Universitas Trunojoyo Madura Ditetapkan Sebagai PTN BLU

- Jurnalis

Selasa, 23 Mei 2023 - 08:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Universitas Trunojoyo Madura.

Caption: Universitas Trunojoyo Madura.

Bangkalan,- Universitas Trunojoyo Madura (UTM) kini telah bertransformasi status menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Layanan Umum (PTN-BLU), dari sebelumnya status Perguruan Tinggi Negeri Satuan Kerja (PTN-Satker).

Hal itu berdasarkan Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 176 tahun 2023, tentang penetapan Universitas Trunojoyo Madura pada Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi sebagai instansi Pemerintah yang menerapkan pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum.

Rektor Universitas Trunojoyo Madura Dr. Safi mengaku bersyukur, upaya kampus Trunojoyo bisa terwujud menjadi badan layanan umum.

Baca Juga :  Disentil FGD Untuk Beraudiensi, PN Sampang Beralasan PPKM

“Pertanggal 22 Mei 2023 sudah keluar dari Kementerian Keuangan dengan nomer 176. Tentu UTM bersyukur Alhamdulillah, usulan UTM untuk merubah status kampus dari PK Satker ke PK BLU sudah keluar dari Kementerian keuangan,” ujar mantan Dekan FH UTM tersebut, Senin, (22/05/23).

Menurut Safi’, capaian perubahan status UTM menjadi Badan Layanan Umum tidak lepas peran dari semua civitas akademika Universitas Trunojoyo Madura.

“Tentunya, ini hasil kerja semua civitas akademik mulai dari kepemimpinan Rektor sebelumnya, Muh.Syarif dan semua tim yang terlibat,” ungkapnya.

Baca Juga :  Sampang Siaga!, Banjir Rendam Sejumlah Desa dan Ruas Jalan Protokol

Karena proses ini, imbuh Safi’, dimulai dari kepemimpinan yang lama dan dilanjutkan oleh kepimpinan yang baru. Ia bersyukur, hari ini sudah disetujui dalam peraturan Kementerian Keuangan nomer 176 tahun 2023.

Oleh karena itu, dirinya menyambut baik atas perubahan tersebut, dengan langkah baru UTM, untuk segera berbenah menghadapi masa transisi dari Satker ke BLU.

“Semoga perubahan dari PTN Satker ke PTN BLU ini membawa kebaikan, keberkahan dan kemajuan untuk Universitas Trunojoyo Madura,” harapnya.

Berita Terkait

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi
Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC
Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan
Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas
Wabup Bangkalan Tekankan Profesionalisme ASN Pendidikan
Disfungsi SDN Batuporo Timur 1, DPRD Sampang Siapkan Pansus dan Audit Investigatif
BPJS Ketenagakerjaan Sasar Tenaga Pendidik Madrasah di Sampang
SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terancam “Gulung Tikar”

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:22 WIB

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:37 WIB

Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:49 WIB

Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:12 WIB

Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:23 WIB

Wabup Bangkalan Tekankan Profesionalisme ASN Pendidikan

Berita Terbaru

Caption: ilustrasi pemeriksaan medis resmi dari tim inafis dan tim dokter forensik terhadap kerangka manusia, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polisi Beberkan Hasil Identifikasi Kerangka Mr.X di Sampang

Sabtu, 24 Jan 2026 - 12:12 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Anang Hardianto bersama Ketua Bhayangkari berjabat tangan dengan sejumlah perwira yang dimutasi usai gelar sertijab, (sumber foto: Media Center Sumenep).

Daerah

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Jan 2026 - 22:22 WIB

Caption: Konsulat Jenderal Australia Mr.Glen Askew berikan cinderamata kepada Bupati Sampang H.Slamet Junaidi, (dok. foto istimewa).

Nasional

Konjen Australia Jajaki Potensi Unggulan Kota Bahari

Jumat, 23 Jan 2026 - 20:40 WIB

Caption: tengah, Kepala Kejaksaan Negeri Sampang Fadilah Helmi, (dok. Harry Rega Media).

Nasional

Terkuak! Ini Alasan Kejagung Periksa Kajari Sampang

Jumat, 23 Jan 2026 - 19:09 WIB