Partai Besutan Presiden RI Terpilih Resmi Usung Pasangan Aba Idi – Ra Mahfud Pada Pilkada Sampang

- Jurnalis

Rabu, 26 Juni 2024 - 16:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Ketua Partai Gerindra DPD Jatim saat menyerahkan rekomendasi partai kepada H.Slamet Junaidi - Ra Mahfud, (dok. regamedianews).

Caption: Ketua Partai Gerindra DPD Jatim saat menyerahkan rekomendasi partai kepada H.Slamet Junaidi - Ra Mahfud, (dok. regamedianews).

Sampang,- Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) secara resmi memberikan rekomendasi kepada pasangan H.Slamet Junaidi – Ra Mahfud pada momen Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Sampang pada November 2024 mendatang.

Hal tersebut, dibuktikan dengan telah diserahkan rekomendasi dari partai besutan presiden terpilih Prabowo Subianto kepada keduanya, pada Rabu (26/06) siang, di Aula Hotel Panglima, Sampang, Madura.

Penyerahan dilakukan langsung oleh pentolan partai berlambang Garuda tersebut yakni oleh ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Jawa Timur, H. Anwar Sadad.

Dalam sambutannya, pria yang beberapa kali menjabat sebagai wakil rakyat provinsi Jawa Timur itu mengaku, pihaknya tidak serta merta mengeluarkan rekomendasi begitu saja, namun menurutnya telah dilakukan beberapa tahapan diinternal partainya.

Baca Juga :  La Nyalla; Lima Sila Final, Agama Bukanlah Ancaman Bagi Pancasila

Dirinya juga menuturkan, bahwa telah ada beberapa nama yang sudah mendaftar di partainya tersebut.

“Namun setelah melalui beberapa tahapan dan pertimbangan, kami memutuskan untuk mengusung pasangan bakal calon H. Slamet Junaidi bersama Ra Mahfud,” paparnya.

Oleh sebab itu, Anwar Sadad juga memastikan, dengan telah diserahkan rekomendasi tersebut, mesin partai Gerindra di Kabupaten Sampang juga dipastikan akan segera bergerak memberikan dukungan penuh, untuk kemenangan pasangan H Slamet Junaidi – Ra Mahfud.

Baca Juga :  Terkait Takbir Keliling, Ini Tuntutan Pemuda Dungaliyo

“Kami pastikan mesin partai akan berjalan dari berbagai lapisan, dan inshaallah kemenangan akan diraih bersama ulama’ dan masyarakat Sampang,” imbuhnya.

Sementara itu, H.Slamet Junaidi menyampaikan terima kasih kepada Partai Gerindra, karena telah mempercayai dirinya dan Ra Mahfud, sebagai Bacabup-Bacawabup Sampang.

“Terima kasih, karena telah mempercayai kami untuk memimpin Sampang, tentunya kami akan kembali membangun Sampang yang Hebat dan Bermartabat,” tuturnya.

Untuk sekedar diketahui, hingga saat ini pasangan H.Slamet Junaidi – Ra Mahfud telah mengantongi dua rekomendasi partai, diantaranya partai Nasdem dan partai Gerindra.

Berita Terkait

Tapak Tilas 1 Abad NU: Dari Bangkalan ke Jombang
PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth
Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan
PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar
Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga
Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun
Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi
Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 08:18 WIB

Tapak Tilas 1 Abad NU: Dari Bangkalan ke Jombang

Minggu, 4 Januari 2026 - 20:08 WIB

PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth

Jumat, 2 Januari 2026 - 18:48 WIB

Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan

Jumat, 2 Januari 2026 - 09:03 WIB

PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:13 WIB

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga

Berita Terbaru

Caption: penyerahan tongkat dan tasbih isyarah pendirian NU diserahkan kepada Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, (dok. foto istimewa).

Nasional

Tapak Tilas 1 Abad NU: Dari Bangkalan ke Jombang

Senin, 5 Jan 2026 - 08:18 WIB

Caption: Ketua PWI Bangkalan pose bersama usai seminar nasional di Kampus Institut Bahri Asyiq Galis, (dok. Syafin, Rega Media).

Daerah

PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth

Minggu, 4 Jan 2026 - 20:08 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Rivanda, saat gelar konferensi pers ungkap kasus kriminal selama tahun 2025, (dok. foto istimewa).

Hukum&Kriminal

Kriminalitas di Sumenep, Kejahatan Siber Melonjak Tajam

Minggu, 4 Jan 2026 - 17:27 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Rivanda, saat gelar press conference ungkap kasus kriminal selama tahun 2025, (dok. foto istimewa).

Hukum&Kriminal

Polres Sumenep Gaspol, 82% Kasus Kriminal Diselesaikan

Sabtu, 3 Jan 2026 - 18:42 WIB