Maju Pilbup Bangkalan, Mathur Dapat Dukungan Tokoh PBNU

- Jurnalis

Kamis, 12 September 2024 - 17:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Mathur Husyairi bersama istri saat silaturahmi ke KH Abdul Muhaimin, (dok. regamedianews).

Caption: Mathur Husyairi bersama istri saat silaturahmi ke KH Abdul Muhaimin, (dok. regamedianews).

Bangkalan,- Calon Bupati Bangkalan Mathur Husyairi mendapat dukungan penuh dari KH Abdul Muhaimin, Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Ummahat di Kota Gede, Yogyakarta.

Dukungan tersebut disampaikan, saat Mathur beserta istrinya, Mutmainah, kunjungan ke kediaman KH Abdul Muhaimin, Kamis (12/09/2024).

KH Abdul Muhaimin, A’wan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dan Ketua Ikatan Pesantren Indonesia menyatakan, keyakinannya terhadap potensi pasangan Mathur-Jayus, untuk membawa perubahan positif bagi masyarakat Bangkalan.

“Semoga Allah berkenan memberikan fadholnya, anugerahnya serta berjalan dengan lancar dan amanah, full barokah,” ungkap KH Abdul Muhaimin, juga dikenal sebagai sahabat dari Gus Wahid Maktub.

Baca Juga :  Tim Demit Ringkus Pelaku Curanmor Wilayah Sampang

Dalam kesempatan tersebut, KH Abdul Muhaimin menilai bahwa pasangan Mathur-Jayus memiliki semangat juang yang tinggi, rekam jejak yang baik, serta pemahaman keagamaan yang mendalam.

Menurutnya, visi pasangan ini untuk masa depan Bangkalan sangat jelas dan memberikan harapan besar.

Menanggapi dukungan tersebut, Mathur Husyairi mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam.

Baca Juga :  Layanan Prima Untuk Keluarga WBP Saat Kunjungan Idul Fitri

“Dukungan ini menjadi semangat besar bagi kami untuk terus berjuang, tidak hanya untuk memenangkan Pilkada, tetapi juga untuk membawa perubahan yang lebih baik bagi Bangkalan,” kata Mathur.

Ia menegaskan komitmennya untuk meningkatkan berbagai aspek kehidupan di Bangkalan, termasuk pendidikan, kesejahteraan, dan kebudayaan.

Dengan dukungan dari tokoh-tokoh penting seperti KH Abdul Muhaimin, pasangan Mathur-Jayus semakin optimis dalam menghadapi kontestasi Pilkada Bangkalan 2024-2029.

Berita Terkait

Ikhtiar DPD Partai NasDem Sampang Cetak Kader Berintegritas
Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 15:05 WIB

Ikhtiar DPD Partai NasDem Sampang Cetak Kader Berintegritas

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:49 WIB

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Minggu, 11 Januari 2026 - 12:02 WIB

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:13 WIB

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Berita Terbaru

Caption: tengah, Ketua DPD Partai NasDem Sampang Surya Noviantoro, berdampingan dengan Ketua DPRD Sampang Rudi Kurniawan, disela acara pendidikan politik, (dok. foto istimewa).

Politik

Ikhtiar DPD Partai NasDem Sampang Cetak Kader Berintegritas

Selasa, 13 Jan 2026 - 15:05 WIB

Caption: BPBD Sampang tampak didampingi anggota DPRD dan Kades saat menyerahkan bantuan logistik kepada lansia di Desa Nyeloh, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Selasa, 13 Jan 2026 - 12:49 WIB

Caption: Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti kasus penjambretan yang menyebabkan satu korban meninggal dunia, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Senin, 12 Jan 2026 - 21:04 WIB

Caption: ilustrasi hujan disertai angin dan petir menerpa wilayah kabupaten, (dok. Harry Rega Media).

Pariwisata

Peringatan Dini BMKG: Sampang Masuk Wilayah Rawan Angin Kencang

Senin, 12 Jan 2026 - 16:54 WIB