Vaksinasi Kedua, Wabup Sampang: Makin Percaya Diri Hadapi Covid-19

- Jurnalis

Kamis, 11 Februari 2021 - 18:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Sampang (H. Abdullah Hidayat) saat disuntik vaksin tahap kedua di Puskesmas Kamoning.

Wakil Bupati Sampang (H. Abdullah Hidayat) saat disuntik vaksin tahap kedua di Puskesmas Kamoning.

Sampang || Rega Media News

Wakil Bupati (Wabup) Sampang H. Abdullah Hidayat melakukan vaksinasi Covid-19 kedua di Puskesmas Kamoning, Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang, Madura, Kamis (11/02/2021).

Vaksinasi kedua kalinya ini dilakukan bersama Sekretaris Daerah Kabupaten Sampang H. Yuliadi Setiawan, Kepala Kejaksaan Negeri Samapang H Maskur, Ketua Pengadilan Negeri Sampang Irianto Prijatna Utama, Ketua PCNU Sampang KH Itqon Busiri dan Tokoh Kepemudaan Moh. Iqbal Fathoni setelah mengikuti vaksinasi pertama pada 28 Januari 2021 lalu.

Wabup Sampang H. Abdullah Hidayat mengatakan, vaksinasi Covid-19 ini halal dan aman sesuai fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI). Sehingga, masyarakat tidak perlu takut untuk divaksin.

Baca Juga :  Peringati HBP Ke-60, Lapas Narkotika Pamekasan Gelar Donor Darah

Namun walaupun divaksin. Pihaknya, berharap masyarakat tetap menggunakan protokol kesehatan dalam mencegah dan meminimalisir penyebaran virus corona.

“Setelah divaksin pertama hingga kedua ini saya tidak merasakan sakit ataupun gejala lainnya, hanya sakitnya ketika disuntik saja,” pungkas pria yang akrab di sapa Haji Ab ini.

Sementara itu, Ketua PCNU Sampang Kh. Itqon Busiri menuturkan, vaksinasi ini telah dijamin ke amanan dan kehalalannya oleh MUI sehingga memberanikan diri, karena aktivitas keseharian dirinya sering berhubungan langsung dengan santri dan masyarakat.

Baca Juga :  Polres Sampang Gandeng Lintas Sektoral Amankan Nataru 2025

“Alhamdulillah, seperti biasa. Tidak ada gejala apa-apa. Saya sehat dan nyaman saja,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Tokoh Pemuda Moh. Iqbal Fathoni usai divaksin mengaku tidak mengalami gejala sakit, jadi untuk masyarakat tak usah khawatir, ragu dan takut.

“Jadilah pejuang di masa pandemi, karena vaksinasi Covid-19 ini aman dan halal, tidak seperti apa yang sering diberitakan hoaks di sosial media,” pungkasnya. (adi/har)

Berita Terkait

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang
Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat
Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!
Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:34 WIB

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:09 WIB

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Kamis, 8 Januari 2026 - 21:21 WIB

Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Berita Terbaru

Caption: Manajer PLN UP3 Madura Fahmi Fahresi, diwawancara usai peresmian PJU baru di JLS Sampang, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:24 WIB

Caption: kiri, Moh Ramadhoni mewakili Direktur RSUD Pamekasan saat ditemui awak media, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Jan 2026 - 13:34 WIB

Caption: potongan video viral, sejumlah warga Desa Penyaksagan menampung cairan dari semburan sumur bor menggunakan botol, (dok. Syafin Rega Media).

Peristiwa

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Jumat, 9 Jan 2026 - 10:05 WIB

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi melakukan peninjauan sebelum meresmikan Penerangan Jalan Umum baru di JLS, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Jumat, 9 Jan 2026 - 08:09 WIB