Daerah  

Ingin Fokus Urusi LSM JCW, H. Moh. Tohir Berpamitan Dari Pimred Rega Media News.com

H. Moh. Tohir resmi mundur sebagai Pimpinan Redaksi Rega Media.

Sampang, (regamedianews.com) – H. Moh. Tohir, berpamitan ke semua crew dan jajaran Media Online regamedianews.com untuk mengundurkan diri sebagai Pimpinan Redaksi (Pimred) di Media tersebut.

Ia menjelaskan, terkait pengunduran dirinya dari Pimpinan Redaksi karena ia ingin fokus untuk mengurusi Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Jatim Corruption Watch (JCW) Kabupaten Sampang.

Baca juga Ucapan Selamat Bertugas Dari Keluarga Besar JCW Untuk Empat Perwira Polres Sampang

“Mohon maaf kepada semua teman-teman di regamedianews.com karena kami ingin mengundurkan diri dari pimpinan dan ingin fokus untuk mengurusi LSM dulu,” jelasnya.

Lebih lanjut H. Moh. Tohir mengatakan, berterimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya menjadi Pimpinan Redaksi regamedianews.com.

“Kami ucapkan terimakasih banyak yang telah diberikan kepercayaan dalam memimpin regamedianews.com,” tandasnya.

H. Moh. Tohir berharap terhadap semua teman-teman kru tetap kompak dan semangat menjalankan tugas demi kebebasan regamedianews.com dalam menyajikan informasi penting bagi masyarakat.

“Kami berharap ke semua teman-teman dan jajaran dari Media Online regamedianews.com tetap kompak dan solid dalam menjalankan tugas untuk menyajikan informasi penting bagi masyarakat,” harapnya.

Sementara Direktur Perusahaan Moh. Fauzan membenarkan bahwa dirinya telah dihubungi oleh pimpinan redaksinya tersebut, untuk itu dirinya mengisi kekosongan posisi tersebut hingga terbit SK penunjukan yang baru.

Baca juga LSM JCW Sampang Rutin Gelar Rapat dan Evaluasi Bersama

“Betul, beliau mohon ijin ingin lebih fokus mengurusi Lembaga yang dibinanya,” ujarnya.

Fauzan juga mengucapkan banyak terima kasih, selama 2 tahun lamanya telah bersama-sama media online yang saat ini mulai berkembang itu

“Terima kasih atas perjuangannya selama 2 tahun bersama”;tutupnya. (adi/har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *