Viral, Seorang Remaja di Sampang Nyaris Diamuk Warga

- Jurnalis

Senin, 1 Juli 2024 - 21:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: screenshot video viral, remaja berpeci hitam tampak dikerumuni warga, (dok. regamedianews).

Caption: screenshot video viral, remaja berpeci hitam tampak dikerumuni warga, (dok. regamedianews).

Sampang,- Seorang remaja bersarung dan berpeci hitam di Sampang, Madura, Jawa Timur, nyaris menjadi bulan-bulanan warga.

Informasi yang diterima regamedianews, remaja tersebut diduga pelaku pencurian sepeda listrik, pada Jumat (28/06/2024) kemarin.

Warga yang mengetahui hal itu, sempat merekam pelaku saat diamankan polisi berpakaian preman, dan videonya viral di media sosial.

Sementara, Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dedy Dely Rasidie, tidak menampik video viral tersebut.

“Iya, diamakan seorang remaja diduga pelaku pencurian sepeda listrik, di Jl.Rajawali beberapa waktu lalu,” ujar Dedy.

Baca Juga :  Bupati Ra Latif Sapa Masyarakat Bangkalan Melalui Progam Busama

Dari hasil interogasi, ungkap Dedy, terduga pelaku mengakui jika telah melakukan pencurian dengan pemberatan (curat).

“Tersangka berinisial AN (15), dia seorang pelajar asal Desa Pulau Mandangin, Sampang,” terangnya, Senin (01/07) sore.

Kasus pencurian itu terungkap, jelas Dedy, saat korban berpapasan dengan pelaku yang tengah mengendarai sepeda listrik miliknya yang hilang.

“Korban memberhentikan pelaku dan menanyakan tentang kepemilikan sepeda listrik itu, lantas pelaku kabur,” ucapnya.

Baca Juga :  Rekapitulasi Suara Pilkada Sampang di Omben Terpantau Kondusif

Ketika pelaku melarikan diri, imbuh Dedy, korban langsung meneriakinya maling, dan akhirnya berhasil ditangkap warga.

“Atas kejadian pencurian sepeda listrik tersebut, korban mengalami kerugian sekitar Rp 4,5 juta,” terangnya.

Dedy menambahkan, untuk barang bukti yang diamankan, berupa sepeda listrik dengan ciri-ciri jok depan belakang warna orange.

“Sedangkan korbannya sendiri, seorang pelajar berinisial K, alamat Puri Matahari, Sampang,” pungkasnya.

Berita Terkait

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara
Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun
Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah
Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang
Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus
Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep
Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis
Aktor 23 TKP Pencurian Motor di Sampang-Bangkalan Tertangkap

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 21:04 WIB

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Minggu, 11 Januari 2026 - 21:49 WIB

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:05 WIB

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:27 WIB

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang

Rabu, 7 Januari 2026 - 08:08 WIB

Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus

Berita Terbaru

Caption: Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti kasus penjambretan yang menyebabkan satu korban meninggal dunia, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Senin, 12 Jan 2026 - 21:04 WIB

Caption: ilustrasi hujan disertai angin dan petir menerpa wilayah kabupaten, (dok. Harry Rega Media).

Pariwisata

Peringatan Dini BMKG: Sampang Masuk Wilayah Rawan Angin Kencang

Senin, 12 Jan 2026 - 16:54 WIB

Caption: ilustrasi pelaku kriminal ditangkap, Pj Kades Tlagah beberkan surat pengunduran diri inisial UA dari jabatannya sebagai perangkat desa, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Minggu, 11 Jan 2026 - 21:49 WIB

Caption: Dandim Sumenep Letkol Arm Bendi Wibisono, menyampaikan arahannya saat grand launching SPPG di Kecamatan Rubaru, (sumber foto. Sumenep.go.id).

Daerah

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Minggu, 11 Jan 2026 - 12:02 WIB

Caption: sebelum pengukuhan, panitia membacakan SK pengurus ranting dan anak ranting Muslimat NU Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 17:13 WIB