Ketua DPRD Pimpin Rapat Paripurna Dalam Penyampaian Visi Misi Dari Tiga Paslon Cabup Cawabup Sampang

- Jurnalis

Senin, 19 Februari 2018 - 09:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang, (regamedianews.com) – Menjelang detik detik pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada Rabu 27 Juni 2018, salah satunya di Kabupaten Sampang ada tiga pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sampang Periode 2018 – 2023. Dalam hal ini para paslon menyampaikan Visi dan Misi-nya di rapat Istimewa Paripurna Senin, (19/02/2018).

Penyampaian visi dan misi ini dilaksanakan digedung graha paripurna kantor DPRD setempat, turut disaksikan langsung oleh Bupati Sampang Fadhilah Budiono, Forkopimda, Anggota DPRD, seluruh Kepala Perangkat Daerah (OPD) dan tim sukses dari masing – masing paslon cabup cawabup.

Baca Juga :  Warga Mudik, Kodim Surabaya Timur Intens Gelar Patroli

Tiga paslon yang menyampaikan visi dan misi tersebut yakni, H. Salamet Junaidi – H. Abdullah Hidayat (Jihad), H. Hermanto Subaidi – H. Suparto (Mantap) dan H. Hisan dengan H. Abdullah Mansyur (Hisbullah). Sementara dalam agenda rapat paripurna yang dikemas dalam penyampaian visi misi dipimpin Ketua DPRD Sampang KH. Imam Ubaidillah.

Menurutnya, di Kabupaten Sampang membutuhkan sosok pemimpin yang ampuh, berkualitas dan berdedikasi tinggi untuk membangun Kabupaten setempat sejahtera.

Baca Juga :  Wujud Rasa Syukur, Satgas TMMD Tasyakuran Bersama Warga Durin Timur

“Penyampaian Visi dan Misi tiga pasangan calon ini sangat penting, karena mereka yang telah menyatakan maju di Pilkada serentak harus menyampaikan program kerjanya lima tahun yang akan datang kepada masyarakat jika terpilih menjadi Bupati Sampang,” tuturnya.

Sekedar diketahui, dalam rapat paripurna istimewa penyampaian Visi dan Misi tersebut masing-masing paslon di berikan waktu sebanyak 15 menit. (adi/har)

Berita Terkait

Tepis Isu Negatif, Bupati Sampang Fokus Pembangunan Nyata di Robatal
“Gulung Tikar” SDN Batuporo Timur 1 Sampang Tinggal Menunggu Waktu
Musrenbang RKPD 2027, Bupati Sampang: UHC Tetap Prioritas
Luthfiadi Nahkodai JMP: Tekankan Pers Bermartabat
Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial
Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi
Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC
Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 07:07 WIB

Tepis Isu Negatif, Bupati Sampang Fokus Pembangunan Nyata di Robatal

Senin, 26 Januari 2026 - 22:26 WIB

“Gulung Tikar” SDN Batuporo Timur 1 Sampang Tinggal Menunggu Waktu

Senin, 26 Januari 2026 - 17:28 WIB

Musrenbang RKPD 2027, Bupati Sampang: UHC Tetap Prioritas

Minggu, 25 Januari 2026 - 18:30 WIB

Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:22 WIB

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Berita Terbaru

Caption: Kapolres Sampang AKBP Hartono menyampaikan arahan kepada anggotanya, saat pimpin serah terima jabatan sejumlah perwira, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Hukum&Kriminal

Kapolres Sampang Warning Polsek Ungkap Satu Kasus Perbulan

Senin, 26 Jan 2026 - 21:08 WIB

Caption: Bupati Sampang H.Slamet Junaidi, sampaikan sambutan dalam Musrenbang RKPD 2027 di Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Musrenbang RKPD 2027, Bupati Sampang: UHC Tetap Prioritas

Senin, 26 Jan 2026 - 17:28 WIB