Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Mantap Brata Semeru 2019, Wabup Sampang Didampingi Kapolres dan Dandim

- Jurnalis

Jumat, 22 Maret 2019 - 10:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Sampang H. Abudllah Hidayat saat menjadi pimpinan apel gelar pasukan Ops Mantap Brata Semeru 2019, di Mapolres Sampang.

Wakil Bupati Sampang H. Abudllah Hidayat saat menjadi pimpinan apel gelar pasukan Ops Mantap Brata Semeru 2019, di Mapolres Sampang.

Sampang, (regamedianews.com) – Polres Sampang gelar apel pasukan Ops Mantap Brata Semeru 2019 dalam rangka pengamanan menghadapi Pemilu tahun 2019, Jum’at (22/03/2019), tingkatkan sinergitas TNI-Polri dengan komponen bangsa lainnya, guna mewujudkan kamdagri yang kondusif.

Apel yang digelar dihalaman Mapolres Sampang tersebut, diikuti oleh anggota Kodim 0828 Sampang, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Saka Bhayangkara, dan Linmas. Turut hadir Forkopimda Kabupaten Sampang, Ketua KPU Sampang, Bawaslu Sampang.

Wakil Bupati Sampang H. Abdullah Hidayat menjadi pimpinan apel gelar pasukan Ops Mantap Brata Semeru 2019 didampingi Kapolres Sampang AKBP Budi Wardiman dan Dandim 0828 Sampang Letkol Czi Ary Syahrial, serta memberikan arahan kepada peserta apel.

H. Abdullah menyampaikan pemilu serentak 2019 akan menjadi tonggak sejarah, yakni dengan 5 jenis pemilihan dalam waktu yang bersamaan.

Baca Juga :  Selama Ramadhan, AABI Cimahi Sediakan Nasi Bungkus Gratis Buat Sahur

“Suksesnya pemilu sangat bergantung kepada semua pihak, baik secara langsung maupun tidak langsung”, tuturnya.

H. Abdullah Hidayat berharap KPU, Bawaslu, DKPP harus menunujukkan kinerja yang objektif dan tranpsaran.

“Pemilu serentak merupakan kesempatan yang bahagia bagi rakyat untuk memilih pemimpin guna mewujudkan cita-cita nasional. Karena sejatinya pemilu yaitu memilih pemimpin bukan mengadu pemimpin”, tandasnya.

H. Abdullah Hidayat juga menyampaikan, penyelenggaraan pemilu masih terdapat ancaman yang dimungkinkan menghambat penyelenggaraanya pemilu itu sendiri. Oleh karena itu mengajak seluruh stakeholder untuk segera menemukan hambatan-hambatan tersebut.

“TNI-Polri yang bertanggungjawab langsung mengenai pengamanan pemilu, harus mengambil suatu tindakan tegas terhadap aturan yang berlaku”, tegasnya.

Baca Juga :  Penerbangan di Bandara Trunojoyo Ambil Rute Sumenep - Sapeken

H. Abudullah hidayat juga berharap, pemilu serentak 2019 bisa berjalan tanpa ada hambatan. Berharap TNI-Polri dan kompenen masyarakat melakasanakan tugas dengan penuh dedikasi dan penuh tanggungjawab dalam melakukan pengamanan pemilu, memenuhi prosedur. Mewujudkan sinergitas TNI Polri, terhadap setiap permasalah yang muncul dapat dihadapi dan dipecahkan bersama.

“TNI Polri juga harus mampu mendewasakan masyarakat dalam berdemokrasi sehingga tidak mudah terprovokasi dalam penyebaran berita hoax dan isu sara”, ucapnya.

Perlu diketahui kegiatan ini dilakukan secara serentak dan masif di seluruh kabupaten atau kota yang melibatkan TNI-Polri di seluruh Indonesia. (hsn/har)

Berita Terkait

Disfungsi SDN Batuporo Timur 1, DPRD Sampang Siapkan Pansus dan Audit Investigatif
BPJS Ketenagakerjaan Sasar Tenaga Pendidik Madrasah di Sampang
SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terancam “Gulung Tikar”
IWO Pamekasan Fokus Kawal Pembangunan Madura
Wabup Pamekasan Minta Kades “Sat-Set” Eksekusi Keluhan Warga
Pemkab Sumenep Alokasikan Rp3,1 Miliar Perbaiki 125 RTLH
Wabup Pamekasan Dorong Aspirasi Warga Dituntaskan di Tingkat Desa
PCNU Sampang Matangkan Persiapan Harlah NU Ke-103

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 15:03 WIB

Disfungsi SDN Batuporo Timur 1, DPRD Sampang Siapkan Pansus dan Audit Investigatif

Kamis, 22 Januari 2026 - 12:25 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sasar Tenaga Pendidik Madrasah di Sampang

Kamis, 22 Januari 2026 - 10:09 WIB

SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terancam “Gulung Tikar”

Kamis, 22 Januari 2026 - 08:34 WIB

IWO Pamekasan Fokus Kawal Pembangunan Madura

Rabu, 21 Januari 2026 - 23:25 WIB

Wabup Pamekasan Minta Kades “Sat-Set” Eksekusi Keluhan Warga

Berita Terbaru

Caption: Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sampang, Nur Alam, saat diwawancara awak media, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terancam “Gulung Tikar”

Kamis, 22 Jan 2026 - 10:09 WIB

Caption: Ketua Ikatan Wartawan Online Kabupaten Pamekasan, Dyah Heny Andrianty, (dok. Redaksi Rega Media).

Daerah

IWO Pamekasan Fokus Kawal Pembangunan Madura

Kamis, 22 Jan 2026 - 08:34 WIB