Isak Tangis Sambut Kedatangan Janazah Nur Rohman, Terduga Pengedar Narkoba Yang Tewas Pasca Ditangkap Polisi

- Jurnalis

Minggu, 7 Januari 2018 - 00:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang, (regamedianews.com) -Jenazah Nur Rohman seorang terduga pengedar narkoba yang meninggal dunia pasca ditangkap anggota polisi telah tiba di rumah duka dan di sambut isak tangis keluarga. Sabtu, (5/1/2018) sekira pukul 23.30 wib.

Nur Rohman (35) merupakan warga Dusun Morong Desa Rongdalem Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Madura, Provinsi Jawa Timur.

Berdasarkan informasi, terduga pengedar narkoba tersebut ditangkap oleh petugas pada Jum’at (5/1/2018) sekitar pukul 10.00 WIB di rumahnya.

Korban diduga dijebak untuk bertamu dengan temannya, kemudian pada saat itu diberi plastik bening yang di dalamnya sudah berisi barang kristal diduga Narkoba jenis Sabu.

Baca Juga :  Pemimpin Myanmar Aung San Suu Kyi Ditahan

Setelah bertamu kemudian, Sat Narkoba Polres Sampang menangkapnya dan kemudian membawanya ke Polres untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Menurut keterangan dari kuasa hukum keluarga Nur Rohman, Arman Syaputra mengatakan, satu jam pasca dilakukan penangkapan, kondisi Nur Rohman masih sehat, namun, nahas ketika keluarganya hendak melihat anaknya yang ditangkap ternyata telah mendapat kabar bahwasanya Nur Rohman telah meninggal dunia.

Kemudian sekitar pukul 21.00 WIB pihak polres memanggil perwakilan Keluarga, Kepala Desa dan mengabarkan bahwa Nur Rohman telah positif meninggal dunia dan telah berada di RS. Bhayangkara.

Baca Juga :  Dua Mobil Anggota DPRD Sampang Hangus Terbakar

Pada hari Sabtu,(6/1/2018) pihak keluarga Nur Rohman datang ke Rumah Sakit Bhayangkara, kemudian Pihak Polres meminta agar jenazahnya dibawa pulang namun, keluarganya meminta dilakukan autopsi terlebih dahulu.

“Pukul 14.00 WIB tadi dilakukan autopsi namun hasilnya belum keluar sampai saat ini dan pada pukul 23.35 jenazah kemudian telah dipulangkan ke rumah duka,” ujar Arman Syaputra.

Hingga berita ini dipublikasikan, belum ada keterangan resmi dari Polres Sampang terkait penyebab meninggalnya terduga pengedar narkoba, Nur Rohman. (Adi)

Berita Terkait

Hilang Lagi!, Polisi Usut Pencuri Mesin Traktor Disperta-KP Sampang
Kriminalitas di Sumenep, Kejahatan Siber Melonjak Tajam
Polres Sumenep Gaspol, 82% Kasus Kriminal Diselesaikan
Dua Truk Adu Banteng di Jalan Raya Camplong Sampang
Kakek di Sampang Ditemukan Meninggal di Dalam Masjid
Bogem Nelayan Pamekasan, Pria di Sampang Diamankan Polisi
Dua Bandit Motor Asal Camplong Berhasil Diringkus
Nelayan Sampang Meninggal Saat Melaut

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 16:06 WIB

Hilang Lagi!, Polisi Usut Pencuri Mesin Traktor Disperta-KP Sampang

Minggu, 4 Januari 2026 - 17:27 WIB

Kriminalitas di Sumenep, Kejahatan Siber Melonjak Tajam

Sabtu, 3 Januari 2026 - 18:42 WIB

Polres Sumenep Gaspol, 82% Kasus Kriminal Diselesaikan

Sabtu, 3 Januari 2026 - 12:11 WIB

Dua Truk Adu Banteng di Jalan Raya Camplong Sampang

Jumat, 2 Januari 2026 - 11:17 WIB

Kakek di Sampang Ditemukan Meninggal di Dalam Masjid

Berita Terbaru

Caption: PS Kasat Reskrim Polres Sampang, Iptu Nur Fajri Alim, saat ditemui di ruang kerjanya, (dok. Harry, Rega Media).

Hukum&Kriminal

Hilang Lagi!, Polisi Usut Pencuri Mesin Traktor Disperta-KP Sampang

Senin, 5 Jan 2026 - 16:06 WIB

Caption: Ketua ormas Gema Anak  Indonesia Bersatu 'GAIB' Perjuangan, Habib Yusuf,  saat ditemui awak media, (dok. Harry, Rega Media).

Daerah

Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang

Senin, 5 Jan 2026 - 12:39 WIB

Caption: penyerahan tongkat dan tasbih isyarah pendirian NU diserahkan kepada Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, (dok. foto istimewa).

Nasional

Tapak Tilas 1 Abad NU: Dari Bangkalan ke Jombang

Senin, 5 Jan 2026 - 08:18 WIB

Caption: Ketua PWI Bangkalan pose bersama usai seminar nasional di Kampus Institut Bahri Asyiq Galis, (dok. Syafin, Rega Media).

Daerah

PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth

Minggu, 4 Jan 2026 - 20:08 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Rivanda, saat gelar konferensi pers ungkap kasus kriminal selama tahun 2025, (dok. foto istimewa).

Hukum&Kriminal

Kriminalitas di Sumenep, Kejahatan Siber Melonjak Tajam

Minggu, 4 Jan 2026 - 17:27 WIB