Beredar Gambar Pemudik Seberangi Laut Suramadu, Ini Kata Gubernur Jatim

- Jurnalis

Jumat, 7 Mei 2021 - 19:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TNI AL saat HUT Pasmar ke 15 tahun 2016 silam.

TNI AL saat HUT Pasmar ke 15 tahun 2016 silam.

Surabaya || Rega Media News

Larangan mudik lebaran yang dikeluarkan pemerintah berdampak pada penyekatan dilakukan diberbagai pintu masuk di daerah diseluruh Indonesia, termasuk di Jawa Timur.

Salah satu lokasi penyekatan yang terjadi di kawasan pintu masuk jembatan Suramadu. Jembatan yang menjadi penghubung menuju pulau Madura itu dijaga begitu ketat oleh petugas gabungan TNI-Polri dan Pemkot Surabaya.

Sejak penyekatan diterapkan mulai 6 Mei lalu, ribuan kendaraan yang tak memiliki surat lengkap dipaksa putar balik oleh petugas tanpa pandang bulu.

Belakangan seiring kejadian tersebut, beredar foto dengan narasi jembatan ditutup warga terpaksa mudik dengan cara berenang.

Baca Juga :  Bupati Bangkalan Bersama Rektor UTM Panen Raya Jagung Inovasi Unggulan

Menanggapi hal tersebut, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa angkat bicara, melalui akun facebooknya orang nomor satu di Jatim itu mencoba memberikan klarifikasi.

“Netizen yang budiman, mereka yang berenang ini adalah para prajurit TNI Angkatan Laut (AL). Aksi melintasi selat Madura dari Surabaya ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-15 Pasmar-1 TNI AL, tahun 2016 lalu,” tulisnya, Jumat (07/05/21).

Mantan Menteri Sosial itupun memastikan, gambar yang dibumbui narasi mudik yang belakangan sempat beredar di media sosial itu adalah hoax.

Baca Juga :  Aktivis Desak Kejari Gorut Segera Lakukan Penahanan Tersangka Pembebasan Lahan PLTU Tomilito

“Jadi, jika ada yang menarasikan foto tersebut adalah rombongan para pemudik yang nekat berenang menyebrangi Selat Madura, dapat dipastikan adalah Hoax atau berita palsu,” imbuhnya.

Khofifah juga menjelaskan, upaya pemerintah dalam melakukan penyekatan selama beberapa hari kedepan adalah untuk meminimalisir mobilitas masyarakat saat larangan mudik dimasa pandemi.

“Jembatan Suramadu untuk sementara disekat selama masa larangan mudik lebaran pada 6-17 Mei 2021. Hal ini dilakukan untuk meminimalisir adanya mobilitas masyarakat saat larangan mudik lebaran Idul Fitri 1442 H, di tengah pandemi Covid-19,” tutupnya.

Berita Terkait

“Gulung Tikar” SDN Batuporo Timur 1 Sampang Tinggal Menunggu Waktu
Musrenbang RKPD 2027, Bupati Sampang: UHC Tetap Prioritas
Luthfiadi Nahkodai JMP: Tekankan Pers Bermartabat
Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial
Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi
Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC
Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan
Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 22:26 WIB

“Gulung Tikar” SDN Batuporo Timur 1 Sampang Tinggal Menunggu Waktu

Senin, 26 Januari 2026 - 17:28 WIB

Musrenbang RKPD 2027, Bupati Sampang: UHC Tetap Prioritas

Senin, 26 Januari 2026 - 08:29 WIB

Luthfiadi Nahkodai JMP: Tekankan Pers Bermartabat

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:22 WIB

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:37 WIB

Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC

Berita Terbaru

Caption: Kapolres Sampang AKBP Hartono menyampaikan arahan kepada anggotanya, saat pimpin serah terima jabatan sejumlah perwira, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Hukum&Kriminal

Kapolres Sampang Warning Polsek Ungkap Satu Kasus Perbulan

Senin, 26 Jan 2026 - 21:08 WIB

Caption: Bupati Sampang H.Slamet Junaidi, sampaikan sambutan dalam Musrenbang RKPD 2027 di Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Musrenbang RKPD 2027, Bupati Sampang: UHC Tetap Prioritas

Senin, 26 Jan 2026 - 17:28 WIB

Caption: prosesi pengukuhan pengurus Jurnalis Muda Pamekasan di area Monumen Arek Lancor, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

Luthfiadi Nahkodai JMP: Tekankan Pers Bermartabat

Senin, 26 Jan 2026 - 08:29 WIB