Dua Kandidat Digadang-Gadang Saingi Petahana PWS

- Jurnalis

Sabtu, 1 Maret 2025 - 20:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: bursa pemilihan Ketua PWS periode 2025-2027, muncul dua kandidat baru, (dok. regamedianews).

Caption: bursa pemilihan Ketua PWS periode 2025-2027, muncul dua kandidat baru, (dok. regamedianews).

SAMPANG,- Persatuan Wartawan Sampang (PWS) tengah bersiap melaksanakan perhelatan dalam pemilihan ketua baru.

Diprediksi, bursa pencalonan Ketua PWS kali ini akan berlangsung memanas.

Pasalnya, ada tiga wartawan yang disebut-sebut akan memperebutkan posisi Ketua PWS periode 2025-2027 tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tiga nama yang muncul adalah Abdus Salam merupakan petahana Ketua PWS saat ini.

Sementara dua penantangnya, Khairul Umam wartawan radio RRI. Kemudian ada nama Hariyanto wartawan Rega Media News.

Tahiruddin pembina PWS mengatakan, pemilihan ini diharapkan dapat membawa PWS ke arah yang lebih baik.

Baca Juga :  Waspada Banjir, Sungai Robatal Sampang Meluap

“Terutama dalam mengawal independensi dan profesionalisme jurnalis di Sampang,” ujarnya, Sabtu (01/03/25).

Kendati, ia mengapresiasi dengan munculnya tiga nama yang menyatakan kesiapan maju pada pemilihan Ketua PWS.

“Ini menunjukan bahwa PWS adalah organisasi yang sehat dan demokrasi,” kata Tahiruddin.

Pria kelahiran kota keris ini juga mengingatkan, peran wartawan sangat strategis dalam menyajikan informasi yang akurat dan berimbang.

“Pemimpin PWS yang baru harus bisa merangkul semua anggota dan memperjuangkan kesejahteraan wartawan di Sampang,” tambahnya.

Tahiruddin menyampaikan harapannya terhadap pemilihan ketua tersebut.

Baca Juga :  Sampang Kota Mendominasi TKP Operasi Tumpas Narkoba

Ia menekankan pentingnya pemimpin yang mampu menjaga soliditas dan integritas organisasi.

“Siapapun yang terpilih nantinya, harus mampu membawa PWS lebih maju serta menjunjung tinggi etika jurnalistik dan kepentingan masyarakat,” pungkasnya.

Menurut Tahiruddin, pemilihan Ketua PWS yang dikemas Muskerwil ke-XI ini, tidak hanya akan menjadi ajang pemilihan ketua.

Tetapi juga momen strategis, untuk memperkuat peran wartawan dalam menghadapi tantangan zaman.

“Dengan semangat baru dari ketiga kandidat, PWS diharapkan dapat menjadi rumah bagi jurnalis kreatif, profesional dan berintegritas,” pungkasnya.

Berita Terkait

Narkoba Menghancurkan Generasi Penerus Bangsa
Pelajar Sampang Dicekoki Edukasi Tentang Narkoba
Ops Patuh, Polres Bangkalan Incar Pelat Nomor Palsu
Catat !, Operasi Patuh di Sampang Dimulai
Rutan Sampang Siapkan Program Keagamaan
Senam Sehat Bersama PIPAS Jawa Timur
100 Pecandu Narkoba Ikut Program Rehabilitasi
Kuatkan Kredibilitas Jurnalis, Songsong Pamekasan Maju

Berita Terkait

Selasa, 15 Juli 2025 - 22:46 WIB

Narkoba Menghancurkan Generasi Penerus Bangsa

Selasa, 15 Juli 2025 - 20:35 WIB

Pelajar Sampang Dicekoki Edukasi Tentang Narkoba

Senin, 14 Juli 2025 - 16:06 WIB

Ops Patuh, Polres Bangkalan Incar Pelat Nomor Palsu

Minggu, 13 Juli 2025 - 19:17 WIB

Rutan Sampang Siapkan Program Keagamaan

Sabtu, 12 Juli 2025 - 22:18 WIB

Senam Sehat Bersama PIPAS Jawa Timur

Berita Terbaru

Caption: Muhamad Sulistiyo, sosialisasikan bahaya narkoba kepada siswa baru SMKN 3 Pamekasan yang mengikuti kegiatan MPLS.

Daerah

Narkoba Menghancurkan Generasi Penerus Bangsa

Selasa, 15 Jul 2025 - 22:46 WIB

Caption: berlangsungnya sosialisasi P4GN kepada pelajar SMAN 3 Sampang saat MPLS, (dok. regamedianews).

Daerah

Pelajar Sampang Dicekoki Edukasi Tentang Narkoba

Selasa, 15 Jul 2025 - 20:35 WIB

Caption: terlihat semangat pelajar mengikuti TechnoFest 2025, dilaksanakan di Aula Sirojuddin Universitas Islam Madura (UIM).

Ragam

TechnoFest 2025 Jadi Wadah Literasi Digital

Selasa, 15 Jul 2025 - 08:43 WIB

Caption: penerima bantuan becak listrik dari Presiden RI Prabowo, hendak keluar dari halaman Kantor Pemkab Sampang, (dok. regamedianews).

Nasional

Warga Sampang Dapat Becak Listrik Dari Prabowo

Senin, 14 Jul 2025 - 20:47 WIB

Caption: Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono, pasang pita tanda dimulainya Operasi Patuh Semeru 2025, (sumber foto: Humas Polres Bangkalan).

Daerah

Ops Patuh, Polres Bangkalan Incar Pelat Nomor Palsu

Senin, 14 Jul 2025 - 16:06 WIB