Gus Hans Pertanyakan Cara Pendataan Daerah Yang Klaim Zona Hijau, Ini Kata Jubir Gugus Covid-19 Sampang

- Jurnalis

Minggu, 26 April 2020 - 18:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peta sebaran Covid-19 di Jawa Timur

Peta sebaran Covid-19 di Jawa Timur

Sampang, (regamedianews.com) – Hampir seluruh kabupaten di Jawa Timur saat ini sudah berada di zona merah Covid-19.

Hanya yang tersisa satu kabupaten yang masih bertahan dizona hijau yakni kabupaten Sampang Madura, kabupaten yang posisinya berada dipaling tengah pulau Madura itu masih bertahan dizona hijau setelah Sumenep dua hari lalu tumbang saat dinyatakan 4 warganya positif Corona.

Kali ini semua tertuju ke Kabupaten Sampang statusnya hijau dan ada beberapa kalangan mempertanyakan hal tersebut, seperti halnya Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 DPD Partai Golkar Jawa Timur Zahrul Azhar Asumta atau yang akrab disapa Gus Hans.

Menurutnya, tidak ada kabupaten atau wilayah yang imun dari Covid-19, selama kotanya tidak menerapkan protokol physical distancing dan ada warga yang in out dari dan ke zona merah pasti ada yang carrier.

Baca Juga :  Bawa Anak Dan Istri, Ribuan Masyarakat Antusias Saksikan Konser Sheila On 7

“Selama kotanya tidak menerapkan protokol physical distancing, dan warganya masih in out ke dan dari wilayah zona merah pasti ada penduduknya yang menjadi carrier,” ujarnya, Minggu (26/4/20) dikutip dari barometer Jatim.

Bahkan, menurut Gus Hans jika ada kota yang mengklaim bahwa masih zona hijau justru hal tersebut patut dipertanyakan tentang pendataannya.

“Jika ada kota yang mengklaim masih zona hijau, justru harus dipertanyakan sudah mendata dengan benar apa belum terhadap warganya,” lanjutnya.

Apalagi menurutnya kultur warga Madura yang suka merantau dan hal itu sangat rentan menjadi carrier, ditambah dengan budaya kekeluargaan yang sangat kental di Madura.

Baca Juga :  Anniversary Ke 3, Gerakjatim Santuni Anak Yatim Piatu

Meski pernyataan Gus Hans tersebut tidak langsung menyebutkan Kabupaten Sampang, namun faktanya saat ini hanya Kabupaten Sampang yang berada dizona hijau.

Sementara menanggapi hal tersebut Juru Bicara Satgas Covid-19 sekaligus Kadiskominfo Kabupaten Sampang H.Djuwardi enggan memberikan komentar, yang pasti menurutnya gugus tugas Covid-19 Sampang akan terus berupaya secara maksimal, agar bisa tetap mengendalikan virus itu tidak menyebar di Kabupaten Sampang.

“Kami nggak bisa komentari pernyataan beliau mas, yang pasti gugus tugas Sampang sudah dan akan terus menerus berupaya optimal agar wilayah Kabupaten Sampang tetap bisa mengendalikan agar wabah virus Corona tidak menyebar, itu saja mas,” ujarnya. (fan/adi/har)

Berita Terkait

Wabup Pamekasan Dorong Aspirasi Warga Dituntaskan di Tingkat Desa
PCNU Sampang Matangkan Persiapan Harlah NU Ke-103
Skandal Siswa Fiktif SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terkuak
BPJS Ketenagakerjaan Perluas Perlindungan Jamsos Tenaga Pendidik Madrasah di Bangkalan
SDN Tlagah 2 Bangkalan Ambruk, Hak Keamanan Siswa Terabaikan
Antisipasi Cuaca Ekstrem, DLH Sampang Pangkas Pohon Rawan Tumbang
Kodim 0826 Pamekasan Perkuat Sinergi Dengan Insan Pers
Bupati Sumenep Mutasi Sejumlah Pejabat, Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:29 WIB

Wabup Pamekasan Dorong Aspirasi Warga Dituntaskan di Tingkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:51 WIB

PCNU Sampang Matangkan Persiapan Harlah NU Ke-103

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:43 WIB

Skandal Siswa Fiktif SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terkuak

Senin, 19 Januari 2026 - 11:57 WIB

SDN Tlagah 2 Bangkalan Ambruk, Hak Keamanan Siswa Terabaikan

Sabtu, 17 Januari 2026 - 11:32 WIB

Antisipasi Cuaca Ekstrem, DLH Sampang Pangkas Pohon Rawan Tumbang

Berita Terbaru

Caption: kedatangan Ketua Ormas Gaib Perjuangan Habib Yusuf ke Kantor Kejari Sampang, ditemui Kasi Intelijen dan Kasi Pidsus, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Hampir 5 Bulan, Kasus Pajak RSMZ Sampang Nihil Tersangka

Selasa, 20 Jan 2026 - 20:04 WIB

Caption: saat berlangsungnya rakor PCNU Sampang ihwal serangkaian kegiatan persiapan puncak peringatan Harlah NU ke-103, (sumber foto: NU Sampang).

Daerah

PCNU Sampang Matangkan Persiapan Harlah NU Ke-103

Selasa, 20 Jan 2026 - 16:51 WIB

Caption: potongan video amatir, tampak oknum guru SDN Batuporo Timur 1 tengah santai mendengarkan musik dangdut, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Skandal Siswa Fiktif SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terkuak

Selasa, 20 Jan 2026 - 13:43 WIB