Presiden RI: Kepemimpinan dan SDM Berkualitas Penentu Kemajuan Desa

- Jurnalis

Kamis, 11 April 2019 - 14:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana saat berlangsungnya acara Silaturahmi Nasional Pemerintahan Desa se Indonesia di Tennis Indoor Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta.

Suasana saat berlangsungnya acara Silaturahmi Nasional Pemerintahan Desa se Indonesia di Tennis Indoor Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta.

Jakarta, (regamedianews.com) – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menghadiri acara Silaturahmi Nasional Pemerintahan Desa se Indonesia di Tennis Indoor Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/4/2019).

Dalam acara tersebut, hadir Presiden RI Joko Widodo yang memberikan pengarahannya di hadapan lebih dari 10.000 kepala dan aparatur desa. Presiden pun menekankan dua hal terkait kunci penentu kemajuan sebuah desa, yaitu kepemimpinan dan kualitas SDM.

“Pertama, kepemimpinan yang menguasai tata kelola pemerintahan yang maju dan inovatif. Kedua, perhatikan kualitas SDM”, kata Presiden dalam arahannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, ke depan melalui dana desa pemerintah juga mendorong agar desa mampu membangun produk-produk lokal berkualitas, sehingga mampu bersaing dan dijual secara global.

“Apabila desa memiliki produk yang berkualitas kita dorong, packaging-nya kita dorong agar nantinya produk dari desa bisa bersaing dan bisa kita kirim melalui e-marketplace global”, ujarnya.

Dalam silaturahim ini hadir 4.200 peserta dari desa di kabupaten seluruh Indonesia, serta 6.000 kepala desa dan aparatur desa yang ada di wilayah desa.

Baca Juga :  Taman Wijaya Kusuma Sampang Dijadikan Tempat Mesum

Pada kesempatan ini, Presiden juga berkomitmen untuk terus meningkatkan anggaran APBN untuk dana desa. Sejak digulirkan pada 2015 lalu, Pemerintah Pusat telah menggelontorkan dana hingga Rp257 triliun untuk dana desa dan rencana di 2019 ini anggaran untuk dana desa mencapai Rp70 triliun.

“Sudah bertahun-tahun kita tidak memperhatikan desa, infrastruktur, saluran irigasi, jembatan, embung, karena desa tidak diberikan anggaran yang memadai. Sampai saat ini artinya sudah Rp257 triliun anggaran diberikan ke desa”, jelas Presiden.

“Hati-hati loh! Ini uang gede. Dan saya pastikan ke depan akan naik terus anggarannya dan penggunaannya betul-betul harus tepat sasaran”, pintanya.

Setelah hampir empat setengah tahun bergulir, menurutnya, dana desa telah mampu membangun berbagai macam infrastruktur, seperti 191.000 kilometer jalan desa, 24.000 unit posyandu, 50.000 unit PAUD, 8.900 pasar desa, 58.000 unit irigasi, dan 1,1 juta meter jembatan. Jumlah desa di seluruh Indonesia lebih dari 74.900.

Baca Juga :  Gus Hans Pertanyakan Cara Pendataan Daerah Yang Klaim Zona Hijau, Ini Kata Jubir Gugus Covid-19 Sampang

“Jumlah seperti ini harus terus ditingkatkan, karena ke depan dana desa akan terus kita tingkatkan setiap tahunnya”, ungkap Presiden.

Silaturahmi nasional pemerintahan desa se Indonesia ini digelar secara mandiri oleh tiga asosiasi desa, yakni Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi), Perkumpulan Aparatur Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Papdesi), dan Persatuan Perangkat Desa Seluruh Indonesia (PPDI) di bawah arahan Badan Koordinasi Nasional Pembangunan, Pemerintahan, Pemeberdayaan Kemasyarakatan Desa (Bakornas P3KD).

Kepala Bakornas P3KD Muhamad Asri Anas berharap, silaturahmi nasional yang mengusung Tema: “Bersatu Desa Maju” ini diharapkan menjadi wadah diskusi untuk duduk bersama para perangkat desa dari seluruh Indonesia.

“Ini mungkin pertama kalinya tiga asosiasi desa duduk bersama. Diharapkan ini menjadi forum untuk diskusi bersama membangun desa”, ungkap Muhamad.

“Kami juga berharap arahan dari Bapak Presiden akan menambah semangat kita dalam rangka membangun desa agar semakin maju”, katanya. (agil/red)

Berita Terkait

Timbulkan Kegaduhan, KPI Hentikan Sementara Program XPose Uncensored Trans7
Videonya Dijadikan Model Penayangan Yang Dinilai Merugikan Pesantren, Ini Tanggapan Gus Ali Mustakim
Heboh Tayangan Dinilai Bernarasi Negatif Terhadap Kiai dan Pesantren Memantik Reaksi Berbagai Kalangan
Santri Gotong Royong Bantu Pembangunan Pesantren Bukanlah Eksploitasi
Kisah Jamaah Rela Tidur di Trotoar Demi Ikuti Haul Solo 2025
SKK Migas Dorong Peran Strategis Media Dalam Ketahanan Energi Nasional  
Raden Panji Mohammad Noer Sosok Pemimpin Visioner
Dukung Ketahanan Energi Jawa Timur, PETRONAS Indonesia Perkuat Kemitraan Strategis Dengan BUMD

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 07:11 WIB

Timbulkan Kegaduhan, KPI Hentikan Sementara Program XPose Uncensored Trans7

Selasa, 14 Oktober 2025 - 09:43 WIB

Videonya Dijadikan Model Penayangan Yang Dinilai Merugikan Pesantren, Ini Tanggapan Gus Ali Mustakim

Senin, 13 Oktober 2025 - 23:19 WIB

Heboh Tayangan Dinilai Bernarasi Negatif Terhadap Kiai dan Pesantren Memantik Reaksi Berbagai Kalangan

Senin, 13 Oktober 2025 - 07:12 WIB

Santri Gotong Royong Bantu Pembangunan Pesantren Bukanlah Eksploitasi

Minggu, 12 Oktober 2025 - 17:36 WIB

Kisah Jamaah Rela Tidur di Trotoar Demi Ikuti Haul Solo 2025

Berita Terbaru

Caption: tersangka pemerkosaan inisial J dan A yang sempat buron, tengah digelandang anggota Satreskrim Polres Bangkalan, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Dua DPO Pemerkosa Gadis Bangkalan Tertangkap

Rabu, 15 Okt 2025 - 08:29 WIB

Caption: Plh Kasi Humas Kepolisian Resor Sampang (AKP Eko Puji Waluyo), saat diwawancara awak media.

Hukum&Kriminal

Polisi Buru Pembakar Driver Ojol di Sampang

Selasa, 14 Okt 2025 - 18:38 WIB

Caption: anggota Polres Pamekasan saat menyampaikan edukasinya kepada peserta penyuluhan, di aula Makodim 0826 Pamekasan, (dok. regamedianews).

Daerah

TNI-Polri Pamekasan Edukasi Bahaya Pergaulan Bebas

Selasa, 14 Okt 2025 - 16:06 WIB