Polisi Perketat Penyekatan Dipintu Masuk Pulau Madura

- Jurnalis

Kamis, 6 Mei 2021 - 20:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas Satlantas saat melakukan penyekatan dan pemeriksaan kendaraan yang melintas di akses tol Suramadu.

Petugas Satlantas saat melakukan penyekatan dan pemeriksaan kendaraan yang melintas di akses tol Suramadu.

Bangkalan || Rega Media News

Penyekatan para pemudik di tol Suramadu sebagai gerbang pintu masuk pulau Madura terus dilakukan penjagaan ketat jajaran Satlantas Polres Bangkalan, Kamis (06/04/21) malam.

Pantauan regamedianews.com, penyekatan dilakukan pada tengah malam sekitar pukul 00:00 Wib, dengan menerjunkan 20 personel.

Kapolres Bangkalan, AKBP Didik Hariyanto mengatakan, pintu keluar sisi Madura ini memang mendapat penjagaan ketat aparat kepolisian, setiap kendaraan yang melintas selalu dicek oleh petugas.

Baca Juga :  Warga Panjelinan Bangkalan Keluhkan Kartu Bansos Dipegang Perangkat Desa

“Pada penyekatan malam ini, kita mendapati sebuah mobil elf berwarna kuning bernopol N 7672 T muatan penumpang diminta kembali untuk putar balik ke arah Surabaya,” ucapnya.

Sebab, menurut Didik, hasil pemeriksaan anggota dilapangan diketahui jika dokumen surat jalan, identitas, dan tujuannya mobil Elf itu tidak jelas.

“Kendaraan yang kami putar balik itukan angkutan umum, termasuk dalam kategori carteran. Jadi harus jelas dari mana asalnya dan tujuannya ke mana,” tandasnya.

Baca Juga :  Kedatangan Staf Presiden RI, Tgk Amran Harapkan Dapat Menampung Aspirasi Aceh Selatan

“Surat jalan yang dibawa harusnya Elf itu masuk Situbondo, tapi kog masuk tujuannya Pamekasan. Itu pun surat jalannya tahun 2020. Tidak ada surat jalan terbaru. Kami putar balik,” tegas Didik.

Menurutnya, penyekatan di Suramadu ini untuk mengantisipasi pemudik yang tetap memaksa masuk ke Pulau Madura dan ke 4 kabupaten melalui Jembatan Suramadu.

“Kami lakukan ini untuk menekan angka penyebaran virus corona semakin meluas,” terangnya.

Berita Terkait

Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data
Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”
Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam
Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo
Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 21:20 WIB

Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:37 WIB

Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:24 WIB

Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:03 WIB

Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:49 WIB

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Berita Terbaru

Caption: Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto berjabat tangan dengan Kasat Reskrim AKP Doni Setiawan, usai memberikan piagam penghargaan, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Sukses Tangkap Jambret Maut, Reskrim Pamekasan Diganjar Reward

Rabu, 14 Jan 2026 - 18:40 WIB

Caption: ilustrasi, (dok. Syafin Rega Media).

Daerah

Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam

Rabu, 14 Jan 2026 - 14:24 WIB