Lepas Tugas Bupati Sampang H. Fadhilah Budiono, Minta Maaf ke Seluruh Masyarakat

- Jurnalis

Senin, 26 Februari 2018 - 23:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang, (regamedianews.com) – Acara lepas tugas H. Fadhilah Budiono sebagai Bupati Sampang yang ke tiga kali dengan masa bhakti 2013 – 2018, tidak lupa pihaknya meminta maaf kepada seluruh masyarakat Kabupaten setempat, permintaan maaf itu dilakukan karena masa tugas Bupati yang terkenal merakyatnya ini berakhir Senin (26/02/2018).

Ucapan minta maaf tersebut disampaikan langsung H. Fadhilah Budiono di acara lepas tugas kepemimpinan di Pendopo Bupati setempat. Senin malam, (28/02).

“Rasanya berat untuk meninggalkan Kabupaten Sampang tercinta ini, namun apa daya, memang waktunya untuk berpisah secara tugas dan jabatan sebagai Bupati. Dan malam ini (27/02) saya bersama keluarga minta maaf ke semua staf yang selalu membantu saya, Forpimda, OPD dan khususnya seluruh masyarakat Kabupaten Sampang,” ungkapnya.

Lebih lanjut Fadhilah Budiono menyampaikan, bahwa dengan tugas dan kerjasmanya Staf, OPD,  Forpimda dan masyarakat kabupaten pihaknya bisa membangun Kabupaten Sampang menjadi lebih baik.

Baca Juga :  PEMKAB SIAP BANTU KORBAN BENCANA PUTING BELIUNG

“Kami yakin, tanpa bantuan dan kerjasama para Staf, Pimpinan Opd, Forpimda dan masyarakat pembangunan di kabupaten Sampang tidak akan berjalan dengan baik. Kami ucapkan terimakasih banyak atas dukungan dan do’a yang telah diberikan,” tuturnya.

Sementara Sekretaris Daerah Kabupaten Sampang Phutut Budi Santoso mengatakan, Pihaknya bersama Staf,  Pimpinan OPD, Forpimda dan masyarakat merasa kehilangan. H. Fadhilah Budiono (Bupati Sampang, red) adalah sosok pemimpin yang sangat dekat dengan rakyat juga tidak pernah membeda-bedakan antara semua rakyat.

“Saya bersama masyarakat merasa sangat kehilangan, juga kagum atas kepemimpinannya yang tidak pernah membeda-bedakan lapisan masyarakat juga tidak kenal lelah, suka merakyat dan banyak di sukai rakyat Sampang. Kami ucapkan terima kasih atas arahan dan bimbingannya selama menjabat Bupati Sampang karena sungguh berarti dan bermanfaat bagi kami khususnya masyarakat Kabupaten Sampang,” ucapnya.

Baca Juga :  Satgas TMMD Sampang Gelar Pospindu PTM

Dikesempatan yang sama, Dandim 0828 Sampang Kapten Inf Indrama Bodi menyampaikan, juga berterimakasih serta bangga dengan kepemimpinan H. Fadhilah Budiono yang biasa di sebut Datuk. Menurutnya, Pak Datuk tersebut adalah sosok yang fenomena dan tidak kenal lelah, sebingga pantas menjadi Bupati tiga kali.

Sementara Kapolres Sampang AKBP Budi Wardiman mengatakan, pihaknya mengapresiasi atas kepemimpinannya, karena ia satu-satunya orang pertama di Indonesia yang menjabat sampai tiga kali menjadi Bupati.

Kejari Sampang Dr. Setyo Utomo menambahkan, pihaknya selama empat bulan mengenal sosok H. Fadhilah Budiono seperti orang tuanya sendiri. Di malam lepas tugas ini H. Fadhilah Budiono tidak perlu kemana-mana karena sudah ada di mana-mana. Semoga harapan, cita-cita dan pikirannya sangat dibutuhkan oleh masyarakat. (Adi/Adv)

Berita Terkait

Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial
Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi
Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC
Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan
Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas
Wabup Bangkalan Tekankan Profesionalisme ASN Pendidikan
Disfungsi SDN Batuporo Timur 1, DPRD Sampang Siapkan Pansus dan Audit Investigatif
BPJS Ketenagakerjaan Sasar Tenaga Pendidik Madrasah di Sampang

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 18:30 WIB

Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:22 WIB

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:37 WIB

Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:49 WIB

Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:12 WIB

Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas

Berita Terbaru

Caption: Ketua MUI Sampang KH.Itqan Bushiri menyampaikan sambutannya dalam agenda ta'aruf dan konsolidasi pengurus, (dok. foto istimewa).

Daerah

Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial

Minggu, 25 Jan 2026 - 18:30 WIB

Caption: Fitrih Anisah mantan Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Sampang, (dok. foto istimewa).

Opini

Membaca Kasus Kajari Sampang Tanpa Romantisme Kekuasaan

Sabtu, 24 Jan 2026 - 23:18 WIB

Caption: ilustrasi pemeriksaan medis resmi dari tim inafis dan tim dokter forensik terhadap kerangka manusia, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polisi Beberkan Hasil Identifikasi Kerangka Mr.X di Sampang

Sabtu, 24 Jan 2026 - 12:12 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Anang Hardianto bersama Ketua Bhayangkari berjabat tangan dengan sejumlah perwira yang dimutasi usai gelar sertijab, (sumber foto: Media Center Sumenep).

Daerah

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Jan 2026 - 22:22 WIB

Caption: Konsulat Jenderal Australia Mr.Glen Askew berikan cinderamata kepada Bupati Sampang H.Slamet Junaidi, (dok. foto istimewa).

Nasional

Konjen Australia Jajaki Potensi Unggulan Kota Bahari

Jumat, 23 Jan 2026 - 20:40 WIB