Pasien Ke-4 Asal Bangkalan Yang Positif Corona Ternyata Kerja Di Surabaya

- Jurnalis

Senin, 13 April 2020 - 22:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ilustrasi

ilustrasi

Bangkalan, (regamedianews.com) – Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bangkalan merilis riwayat pasien ke-empat warga Bangkalan yang positif virus corona.

Humas Gugus Tugas Bangkalan, Agus Zain menyampaikan, diumumkannya pasien ke-4 positif covid-19 asal Kabupaten Bangkalan melalui website infocovid19.pemprovjatim.go.id, Minggu, (12/4 20) pukul 17.00 WIB kemarin sudah di telusuri oleh Gugus Tugas Bangkalan.

“Pasien TR (20 Tahun) tinggal di salah satu perumahan di Kecamatan Kota Bangkalan, bekerja di Surabaya dan dilaju setiap hari Bangkalan-Surabaya PP,” ujarnya, Selasa, (13/4/20).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lebih lanjut ia mengatakan, karena merasa sakit pada tanggal 22 Maret 2020 pasien pulang ke desa asalnya di Kecamatan Socah dan menjalani rawat inap di Puskesmas Socah selama 2 (dua) hari mulai tanggal 22 sampai 24 Maret 2020.

Karena belum sembuh, lanjutnya, lantas pasien pulang kembali ke Bangkalan dan berobat ke salah satu dokter umum dengan hasil diagnose tuberculosis serta mendapat surat rujukan ke RSUD.

Baca Juga :  Diskominfo; Jelang Pilkada Sampang, Panwaslu Belum Ada Kerja Sama

“Dokter yang mengobati pasien tersebut sudah melakukan rapid test mandiri dengan hasil negatif,” terangnya.

Lebih lanjut Agus menjelaskan, pada tanggal 29 Maret 2020 pasien datang ke UGD RSUD, setelah menjalani pemeriksaan selama kurang lebih 3 jam pasien minta pulang paksa, sebelum masuk kamar rawat inap tidak dijelaskan alasan minta pulang paksa.

“Pada tanggal 3 April 2020 pasien diantar ke RS M Surabaya oleh keluarga karena menganggap pasien mengalami depresi,” jelasnya.

Pada tanggal 6 April 2020 , lanjut Agus, petugas surveilans mendapatkan informasi bahwa seorang pasien yang dirawat di RS M Surabaya asal Bangkalan positif hasil rapid tes.

“Pada tanggal 7 April 2020 petugas surveilans Puskesmas Bangkalan menelusuri ke rumah pasien dan meminta seluruh keluarga melakukan isolasi mandiri selama 14 hari,” ujarnya.

Pada tanggal 12 April 2020 hasil Laboratorium Litbangkes Jakarta bahwa pasien atas nama TR asal Bangkalan positif covid-19 diumumkan melalui website.

Baca Juga :  KPU Sampang Minta APH Segera Ungkap Pelaku Penembakan Anggota PPS Tamberu Timur

Pada tanggal 13 April 2020 Tim Dinkes Kabupaten Bangkalan dan Puskesmas Socah melakukan tracing ke seluruh keluarga pasien sebanyak 12 orang di Kecamatan Socah untuk dilakukan rapid tes.

“Berdasarkan informasi dari keluarga posisi pasien sampai saat ini menjalani isolasi dan perawatan di RS M Surabaya,” paparnya.

Menurutnya, bertambahnya pasien positif covid19 asal Bangkalan menjadi 4 (empat) orang, Pemerintah Kabupaten Bangkalan melalui Gugus Tugas Covid 19 mengimbau kepada masyarakat agar tetap berada di dalam rumah dan tidak melakukan perjalanan kemanapun.

“Apabila ada keperluan yang sangat mendesak di luar rumah pakailah masker, dan jika keperluan sudah selesai segera kembali ke rumah, jangan lupa cuci tangan pakai sabun hingga bersih,” terangnya.

Pihaknya juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersatu padu memberantas Covid-19.

“Melalui kerjasama dan gotong royong disertai do’a kepada Allah SWT, kita berharap bahwa seluruh masyarakat akan mampu memberantas wabah covid19,” pungkasnya. (sfn/tdk)

Berita Terkait

HUT TNI Ke-80, Letkol Herik Ungkap Pesan Perpisahan
Bupati Pamekasan Anggarkan Rp1 Miliar Untuk Renovasi Jalan Swadaya
Dandim Sampang: MBG Langkah Atasi Masalah Gizi
Dilaporkan Penganiayaan, Jih Kur: Itu Mengada-Ngada
Lapas Narkotika Pamekasan Teguhkan Semangat Pancasila
Bupati Sampang Launching Dapur SPPG Al-Baghdady
DPRKP Pamekasan Genjot Program Drainase
Jumlah SPPG di Sampang Tak Capai Target

Berita Terkait

Minggu, 5 Oktober 2025 - 12:39 WIB

HUT TNI Ke-80, Letkol Herik Ungkap Pesan Perpisahan

Kamis, 2 Oktober 2025 - 22:11 WIB

Dandim Sampang: MBG Langkah Atasi Masalah Gizi

Kamis, 2 Oktober 2025 - 12:18 WIB

Dilaporkan Penganiayaan, Jih Kur: Itu Mengada-Ngada

Rabu, 1 Oktober 2025 - 19:59 WIB

Lapas Narkotika Pamekasan Teguhkan Semangat Pancasila

Rabu, 1 Oktober 2025 - 12:59 WIB

Bupati Sampang Launching Dapur SPPG Al-Baghdady

Berita Terbaru

Caption: Dandim 0826 Pamekasan Letkol Inf Herik Prasetiawan, mengecek kesiapan personel saat upacara HUT TNI ke-80, (dok. regamedianews).

Daerah

HUT TNI Ke-80, Letkol Herik Ungkap Pesan Perpisahan

Minggu, 5 Okt 2025 - 12:39 WIB

Caption: Kasi Humas Kepolisian Resor Bangkalan, Ipda Agung Intama, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

8 Pemerkosa Gadis Bangkalan Ditetapkan DPO

Sabtu, 4 Okt 2025 - 20:36 WIB

Caption: Rosyid Latif didampingi istri dan bayi yang ditemukan, saat ditemui awak media di rumahnya di Desa Astapah, (dok. regamedianews).

Peristiwa

Viral, Warga Sampang Temukan Bayi Mungil

Sabtu, 4 Okt 2025 - 17:41 WIB

Caption: Tim Jatanras Satreskrim Polres Sampang, meringkus dua pelaku curanmor inisial MD dan JD, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Tim Jatanras Polres Sampang Ungkap Curanmor 11 TKP

Jumat, 3 Okt 2025 - 14:08 WIB