Daerah  

Capaian Betonisasi Hasil Satgas TMMD Kodim Sampang Terukur

Caption: Satgas TMMD Kodim 0828 Sampang saat pengerjaan jalan rabat beton, (dok. regamedianews).

Sampang,- Anggota Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Perbatasan Kodim 0828 Sampang bersama masyarakat Desa Pasarenan, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang terus pacu pengerjaan jalan rabat beton.

Jalan desa yang menghubungkan desa pasarenan ini tadinya merupakan jalan yang sangat rusak, yang tidak bisa di lalui oleh kendaraan bermotor. Dan apabila hujan, kondisi jalan sangat memprihatinkan.

Warga setempat sangat bersemangat untuk saling bahu-membahu membantu tentara yang sedang melaksanakan kegiatan pembangunan pengecoran jalan. Pelibatan warga tersebut, guna mempercepat dalam penyelesaian pengecoran.

Perwira kordinator di lapangan, Kapten Inf Moh.Suni mengatakan, personel TNI bersama masyarakat terus berpacu bekerja salah satu sasaran fisik, yaitu membuat jalan rabat beton di pemukiman warga dusun palenggiyen desa Pasarenan.

“Setiap prajurit harus siap dalam segala situasi dan kondisi, termasuk dalam penugasan TMMD. Hal ini dilakukan untuk percepatan pencapaian target TMMD, khususnya sasaran kegiatan fisik,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Danramil 0828/01 Sampang tersebut mengatakan, semua prajurit TNI sudah memahaminya, dan mereka akan tetap semangat dalam bekerja.

“Terus bersinergi dengan semua masyarakat guna menyelesaikan sasaran fisik tepat waktu,” pungkas Moh.Suni, Minggu (16/07/2023) kepada awal media ini.

Untuk proses pengerjaan rabat jalan saat ini diperkirakan mencapai 33%. Hal itu, dikarenakan adanya beberapa kendala di lapangan yang menjadi faktor proses pengerjaan memakan waktu lama.

Diantaranya adalah faktor geografis, yaitu medan lokasi pengerjaan yang menanjak dan penyempitan jalan menuju lokasi pengecoran jalan, dan faktor cuaca yang saat ini suhu panas luar biasa, sehingga sangat mempengaruhi proses pengerjaan.

“Kendati demikian kami akan tetap semangat dan optimis pengerjaan jalan rabat beton dengan volume lebar 4 meter nantinya akan selesai sebelum penutupan TMMD ke 117,” pungkas Moh.Suni.