Sampang, (regamedianews.com) – Beberapa hal yang harus disiapkan Calon Kepala Desa (Cakades) terpilih menjelang pelantikan yang akan dilaksanakan sekira pukul 09.30 Wib, Kamis (23/01/2020) pagi, bertempat di Pendopo Agung, Sampang, Madura, Jawa Timur.
Baca Juga dpo maling motor dan sapi ditembak polisi
Suhanto, Kabid Bina Pemerintahan Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sampang mengatakan, Cakades terpilih tersebut harus menyiapkan beberapa hal. Diantaranya, atribut juga mental seorang pemimpin mulai pra dan pasca pelantikan.
“Pasca dilantik harus mengayomi masyarakatnya, tidak boleh tebang pilih. Intinya, setelah menjadi kepala desa harus mengemban amanah. Karena, proses tahapan Pilkades ini semuanya menggunakan anggaran pemerintah”, kata Suhanto, Senin (20/1).
Baca Juga nizar zahro dikebumikan dikomplek pemakaman sunan cendana
Suhanto menambahkan, pelantikan Cakades ini nantinya akan dilaksanakan dengan penuh meriah. Berbeda dengan pelantikan Kades sebelumnya.
“Pelantikan Cakades nantinya lebih baik dari sebelumnya. Pertama, pengawalan dengan drumben didampingi istri serta Forkopimcam. Selain itu juga diantar 25 tamu undangan yang meliputi tokoh masyarakat serta tokoh agama dari Desa-nya. Dan sebelum masuk Pendopo juga dihormat dengan Paskibraka Kabupaten Sampang”, pungkasnya. (adi/har)