Buah Batu Corp (BBC) Berikan Kacamata dan Pemeriksaan Mata Gratis

- Jurnalis

Sabtu, 9 Maret 2019 - 03:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Documentasi: saat berlangsungnya bhakti sosial yang dilakukan Ormas Buah Batu Corp (BBC) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kota Cimahi, melalui kegiatan pemeriksaan mata gratis dan pemberian kaca mata.

Documentasi: saat berlangsungnya bhakti sosial yang dilakukan Ormas Buah Batu Corp (BBC) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kota Cimahi, melalui kegiatan pemeriksaan mata gratis dan pemberian kaca mata.

Cimahi, (regamedianews.com) – Kepedulian terhadap Masyarakat merupakan bagian yang harus tumbuh dalam tubuh Ormas Buah Batu Corp (BBC) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kota Cimahi, dengan menggelar bakti sosial pemeriksaan kesehatan mata dan membagikan kacamata secara gratis.

Giat bhakti sosial tersebut bekerjasama dengan Rumah Sakit Mata Cicendo Bandung, di jalan Pojok Kelurahan Setiamanah, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Jumat (08/03/2019).

Pantauan regamedianews.com dilokasi, target dari kegiatan sendiri adalah warga kurang mampu, hingga menjelang siang hari warga yang di periksa mencapai 250 orang.

Ketua DPD BBC Kota Cimahi, Johny Sibarani mengatakan, hal ini dilakukan untuk menepis bahwa BBC bukan ormas yang premanisme atau anarkisme, tetapi ormas yang peduli kepada masyarakat, salah satunya bhakti sosial yang sekarang sedang diakukan.

Baca Juga :  Genjot Sektor Pertanian Pamekasan Dengan 800 Bibit Durian

“Alhamdulillah kegiatan bhakti sosial ini sangat diapresiasi dan direspon baik masyarakat. Hal ini menjadi bukti nyata bahwa ormas dan masyarakat bisa bersatu”, ujar Johny disela kegiatan.

Menurut Johny, tujuan acara ini selain membantu masyarakat, sekaligus memperkenalkan lebih dalam keberadaan Ormas BBC di mata masyarakat Kota Cimahi, dan memulihkan citra ormas dengan bentuk kegiatan sosial.

“Inilah bukti bahwa ormas BBC khususnya ormas BBC DPD Kota Cimahi peduli kepada masyarakat Kota Cimahi, dengan cara menggelar baksos pemeriksaan mata”, ungkap winda Salah seorang ibu dari lima anak, yang salah satu anak perempuan matanya sudah minus.

“Saya merasa terbantu dengan adanya kegiatan ini, terlebih saya tidak mampu untuk membeli kacamata minus untuk anak, pemeriksaan mata ini juga sangat membantu untuk kesehatan matanya untuk karena sebentar lagi mau ujian”, ucapnya.

Baca Juga :  Perubahan Iklim Di Pamekasan Memicu Musim Tanam Bergeser, Petani Butuh Pendampingan

Ketua Umum Ormas BBC H.Mugi Sudjana mengungkapkan, sebagai organisasi masyarakat harus bisa bermanfaat untuk masyarakat, bagaimana organisasi akan diterima masyarakat jika ormasnya tidak dapat membantu atau berbagi dengan masyarakat.

“Program kemasyarakatan ini merupakan program tahunan BBC, dan kegiatan ini akan dilakukan di seluruh Jawa Barat, untuk se- Bandung Raya sudah dilaksanakan”, terangnya.

Ditambahkannya, selain kegitan bakti sosial BBC juga mengelar pelatihan pertanian dan memberikan bibit kepada masyarakat.

“Selain baksos ini, kami juga telah melakukan pelatihan pertanian seperti yang sudah dilakukan bibit kopi, harapannya petani kopi bisa lebih produktif dengan menghasilkan lebih banyak komoditi kopi”, pungkas Mugi. (agil)

Berita Terkait

Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data
Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”
Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam
Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo
Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 21:20 WIB

Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:37 WIB

Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:24 WIB

Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:03 WIB

Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:49 WIB

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Berita Terbaru

Caption: Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto berjabat tangan dengan Kasat Reskrim AKP Doni Setiawan, usai memberikan piagam penghargaan, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Sukses Tangkap Jambret Maut, Reskrim Pamekasan Diganjar Reward

Rabu, 14 Jan 2026 - 18:40 WIB

Caption: ilustrasi, (dok. Syafin Rega Media).

Daerah

Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam

Rabu, 14 Jan 2026 - 14:24 WIB