Ditengah Covid-19, Pemkab Sampang Buka Destinasi Wisata Libur Lebaran

- Jurnalis

Kamis, 13 Mei 2021 - 22:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wisata Pantai Camplong, Sampang.

Wisata Pantai Camplong, Sampang.

Sampang || Rega Media News

Pemerintah Kabupaten Sampang, Madura, tetap buka destinasi wisata walau ditengah pandemi Covid-19. Selain itu, Pemerintah tengah berupaya melakukan larangan mudik hari raya Idul Fitri, guna mencegah penyebaran Covid-19.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Sampang, Marnelem mengatakan, dibukanya destinasi wisata di libur hari raya Idul Fitri kali ini, pihaknya sudah menyiapkan Surat Edaran (SE) yang akan disebarkan kepada semua pengelola wisata di wilayah kerjanya.

Baca Juga :  Harga Garam Rakyat Sampang Mengejutkan

Isi dari SE tersebut berkaitan dengan pembatasan, agar para pengelola wisata untuk menerapkan Prokes Covid-19.

“Surat edarannya sudah saya tandatangani dan selanjutnya proses sebar ke seluruh pengelola wisata,” ujarnya, Kamis (13/05/21).

Lebih lanjut Marnelem mengutarakan, pengelola diwajibkan melakukan pembatasan pengunjung wisata 50 persen, membuat dan memasang spanduk di area wisata, berisi tentang sosialisasi Prokes Covid-19.

Baca Juga :  Ditangkap di Tangerang Banten, Dulhari Dipenjara 20 Tahun

Seperti 5 M (Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan, Menghindari kerumunan dan Mengurangi mobilitas).

“Pengunjung diharap mematuhi sosialisasi dengan wajib bermasker dan mencuci tangan di tempat wisata,” ucap Marnelem.

Ia menambahkan, pihaknya juga akan melakukan pemantauan berkala di semua tempat wisata bersama dengan Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Sampang.

“Untuk jadwal pemantauan dilakukan H-1 libur lebaran dan di hari H,” pungkasnya.

Berita Terkait

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga
Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun
Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi
Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong
Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya
Pemkab Pamekasan Matangkan Penyambutan Valen D’Academy 7
Buntut Kasus RS Nindhita, DPRD Sampang Didemo
MUI Sampang Imbau Masyarakat: Tahun Baru Tanpa Euforia

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:13 WIB

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:01 WIB

Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:11 WIB

Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi

Rabu, 31 Desember 2025 - 10:01 WIB

Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong

Selasa, 30 Desember 2025 - 10:39 WIB

Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya

Berita Terbaru

Caption: Kasi Humas Kepolisian Resor Sampang AKP Eko Puji Waluyo, saat diwawancara awak media di ruangan kerjanya, (dok. Harry, Rega Media).

Hukum&Kriminal

Bogem Nelayan Pamekasan, Pria di Sampang Diamankan Polisi

Kamis, 1 Jan 2026 - 21:49 WIB

Caption: dua pelaku curanmor inisial AA dan ZA tengah diperiksa penyidik Satreskrim, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Hukum&Kriminal

Dua Bandit Motor Asal Camplong Berhasil Diringkus

Kamis, 1 Jan 2026 - 08:08 WIB