Bentuk Relawan, Kades Rongdalem Optimis Desanya Bebas Dari Covid-19

- Jurnalis

Sabtu, 18 April 2020 - 11:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pembentukan Gugus Tugas/Relawan Desa Cegah Covid-19; Kepala Desa Rongdalem (H. Nurul Imam), didampingi Ketua DPRD Sampang (Fadol Abd. Rohim) dan Ketua BPD Rongdalem (Misnahar).

Pembentukan Gugus Tugas/Relawan Desa Cegah Covid-19; Kepala Desa Rongdalem (H. Nurul Imam), didampingi Ketua DPRD Sampang (Fadol Abd. Rohim) dan Ketua BPD Rongdalem (Misnahar).

Sampang, (regamedianews.com) – Antisipasi dan pencegahan terhadap mewabahnya Corona Virus Disease (Covid-19) terus dilakukan oleh Pemerintah Desa Rongdalem, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Madura, Sabtu (18/4/2020).

Salah satunya dengan cara membentuk gugus tugas/relawan desa untuk melawan Covid-19 dan mendirikan posko. hal itu bertujuan untuk memutus mata rantai virus, dan Desa Rongdalem terbebas dari Covid-19.

Dalam pembentukan gugus tugas Covid-19 tersebut dipimpin langsung Kepala Desa Rongdalem H. Nurul Imam dan Ketua BPD Rongdalem Misnahar, serta dihadiri Ketua DPRD Sampang Fadol Abd. Rohim.

Kepala Desa Rongdalem H. Nurul Imam mengatakan, agenda Pemerintah Desa kali ini yakni membentuk gugus tugas/relawan desa lawan Covid-19. Salah satu tugasnya adalah membangun posko untuk memantau keluar masuknya orang di desa.

“Untuk gugus tugasnya, kami melibatkan para perangkat desa dan tokoh masyarakat serta tokoh agama, selain itu juga melibatkan petugas kesehatan dari Puskesmas maupun Pustu,” ujar H. Nurul Imam.

Baca Juga :  Kukuhkan Paskibraka, Bupati Blitar: Tetap Junjung Tinggi Jasa Palawan dan Jadikan Semangat Terbaik

Pria yang akrab disapa Klebun Nurul Imam ini menjelaskan, tugas para gugus tugas/relawan desa lawan Covid-19 diantaranya mendata seseorang yang masuk ataupun keluar Desa Rongdalem. Karena, selama ini banyak warga dari luar Kabupaten Sampang yang melintas.

“Mayoritas warga itu dari daerah zona merah, seperti dari Kabupaten Pamekasan dan Kota Surabaya. Penjagaan berlaku untuk semua orang yang keluar masuk desa, mulai dari warga setempat hingga warga rantau yang baru pulang ke desa,” tandasnya.

Kepala Desa Rongdalem (H. Nurul Imam) saat memberikan bantuan masker kepada perwakilan warga (Mat Niran) secara simbolis.

Sementara mengenai posko, kata H. Nurul Imam, harus dijaga selama 24 jam, relawan yang berjaga telah dilengkapi alat kesehatan dan melakukan pemeriksaan dengan alat-alat yang sudah disiapkan.

Baca Juga :  Pelaku Pembunuhan Di Bangkalan Ternyata Anak Dari Selingkuhan Korban

“Jadi, apabila ada warga yang termasuk dalam kategori Orang Dalam Resiko (ODR), Orang Dalam Pemantauan (ODP) atau Pasien Dalam Pengawasan (PDP), relawan harus segera melapor pada petugas kesehatan di Posko atau Pukesmas dan segera isolasi mandiri dirumah masing-masing,” pungkasnya.

H. Nurul Imam menambahkan, selain pembentukan gugus tugas/relawan desa, pihaknya juga memberikan bantuan masker secara gratis kepada seluruh warga Desa Rongdalem melalui perangkat desa di masing-masing dusun.

“Semoga Desa Rongdalem bebas dari Covid-19 dan Kabupaten Sampang tetap bertahan dalam zona hijau. Namun, dalam hal ini perlu peran serta masyarakat dan warga desa untuk beperilaku hidup sehat dan bersih, serta melakukan antisipasi Covid-19 secara mandiri,” imbuhnya. (har/red)

Berita Terkait

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi
Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC
Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan
Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas
Wabup Bangkalan Tekankan Profesionalisme ASN Pendidikan
Disfungsi SDN Batuporo Timur 1, DPRD Sampang Siapkan Pansus dan Audit Investigatif
BPJS Ketenagakerjaan Sasar Tenaga Pendidik Madrasah di Sampang
SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terancam “Gulung Tikar”

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:22 WIB

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:49 WIB

Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:12 WIB

Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:23 WIB

Wabup Bangkalan Tekankan Profesionalisme ASN Pendidikan

Kamis, 22 Januari 2026 - 15:03 WIB

Disfungsi SDN Batuporo Timur 1, DPRD Sampang Siapkan Pansus dan Audit Investigatif

Berita Terbaru

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Anang Hardianto bersama Ketua Bhayangkari berjabat tangan dengan sejumlah perwira yang dimutasi usai gelar sertijab, (sumber foto: Media Center Sumenep).

Daerah

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Jan 2026 - 22:22 WIB

Caption: Konsulat Jenderal Australia Mr.Glen Askew berikan cinderamata kepada Bupati Sampang H.Slamet Junaidi, (dok. foto istimewa).

Nasional

Konjen Australia Jajaki Potensi Unggulan Kota Bahari

Jumat, 23 Jan 2026 - 20:40 WIB

Caption: tengah, Kepala Kejaksaan Negeri Sampang Fadilah Helmi, (dok. Harry Rega Media).

Nasional

Terkuak! Ini Alasan Kejagung Periksa Kajari Sampang

Jumat, 23 Jan 2026 - 19:09 WIB

Caption: Kapolres Sampang AKBP Wibowo, didampingi Kasi Humas Ipda Agung Intama dan Kasat Reskrim AKP Hafid Dian Maulidi, (dok. Syafin Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polisi Ungkap Pelaku Pembacokan di Kos Tanah Merah

Jumat, 23 Jan 2026 - 16:06 WIB