Daerah  

Mapolsekta Sampang Dikepung Polisi Bersenjata Lengkap

Caption: personel Polres Sampang bersenjata lengkap tengah melakukan Sispamkota didepan Mapolsekta Sampang, (dok. regamedianews).

Sampang,- Terlihat situasi di sekitar Mako Polsekta Sampang, di Jl. Trunojoyo, Sampang, Madura, Jawa Timur, mencekam dan memanas, Rabu (23/08/2023) siang.

Sejumlah personel polisi bersenjata lengkap, tampak melakukan pengepungan untuk pengamanan disekitar Mako Polsek dan rumah warga setempat.

Pantauan regamedianews.com, disaat situasi mencekam arus lalu lintas sempat dialihkan oleh petugas kepolisian, agar tidak terjadi sesuatu hal tidak diinginkan.

Usut diusut, ternyata personel polisi bersenjata lengkap dari Polres Sampang tersebut, tengah melaksanakan kegiatan Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota).

“Kami tengah melaksanakan kegiatan Sispamkota,” ujar Kasi Humas Polres Sampang Ipda Sujianto, Rabu (23/08).

Kegiatan Sispamkota ini, jelas Sujianto, metode pelatihan meragakan sesuatu, dalam bentuk tiruan yang mirip dengan keadaan yang sesungguhnya.

“Contohnya, seperti pengamanan aksi demo dan pengamanan Pemilu,” ungkap singkat Sujianto.

Perwira polisi berpangkat satu balok emas dipundaknya ini menambahkan, dalam kegiatan Sispamkota melibatkan sejumlah personel dari semua unit Polres Sampang.

“Semua unit dilibatkan, baik dari Sat Reskrim, Sat Reskoba, Sat Lantas, Sat Sabhara, Sat Binmas dan Sat Intelkam, ditambah personel TNI,” pungkas Sujianto.