Kadis Pariwisata Aceh Selatan Bantah Lakukan Ancaman Kepada Ketua Komisi II DPRK Hadi Surya

- Jurnalis

Jumat, 3 Juli 2020 - 15:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Pariwisata Aceh Selatan (Safril).

Kepala Dinas Pariwisata Aceh Selatan (Safril).

Aceh Selatan || Rega Media News

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Aceh Selatan Safril membantah jika dirinya melakukan pengancaman terhadap Ketua Komisi II DPRK setempat, Hadi Surya. Menurutnya, informasi yang berkembang diluar terkesan provokatif dan sangat tendensius, jauh berbeda dengan fakta yang sebenarnya.

“Itu tidak benar, mana mungkin saya melakukan pengancaman apa lagi Hadi Surya mitra kerja kami di DPRK, kami sangat menyayangkan adanya oknum yang memperkeruh suasana dan melebih-lebihkan persoalan ini,” ungkap Safril, Jum’at (3/7/2020).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Safril mengaku pihaknya juga telah berupaya duduk bersama untuk memediasi persoalan yang berkembang, sekaligus meluruskan duduk persoalannya.

Baca Juga :  Tangis Haru dan Takbir Sambut Putusan MK Di Jakarta

“Kami dari Dinas Pariwisata juga sudah duduk bersama mencari solusi terbaik agar kesalahpahaman ini (miskomunikasi) mendapat solusi terbaik, sehingga tidak ditunggangi oleh pihak lain terhadap permasalahan ini,” ungkapnya.

Pihaknya berharap persoalan ini tidak menjadi polemik yang berkepanjangan sehingga mengganggu kinerja dan program-program pembangunan yang sedang giat-giatnya kita tumbuh kembangkan.

“Jadi saya kira tidak ada persoalan lagi dan mari sama-sama kita berfikir jernih dan maju membangun Aceh Selatan yang lebih baik terutama di sektor pariwisata,” pungkasnya.

Terkait dengan prestasi masuknya dua nominator ANUGERAH PESONA INDONESIA (API)Tahun 2020, yaitu SURFING Samadua untuk kategori Wisata Air dan RENCONG BATU untuk kategori Cenderamata, pihaknya mengharapkan kepada seluruh masyarakat Aceh pada umumnya dan Aceh Selatan khususnya dimanapun berada agar berkenan memberi dukungan pada saat voting nantinya. Voting tersebut akan diselenggarakan pada 1 Agustus hingga 31 Desember 2020.

Baca Juga :  Aceh Selatan Kini Masuk Zona Kuning Covid-19

“Mari sama-sama kita ciptakan kesejukan dan Aura positif di Aceh Selatan sehingga nominasi ini mendapat dukungan sebanyak-banyaknya dari masyarakat luas. Semoga potensi Wisata kita tersebut dapat tampil sebagai pemenang pada malam Anugerah Pesona Indonesia (API) 2020” tegas Safril. (Asmar Endi)

Berita Terkait

Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi
Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A
Tahun 2025, Jumlah Janda di Sampang Melonjak
Klaim JHT Gratis, BPJS Ketenagakerjaan Ingatkan Peserta Waspadai Calo
Polantas Sampang Geber Sosialisasi Operasi Zebra 2025
BPJS Kesehatan Rekredensialing Perdana di RSIA Puri Bunda Madura
Wabup Sampang: SPPG Jangan Main-Main Dengan Menu MBG
Reshuffle, Empat Jabatan Kepala OPD Pamekasan Kosong

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 20:08 WIB

Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi

Rabu, 19 November 2025 - 18:48 WIB

Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A

Rabu, 19 November 2025 - 16:44 WIB

Tahun 2025, Jumlah Janda di Sampang Melonjak

Rabu, 19 November 2025 - 09:28 WIB

Klaim JHT Gratis, BPJS Ketenagakerjaan Ingatkan Peserta Waspadai Calo

Rabu, 19 November 2025 - 08:08 WIB

Polantas Sampang Geber Sosialisasi Operasi Zebra 2025

Berita Terbaru

Caption: Kajari Pamekasan menghancurkan barang bukti perkara pidana umum berupa belasan handphone, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Kejari Pamekasan Musnahkan 41 BB Pidana Umum

Rabu, 19 Nov 2025 - 22:22 WIB

Caption: Wakil Bupati Bangkalan Fauzan Ja'far, (dok. regamedianews).

Daerah

Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A

Rabu, 19 Nov 2025 - 18:48 WIB

Caption: ilustrasi Gemini AI, sepasang suami istri saat menjalani sidang perceraian di Pengdilan Agama, (dok. regamedianews).

Daerah

Tahun 2025, Jumlah Janda di Sampang Melonjak

Rabu, 19 Nov 2025 - 16:44 WIB

Cation: tampak personel TNI meninjau kondisi banjir yang melanda wilayah Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang, (sumber foto: BPBD Sampang).

Peristiwa

Luapan Sungai Panyiburan Rendam 3 Desa di Sampang

Rabu, 19 Nov 2025 - 13:20 WIB