Pengendara Diimbau ‘Tak Ngantuk’ Saat Melintasi Sampang

- Jurnalis

Sabtu, 18 Januari 2025 - 11:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: kondisi kendaraan yang terlibat kecelakaan di jalan raya Tambaan Camplong Sampang tampak rusak parah, (dok. regamedianews).

Caption: kondisi kendaraan yang terlibat kecelakaan di jalan raya Tambaan Camplong Sampang tampak rusak parah, (dok. regamedianews).

SAMPANG,- Bagi pengendara dihimbau tetap berhati-hati dan tidak mengantuk, saat melintas di jalan raya Sampang Jawa Timur.

Himbauan ini disampaikan Kasi Humas Polres setempat, Ipda Andi Amin, usai peristiwa kecelakaan lalulintas di jalan raya Tambaan Camplong.

Insiden yang nyaris memakan korban tersebut, terjadi pada Jumat (17/01/25) siang, sekira pukul 13:00 wib.

“Tidak hanya waspada dan tak mengantuk, pengendara juga diimbau tetap patuh rambu-rambu lalulintas,” ujar Andi.

Perwira berpangkat satu balok dipundaknya ini menganjurkan pengendara, beristirahat ketika lelah saat berkendara.

Baca Juga :  Sekertaris Komisi A DPRD Kota Surabaya Ajak Jurnalis Bersinergi

“Bisa beristirahat di tempat-tempat yang aman,” imbuh Andi kepada awak media, Sabtu (18/01).

Jika hal tersebut tidak diindahkan, bisa berakibat fatal seperti kejadian laka lantas di jalan raya Desa Tambaan Camplong.

“Kecelakaan itu melibatkan mobil Daihatsu Sigra Nopol M-1303-VN, dengan mobil Honda HRV Nopol M-A51-RS,” terangnya.

Andi menjelaskan, menurut laporan Unit Gakkum Satlantas Polres Sampang, type tabrakan tersebut adalah tabrak belakang.

“Kronologinya, kendaraan Daihatsu Sigra yang dikemudikan Fawaid, warga Lenteng Sumenep, melaju dari barat ke timur,” jelasnya.

Baca Juga :  Surveillance Aplikasi Peduli Lindungi di Wisata Sampang

Sesampainya ditempat kejadian, pengemudi diduga mengantuk, kemudian melaju kekiri jalan dan menabrak kendaraan Honda HRV.

“Mobil yang ditabrak ini milik H. Haris yang saat itu sedang parkir di halaman rumahnya,” ungkap Andi.

Atas kejadian laka lantas tersebut tidak ada korban jiwa, namun Fawaid dan satu penumpangnya mengalami luka ringan.

“Sedangkan kendaraan yang terlibat laka, dievakuasi ke Mako Satlantas Polres Sampang untuk penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut,” pungkasnya.

Berita Terkait

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah
Dua Truk Adu Banteng di Jalan Raya Camplong Sampang
Kakek di Sampang Ditemukan Meninggal di Dalam Masjid
Nelayan Sampang Meninggal Saat Melaut
Puting Beliung Sapu Wilayah Tlagah Sampang
Dapur Warga Sumenep Hancur Tertimpa Pohon
Puluhan Rumah Warga Sampang Rusak Diamuk Badai
Nelayan Sampang Diimbau Waspada!, Angin Kencang Landa Selat Madura

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:05 WIB

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Sabtu, 3 Januari 2026 - 12:11 WIB

Dua Truk Adu Banteng di Jalan Raya Camplong Sampang

Jumat, 2 Januari 2026 - 11:17 WIB

Kakek di Sampang Ditemukan Meninggal di Dalam Masjid

Selasa, 30 Desember 2025 - 14:46 WIB

Nelayan Sampang Meninggal Saat Melaut

Rabu, 24 Desember 2025 - 04:41 WIB

Puting Beliung Sapu Wilayah Tlagah Sampang

Berita Terbaru

Caption: ilustrasi hujan disertai angin dan petir menerpa wilayah kabupaten, (dok. Harry Rega Media).

Pariwisata

Peringatan Dini BMKG: Sampang Masuk Wilayah Rawan Angin Kencang

Senin, 12 Jan 2026 - 16:54 WIB

Caption: ilustrasi pelaku kriminal ditangkap, Pj Kades Tlagah beberkan surat pengunduran diri inisial UA dari jabatannya sebagai perangkat desa, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Minggu, 11 Jan 2026 - 21:49 WIB

Caption: Dandim Sumenep Letkol Arm Bendi Wibisono, menyampaikan arahannya saat grand launching SPPG di Kecamatan Rubaru, (sumber foto. Sumenep.go.id).

Daerah

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Minggu, 11 Jan 2026 - 12:02 WIB

Caption: sebelum pengukuhan, panitia membacakan SK pengurus ranting dan anak ranting Muslimat NU Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 17:13 WIB