Bangkalan, (regamedianews.com) – Telah di temukan bayi berjenis kelamin laki-laki sekitar pukul 11.00 wib, di Dusun, Morangsana, Desa Mandung, Kecamatan Kokop Bangkalan, Minggu (13/10/2019).
Kasubag Humas Polres Bangkalan Iptu Suyitno menjelaskan, penemuan bayi tersebut di Dusun Morangsana, oleh Munasik (40 th) warga Dusun Dangbigih, Desa Mandung.
“Pada saat Munasik melintas di Jl. Dusun Morangsana lalu mendengar tangisan seorang bayi”, ujarnya.
Mendengar tangisan bayi tersebut, kemudian Munasik mencari arah suara dan menemukan sebuah kardus yang berisikan seorang bayi dan 1 kardus susu serta obat-obatan.
“Setelah itu di bawa pulang kerumahnya dan menyampaikan kepada istrinya yang bernama Mutiah”, jelasnya.
Suyitno juga menambahkan, Munasik menyampaikan kepada para tetangga. Selanjutnya di laporkan kepada Kades Mandung dan Polsek Kokop serta Dinas Kesehatan Kokop, untuk segera dilakukan tindakan medis serta lidik atas kejadian tersebut.
Kemudian Kapolsek dan anggota, serta Kades dan Dinas Kesehatan mendatangi rumah Munasik dan melakukan pengecekan terhadap keadaan bayi tersebut.
“Untuk sementara keadaan bayi dalam keadaan sehat serta dilakukan perawatan di Puskesmas Kokop”, pungkasnya. (sfn/tfk)