Ini Jumlah Kendaraan Angkutan Di Bangkalan Yang Belum Uji Kelayakan

- Jurnalis

Rabu, 24 Januari 2018 - 07:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bangkalan, (regamedianews.com) – Total angkutan di Bangkalan yang wajib uji kelayakan sebanyak 7.217 kendaraan. Terdiri dari angkutan umum dan barang. Sayangnya, hingga saat ini masih ada 1.038 kendaraan yang belum melakukan uji tersebut. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Bangkalan Ram Halili.

Menurutnya, uji kelayakan angkutan sangat dibutuhkan. Sebab, menyangkut keselamatan, keamanan, dan kenyamanan masyarakat. Diterangkan, dari total kendaraan wajib uji kelayakan, hanya 6.179 kendaraan sudah melakukan uji kelayakan.

Baca Juga :  Rumah Tahanan Sampang Over Kapasitas

“Perinciannya, mobil penumpang umum (MPU) 184 kendaraan, 203 bus, dan 3.607 pikap. Selanjutnya, 1.592 truk, 515 dump truck, 15 truk tangki, 40 fuso, dan 23 angkutan tandum,” jelasnya, Rabu (24/01/2018).

Baca Juga :  Khawatir Dihilangkan, 40 Ekor Sapi Bantuan di Sampang Akan Ditandai Permanen

Dishub rutin melakukan operasi uji kelayakan angkutan. Pada 2017 lalu lembaganya melakukan operasi gabungan sebanyak empat kali bersama polres dan unsur pengamanan lainnya.

”Tahun 2018 kami akan tingkatkan intensitas operasi gabungan. Dalam kegiatan operasi nanti kami libatkan dari unsur lainnya, tak terkecuali dari pihak kepolisian,” imbuhnya. (tar)

Berita Terkait

Musrenbang Banyuates, Ra Mahfudz Beberkan 4 Prioritas Sampang 2027
Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot
Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan
Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis
MUI Sampang Larang Haflatul Imtihan Diisi Hiburan Langgar Syariat
Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang
Forkot Pamekasan Endus Aroma ‘Titipan’ Proyek di APBD 2025
Musrenbang Kedungdung, Alan Kaisan Tekankan Pemerintah Desa Kreatif dan Inovatif

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 13:08 WIB

Musrenbang Banyuates, Ra Mahfudz Beberkan 4 Prioritas Sampang 2027

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:39 WIB

Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:49 WIB

Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:17 WIB

MUI Sampang Larang Haflatul Imtihan Diisi Hiburan Langgar Syariat

Selasa, 27 Januari 2026 - 23:42 WIB

Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang

Berita Terbaru

Caption: anggota Polsek Karang Penang bersama warga berada di lokasi ditemukannya jenazah nenek di waduk Desa Tlambah, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Peristiwa

Sempat Hilang, Seorang Nenek di Sampang Ditemukan Tewas

Kamis, 29 Jan 2026 - 09:19 WIB