Marak Aksi Kriminalitas di Sampang, Satreskrim Aktifkan Kring Serse

- Jurnalis

Senin, 26 April 2021 - 16:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasat Reskrim Polres Sampang (AKP Sudaryanto).

Kasat Reskrim Polres Sampang (AKP Sudaryanto).

Sampang || Rega Media News

Maraknya aksi kriminalitas, diantaranya pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Kabupaten Sampang, Madura, dalam sepekan ini, Satreskrim Polres setempat mengaktifkan Kring Serse.

“Kring Serse diaktifkan selama bulan ramadhan,” ujar Kasat Reskrim Polres Sampang AKP Sudaryanto kepada regamedianews.com, Senin (26/04/21).

Menurutnya, Kring Serse akan menjadi pedoman pelaksanaan bagi petugas reserse di lapangan, agar dapat bertugas sesuai peranannya dan mampu melaksanakan kegiatan reserse.

“Kegiatannya, yakni menindak dan merespon tindakan kriminalitas di wilayah hukum Polres Sampang. Tujuannya, untuk meminimalisir dan mencegah terjadinya kriminalitas,” jelas Sudaryanto.

Baca Juga :  Polemik Kades Banyoneng Laok, Camat Geger Jadi Sasaran Panggilan Komisi A

Dalam giat Kring Serse, ia telah menginstruksikan kepada seluruh anggota, khususnya Satreskrim untuk selalu stand bay setiap sore hingga larut malam.

“Anggota (Tim Opsnal) kita tugaskan secara patroli, tidak hanya satu titik, melainkan berpencar ke lokasi lain dan setiap anggota menggunakan Handy Talkie (HT) agar lebih mudah memberikan informasi,” tandasnya.

Selain itu, imbuh Sudaryanto, Kring Serse untuk mengawasi dan menangkap para pelaku kejahatan. Tujuannya, menjaga situasi keamanan masyarakat tetap kondusif.

“Kami sudah perintahkan kepada seluruh anggota memperkuat Kring Serse dalam melakukan pemantauan, sekaligus penangkapan terhadap pelaku-pelaku street crime,” pungkasnya.

Baca Juga :  Front Pembela Islam Datangi Mapolres Sampang

Sudaryanto menambakan, pihaknya tidak segan untuk melakukan tindakan tegas kepada para pelaku kriminal yang meresahkan, ataupun membahayakan masyarakat.

“Kami tidak segan-segan memberikan tindakan tegas dan terukur terhadap pelaku-pelaku kriminal tersebut,” tegasnya.

Namun selain itu, kata Sudaryanto, pihaknya juga menghimbau kepada masyarakat lebih waspada terhadap para pelaku kriminal, karena saat ramadhan dan menjelang lebaran marak aksi kriminalitas.

“Jadi, jika masyarakat menjadi korban kriminalitas atau melihat seseorang yang gerak-geriknya mencurigakan, segera berikan informasi atau laporkan kepada kami,” pungkasnya.

Berita Terkait

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara
Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 21:04 WIB

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Minggu, 11 Januari 2026 - 21:49 WIB

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Minggu, 11 Januari 2026 - 12:02 WIB

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:13 WIB

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Berita Terbaru

Caption: Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti kasus penjambretan yang menyebabkan satu korban meninggal dunia, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Senin, 12 Jan 2026 - 21:04 WIB

Caption: ilustrasi hujan disertai angin dan petir menerpa wilayah kabupaten, (dok. Harry Rega Media).

Pariwisata

Peringatan Dini BMKG: Sampang Masuk Wilayah Rawan Angin Kencang

Senin, 12 Jan 2026 - 16:54 WIB

Caption: ilustrasi pelaku kriminal ditangkap, Pj Kades Tlagah beberkan surat pengunduran diri inisial UA dari jabatannya sebagai perangkat desa, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Minggu, 11 Jan 2026 - 21:49 WIB

Caption: Dandim Sumenep Letkol Arm Bendi Wibisono, menyampaikan arahannya saat grand launching SPPG di Kecamatan Rubaru, (sumber foto. Sumenep.go.id).

Daerah

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Minggu, 11 Jan 2026 - 12:02 WIB

Caption: sebelum pengukuhan, panitia membacakan SK pengurus ranting dan anak ranting Muslimat NU Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 17:13 WIB