Hari Jadi Sampang Ke-400, PJ Kades Rongdalam: Sampang Baru Terus Melaju

Caption: PJ Kepala Desa Rongdalam (Haironi Rahmat).

Sampang,- 23 Desember 2023 menjadi momen penting bagi masyarakat Sampang, Madura, Jawa Timur. Karena di tanggal tersebut, tepat pada peringatan Hari Jadi Kabupaten Sampang ke-400.

Banyak perubahan yang terjadi saat ini di kabupaten dikenal dengan sebutan kota Bahari, mulai dari tatanan keindahan kota, hingga banyaknya pembangunan infrastruktur di pelosok desa.

Pembangunan yang pesat sejak kepemimpinan Bupati H.Slamet Junaidi dan Wakil Bupati H.Abdullah Hidayat, menjadi kado terindah dalam momen Hari Jadi Kabupaten Sampang dengan mengusung tema “Sampang Baru Terus Melaju”.

Tidak hanya itu, ucapan selamat dan semangat baru mewujudkan Sampang Hebat Bermartabat, banyak dilontarkan dari berbagai element, diantaranya dari kalangan pejabat pemerinta desa, seperti disampaikan PJ Kepala Desa Rongdalam Haironi Rahmat.

“Kami atas nama Pemerintah Desa Rongdalam mengucapkan; selamat Hari Jadi Kabupaten Sampang yang ke-400, Sampang Baru Terus Melaju,” ujar Haironi Rahmat melalui regamedianews, Senin (25/12).

Ia mengungkapkan, hari jadi Sampang ini, pihaknya bersama seluruh perangkat dan masyarakat Desa Rongdalam akan lebih meningkatkan kondusifitas mewujudkan Sampang Hebat Bermartabat yang multikultural, berdaya saing humanis, sejahtera dan religius.

“Dengan semangat hari jadi Kabupaten Sampang ke-400, mari kita juga tingkatkan kepedulian sosial, kebersamaan dan satukan tekad untuk Sampang kedepannya jauh lebih baik,” tutur Haironi Rahmat.

Dengan harapan, ungkap Haironi Rahmat, di hari jadi Sampang bisa menjadi momentum semakin majunya Kabupaten Sampang dalam semua bidang, mulai infrastruktur, pelayanan, pendidikan dan pembangunan lainnya yang ada di desa.

“Selain itu, semoga Pemerintah Kabupaten Sampang semakin sukses dalam membangun suatu peradaban, sesuai dengan kultur budaya lokal yang mempunyai dampak manfaat, bagi kesejahteraan masyarakatnya,” ungkap Haironi Rahmat.

Ia menambahkan, pola kemitraan yang sinergis, harus terbangun dengan semua kalangan sejak saat ini, sehingga kreasi pembangunan di Sampang, khususnya di tingkat desa lebih hebat, serta lebih bermartabat bisa terwujud secara optimal.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Sampang, karena dengan upaya tenaga dan pemikiran, serta waktunya selama ini yang terfokus untuk berkreasi membangun Sampang dari ketertinggalan,” pungkas Haironi Rahmat.