Pemkab Bangkalan Gelontorkan 5 Miliar Insentif Guru Ngaji & Madin

- Jurnalis

Senin, 11 Mei 2020 - 18:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Bangkalan (R. Abd. Latif Amin Imron) saat menyerahkan bantuan dana insentif kepada guru ngaji secara simbolis.

Bupati Bangkalan (R. Abd. Latif Amin Imron) saat menyerahkan bantuan dana insentif kepada guru ngaji secara simbolis.

Bangkalan, (regamedianews.com) – Pemerintah Kabupaten Bangkalan mulai mencairkan dana insentif Guru Ngaji dan Guru Madrasah yang di anggarkan sebesar 5 Miliar dalam pencairan tahap pertama.

Jumlah penerima bantuan insentif sebanyak 9.342 orang yang tersebar di 18 Kecamatan di Bangkalan. Nominal bantuan yang didapat setiap bulan sebesar 200 ribu yang dicairkan tiga bulan sekali sebesar 600 ribu.

Bupati Bangkalan, R. Abdul Latif Amin Imron menyampaikan, pencairan dana insentif ini seharusnya dicairkan pada pulan Maret.

Baca Juga :  Pemuda dan Tokoh Masyarakat Desa Tobai Barat Nyatakan Sikap Dukung Jimad Sakteh

Namun, lanjutnya, karena terkendala penanganan covid 19. Sehingga pencairannya baru bisa dilaksanakan pada bulan Mei 2020.

Ra Latif juga berharap dengan bantuan itu bisa meningkatkan kesejahteraan dan semangat pengabdian serta jaminan sosial guru madin dan guru ngaji di Kabupaten Bangkalan.

“Saya juga berharap, guru Madin lebih semangat lagi untuk bisa mentransfer ilmu agama untuk mengajarkan nilai agama,” ungkapnya.

Baca Juga :  Polres Pamekasan Lakukan Penyekatan Mudik di Perbatasan

Ra Latif juga menambahkan, pemberian secara simbolis ini dilakukan agar dapat diketahui oleh masyarakat bahwasannya, saat ini pencairan tahap pertama insentif guru Madin dan ngaji sudah bisa dicairkan melalui rekening masing-masing.

“Saya berharap semoga bantuan insentif ini bisa bermanfaat bagi guru Madin dan guru ngaji. Apalagi di saat wabah pandemi Covid-19 saat ini”, pungkasnya. (sfn/sms)

Berita Terkait

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga
Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun
Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi
Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong
Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya
Pemkab Pamekasan Matangkan Penyambutan Valen D’Academy 7
Buntut Kasus RS Nindhita, DPRD Sampang Didemo
MUI Sampang Imbau Masyarakat: Tahun Baru Tanpa Euforia

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:13 WIB

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:01 WIB

Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:11 WIB

Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi

Selasa, 30 Desember 2025 - 10:39 WIB

Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya

Senin, 29 Desember 2025 - 20:34 WIB

Pemkab Pamekasan Matangkan Penyambutan Valen D’Academy 7

Berita Terbaru

Caption: dua pelaku curanmor inisial AA dan ZA tengah diperiksa penyidik Satreskrim, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Hukum&Kriminal

Dua Bandit Motor Asal Camplong Berhasil Diringkus

Kamis, 1 Jan 2026 - 08:08 WIB

Caption: suasana saat berlangsungnya doa bersama yang digelar Rutan Sampang untuk korban bencana Aceh dan Sumatera, (dok. foto istimewa).

Sosial

Napi Rutan Sampang Doakan Korban Bencana Aceh-Sumatera

Rabu, 31 Des 2025 - 16:36 WIB

Caption: penandatanganan SK Bupati Bangkalan tentang rotasi jabatan pejabat strategis Pemkab Bangkalan, (dok. Syafin, Rega Media).

Daerah

Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi

Rabu, 31 Des 2025 - 12:11 WIB