Daerah  

Pemkab Aceh Selatan Bentuk Program Baru Cegah Covid-19

Plt Kepala Dinas Kesehatan Aceh Selatan (Novi Rosmita).

Aceh Selatan || Rega Media News

Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan terus melakukan pogram Gencar Covid-19 (Gerakan Nakes Aceh Cegah Covid-19). Hal ini dikatakan Sekdakab Aceh Selatan, Nasjuddin.

“Pogram Gencar itu bertujuan melakukan pendataan bagi warga yang mengalami penyakit ispa dan suspek covid-19,” kata Nasjuddin, Rabu (4/11/20).

Ia menjelaskan, pendataan itu dilakukan di seluruh Gampong yang berada di kawasan Aceh Selatan. Upaya ini supaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di setiap pelosok Gampong Aceh Selatan.

“Lewat Kepala Puskesmas (Kapus) sebagai tokoh kunci dengan ujung tombak Bidan Desa/Penjab Desa dengan tokoh sukses Ibu rumah tangga,” terangnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kab. Aceh Selatan, Novi Rosmita membenarkan pihaknya sebagai koordinator Gencar covid-19, guna memutus mata rantai penyebaranya.

“Iya benar, koordinator Gencar covid_nya saya, agar tidak ada lagi penyebaran virus corona,” pungkas Novi. (asmar endi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *