Sampang Sepakati APBD 2026 Sebesar Rp1,98 Triliun

Jumat, 28 Nov 2025 - 17:13 WIB

Caption: Bupati Pamekasan Kholilurrahman sampaikan sambutan, saat pelepasan ekspor produk tembakau unggulan Madura, (dok. Kurdi, Rega Media).

Daerah

Pamekasan Ekspor Produk Tembakau Rp2,7 Miliar

Jumat, 28 Nov 2025 - 08:38 WIB