Masjid Istiqlal Siap Sambut Kedatangan RAJA SALMAN

istiqlal_jakarta

Jakarta – Pada hari kedua di Indonesia, Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud beserta rombongan berencana menyambangi Masjid Istiqlal. Raja Salman akan melihat Masjid terbesar di Indonesia secara lebih dekat dan akan melaksanakan salat sunah.

Kepala Bagian Protokol Masjid Istiqlal, Abu Hurairah Abdul Salam menegaskan, untuk menyambut orang nomor satu di Arab itu seluruh persiapan sudah dimatangkan, mulai dari penyambutan hingga pengamanan.

“Persiapan untuk kedatangan Raja Salman sudah 100 persen, Raja Salman diagendakan tiba di Masjid Istiqlal pada siang hari. Setibanya di Masjid Istiqlal, Raja Salman akan melaksanakan salat sunah.

Tak hanya itu, untuk menyambut Raja Arab, dikatakan Abu, Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar akan mendampingi selama kunjungan Raja Arab beserta rombongan. “Pasti beliau akan mendampingi raja selama di Istiqlal,” ungkap Abu.

Sekadar diketahui, Raja Salman diagendakan akan berada di Indonesia pada 1 hingga 9 Maret 2017. Untuk hari kedua Raja Salman dijadwalkan mengunjungi Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, di sana Raja Salman rencananya akan menyampaikan pidato di hadapan wakil rakyat.  (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *