BPJS Kesehatan Cabang Pamekasan Tegaskan Akan Evaluasi dan Tingkatkan Pelayanan Terhadap Masyarakat

- Jurnalis

Rabu, 10 April 2019 - 20:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana saat berlangsungnya acara ngopi dan berdiskusi mengenai program JKN, oleh BPJS Kesehatan Cabang Pamekasan dengan awak media.

Suasana saat berlangsungnya acara ngopi dan berdiskusi mengenai program JKN, oleh BPJS Kesehatan Cabang Pamekasan dengan awak media.

Pamekasan, (regamedianews.com) – Pentingnya pemahanan mengenai Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan Cabang Pamekasan, mengajak seluruh wartawan untuk ngopi dan berdiskusi mengenai program JKN, Rabu (10/04/2019).

Acara yang diselenggarakan di Cafe Kunyah-Kunyah yang terletak di Jl. Kesehatan, Kelurahan Barurambat, Pamekasan, dihadiri beberapa awak media online, cetak dan elektronik yang telah bekerjasama dan menjadi mitra dengan BPJS Kesehatan.

Pada acara ngopi dan diskusi tersebut dihadiri langsung Kepala BPJS Kesehatan Cabang Pamekasan dr. Elke Winasari selaku pemateri, di dampingi oleh Eko D.Kesdu, Kepala Bidang SDM, Umum dan Komunikasi Publik.

Pada kesempatan ini, banyak keluhan dari teman-teman wartawan mengenai pelayanan kesehatan, baik mengenai fasilitas kesehatan dan pelayan kesehatan, serta adanya pungutan biaya tambahan bagi peserta JKN.

Baca Juga :  Pj Bupati Sampang: Peringatan Sumpah Pemuda Ke-90 Momen Bersejarah Bagi Bangsa Indonesia

Seperti yang dikatakan Taufiqurrahman, warga Larangan – Pamekasan. Menurutnya, pengalaman tersebut terjadi ketika istrinya sedang melahirkan di salah satu bidan. Dirinya dimintai pungutan biaya Persalinan dari Bidan yg melakukan Persalinan tersebut sebesar 400 ribu, padahal dirinya beserta istrinya merupakan peserta JKN.

“Alasan biaya tambahan tersebut diminta oleh bidan yang melakukan persalinan tersebut, dengan dalih bahwa biaya persalinan tidak sepenuhnya ditanggung oleh BPJS kesehatan”, ungkapnya.

Menanggapi keluhan tersebut dr. Elke menyampaikan, bahwasanya pelayanan kesehatan di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP), baik di puskesmas atau bidan yang merupakan jejaring dari puskesmas, dan dokter praktik perorangan itu tidak dibenarkan adanya biaya tambahan.

Baca Juga :  Presiden RI Gandeng JPKP Berikan dan Kawal Bantuan Bedah Rumah di Sampang

“Paket untuk persalinan telah dijamin oleh BPJS Kesehatan semua, mulai dari pemeriksaan dan lain sebagainya. Mengenai biaya tambahan dirinya perlu minta konfirmasi, apakah biaya tambahan tersebut untuk keperluan lain-lain atau bukan, misalnya pampers dan lain-lain, karena pampers tidak tercover oleh BPJS Kesehatan”, tandasnya.

Ia menegaskan, dirinya akan terus melakukan evaluasi dan perbaikan, apa yang menjadi keluhan masyarakat mengenai fasilitas dan pelayanan kesehatan, serta kedepan Pihak BPJS Kesehatan akan melakukan Sidak (Inspeksi mendadak) terhadap beberapa rumah sakit. (rkz/sbd)

Berita Terkait

Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial
Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi
Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC
Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan
Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas
Wabup Bangkalan Tekankan Profesionalisme ASN Pendidikan
Disfungsi SDN Batuporo Timur 1, DPRD Sampang Siapkan Pansus dan Audit Investigatif
BPJS Ketenagakerjaan Sasar Tenaga Pendidik Madrasah di Sampang

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 18:30 WIB

Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:22 WIB

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:37 WIB

Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:49 WIB

Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:12 WIB

Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas

Berita Terbaru

Caption: Ketua MUI Sampang KH.Itqan Bushiri menyampaikan sambutannya dalam agenda ta'aruf dan konsolidasi pengurus, (dok. foto istimewa).

Daerah

Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial

Minggu, 25 Jan 2026 - 18:30 WIB

Caption: Fitrih Anisah mantan Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Sampang, (dok. foto istimewa).

Opini

Membaca Kasus Kajari Sampang Tanpa Romantisme Kekuasaan

Sabtu, 24 Jan 2026 - 23:18 WIB

Caption: ilustrasi pemeriksaan medis resmi dari tim inafis dan tim dokter forensik terhadap kerangka manusia, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polisi Beberkan Hasil Identifikasi Kerangka Mr.X di Sampang

Sabtu, 24 Jan 2026 - 12:12 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Anang Hardianto bersama Ketua Bhayangkari berjabat tangan dengan sejumlah perwira yang dimutasi usai gelar sertijab, (sumber foto: Media Center Sumenep).

Daerah

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Jan 2026 - 22:22 WIB

Caption: Konsulat Jenderal Australia Mr.Glen Askew berikan cinderamata kepada Bupati Sampang H.Slamet Junaidi, (dok. foto istimewa).

Nasional

Konjen Australia Jajaki Potensi Unggulan Kota Bahari

Jumat, 23 Jan 2026 - 20:40 WIB