Daerah  

Gelar Musrenbang RKPD 2024, Bupati Asahan Kenalkan Aplikasi SIPD-RI

Caption: Musrenbang RKPD 2024(foto/ir).

Asahan – Bupati Asahan Surya memperkenalkan aplikasi untuk perencanaan pembangunan pada acara Musrenbang RKPD (Rencana Kerja Perangkat Daerah) 2024 yang digelar di Pendopo Rumah Dinas Bupati Asahan, Kisaran, Sumatera Utara.

Menurutnya, aplikasi SIPD-RI (Sistem Informasi Pembangunan Daerah-Republik Indonesia) telah digunakan dalam menginput usulan dari Desa/Kelurahan dan Kecamatan.

“Ada 9.959 usulan dari Desa/Kelurahan yang diinput sedangkan untuk Kecamatan sebanyak 1.720 usulan,” bebernya dalam Musrenbang yang bertema “Mempercepat penguatan infrastruktur guna pemulihan ekonomi dalam rangka penurunan stunting dan penghapusan kemiskinan ekstrem” itu, Kamis (09/03/2023).

Meskipun usulan yang diinput jumlahnya mencapai ribuan Surya mengaku tak seluruhnya bisa diakomodir, melalui kesepakatan bersama dalam Musrenbang imbuhnya akan ditentukan program/kegiatan yang bersifat mendesak dan menjadi skala prioritas untuk dijadikan kegiatan strategis Tahun 2024,

Dia juga menyinggung tentan Layanan Masyarakat dan meminta OPD serta Camat agar dapat meningkatkan layanan dari segala aspek dengan tetap memedomani 3T (Tertib Administrasi, Tertib Anggaran dan Tertib Bertugas).

“Mengenai dana CSR, Pemkab Asahan mengapresiasi dan berterima kasih kepada Pimpinan BUMN/BUMD, Instansi Vertikal, Instansi lainnya, pengusaha dan perusahaan swasta pihak yang telah memberikan CSRnya semoga bermanfaat secara luas bagi masyarakat di Asahan,” tandas Surya.