Daerah  

Nyai Anik Dilantik Jadi PAW Anggota DPRD Sampang

Caption: Nyai Hj.Anik Amanillah diwawancara awak media, setelah dilantik sebagai PAW anggota DPRD Sampang, (dok. regamedianews).

Sampang,- Pasca Mohammad Faruq anggota DPRD Sampang dari fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), mengundurkan diri dari jabatannya. Kini, partai berlambang ka’bah ini menyiapkan penggantinya.

Yaitu Nyai Hj Anik Amanillah. Hal itu terbukti, setelah Fadol ketua DPRD Sampang melaksanakan pelantikan, di gedung Graha Paripurna, dihadiri Wakil Bupati Sampang H.Abdulllah Hidayat, Senin (21/08/2023) siang.

“Tadi sudah dilaksanakan pengambilan sumpah dan jabatan Nyai Anik, sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Sampang, menggantikan anggota sebelumnya,” ujar Fadol kepada awak media.

Sementara itu, Nyai Hj.Anik Amanillah setelah dilantik mengatakan, dirinya akan melanjutkan tugas sebagai wakil rakyat dan turun ke bawah kepada masyarakat.

“Jadi, tinggal melanjutkan dan meneruskan program yang tahun kemarin, serta mengikuti aturan-aturan yang sudah ada, kan sisanya cuman satu tahun,” ujar Nyai Anik.

Untuk diketahui, dalam pelantikan PAW tersebut, selain dihadiri Wabup H.Abdullah Hidayat sebagai ketua DPC PPP Sampang, juga dihadiri wakil DPW PPP Jawa Timur KH.Mujahid Ansori.

Selain itu, acara pelantikan PAW anggota legislatif Kabupaten Sampang yang berlangsung khidmat, dihadiri sejumlah pejabat Pemkab Sampang, anggota DPRD, tokoh agama dan tokoh masyarakat.