‘Adu Banteng’ Remaja Sampang Luka Berat

- Jurnalis

Selasa, 8 Juli 2025 - 09:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: mobil Daihatsu Ayla yang terlibat kecelakaan adu banteng dengan sepeda motor, tampak ringsek, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Caption: mobil Daihatsu Ayla yang terlibat kecelakaan adu banteng dengan sepeda motor, tampak ringsek, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Sampang,- Peristiwa kecelakaan kembali terjadi di Sampang, Madura, Jawa Timur, Senin (7/7/25) petang.

Insiden nahas itu terjadi di jalan raya Ketapang Barat, Kecamatan Ketapang, sekira pukul 22:30 wib.

Kecelakaan tersebut, dialami pengendara sepeda motor Vario (tanpa nopol) dan mobil Ayla bernopol L-1695-SJ.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kasi Humas Polres Sampang Ipda Gama Rizaldi mengungkapkan, sepeda motor itu dikendarai Alfin (15).

“Korban seorang pelajar, asal Desa Ketapang Daya,” ungkapnya, Selasa (8/7) pagi.

Baca Juga :  Selama Ramadhan, Jl. Kembar di Bangkalan Jadi Arena Balap Liar

Saat kejadian, Alfin tengah membonceng Andi (15), juga seorang pelajar dan tinggal di desa yang sama.

“Sedangkan pengendara mobil, yakni Sitki (31) warga Desa Karang Penang Oloh,” terangnya.

Gama menjelaskan, kronologi kejadian, bermula saat pengendara mobil melaju dari arah timur ke barat.

“Sementara, dari arah berlawanan melaju motor berkecepatan tinggi, dikendarai Alfin,” ujarnya.

Namun, mobil Daihatsu Ayla yang dikendarai Sitki, mendahului kendaraan lain didepannya.

Baca Juga :  Sinergitas Tak Harmonis, Satpol PP Sampang Sebut Merasa Disudutkan OPD Lain

“Karena terlalu kekanan, terjadilah kecelakaan adu banteng, antara motor dan mobil itu,” tandasnya.

Akibat kecelakan tersebut, Alfin mengalami luka berat, sedangkan Andi (pembonceng) luka ringan.

“Kedua korban ini dilarikan ke rumah sakit Ketapang,” imbuhnya.

Atas kejadian kecelakaan, Gama menghimbau, agar pengguna jalan berhati-hati saat berkendara.

“Patuhi peraturan berlalulintas. Apabila ngantuk dan cape’, cari tempat aman untuk beristirahat,” imbaunya.

Penulis : Harry

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Monumen Arek Lancor
Seorang Pria Ditemukan Tewas Terbakar di Pamekasan
Musim Hujan, Warga Sampang Diimbau Waspada Banjir
Remaja Sampang Tewas Tersambar Petir
Melintasi Sampang, Mobil Pickup Nyungsep Ke Laut
Desas Desus Kasus Pria Bersimbah Darah di Sampang
Geger !, Warga Sampang Temukan Pria Bersimbah Darah
Rumah Warga Sampang Hangus Jadi Arang

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 07:29 WIB

Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Monumen Arek Lancor

Jumat, 7 November 2025 - 07:38 WIB

Seorang Pria Ditemukan Tewas Terbakar di Pamekasan

Kamis, 6 November 2025 - 18:31 WIB

Musim Hujan, Warga Sampang Diimbau Waspada Banjir

Rabu, 5 November 2025 - 20:36 WIB

Remaja Sampang Tewas Tersambar Petir

Rabu, 5 November 2025 - 11:18 WIB

Melintasi Sampang, Mobil Pickup Nyungsep Ke Laut

Berita Terbaru

Caption: Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto, didampingi Kasat Reskrim AKP Doni Setiawan, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Polisi Tetapkan 2 DPO Pembunuhan Pria Sokobanah

Senin, 10 Nov 2025 - 17:48 WIB

Caption: Bupati Bangkalan Lukman Hakim dan Wakil Bupati Fauzan Ja'far, diwawancara awak media usai upacara peringatan Hari Pahlawan, (dok. regamedianews).

Nasional

Syaikhona Kholil Dinobatkan Sebagai Pahlawan Nasional

Senin, 10 Nov 2025 - 10:38 WIB

Caption: konferensi pers, Kapolres bersama Kasat Reskrim Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti kasus pembunuhan di Alun-Alun Arek Lancor, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Pelaku Pembunuhan di Arek Lancor Ditangkap

Minggu, 9 Nov 2025 - 23:49 WIB