DKPP Pamekasan Siapkan Skema untuk Alokasikan DBHCHT

- Jurnalis

Sabtu, 17 Juli 2021 - 16:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala DKPP Kabupaten Pamekasan

Kepala DKPP Kabupaten Pamekasan

Pamekasan || Rega Media News

Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Pamekasan, Jawa Timur terus berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Terutama penghidupan para petani tembakau dengan memenuhi sarana prasarana pertanian tembakaunya.

Sesuai arahan Bupati Pamekasan H Baddrut Tamam, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Pamekasan sudah menyusun berbagai skema alokasi anggaran taktis. Terutama dalam pemanfaatan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau atau DBHCHT di dua kegiatan utama pada 2021 ini.

Menurut Kepala DKPP Ajib Abdullah, kegiatan yang pertama, yakni kegiatan penanganan pada saat panen dan paska panen. Lalu kedua, kegiatan pendukung lainnya dalam pemenuhan sarana dan prasarana, usaha tani tembakau. Khusus, penanganan pada masa panen dan paska panen, ada sejumlah kegiatan yang siap digulirkan. Yakni pemenuhan 20 mesin rajang tembakau, bantuan 20 genset, serta juga pemenuhan 2.500 alas jemur rajangan tembakau.

Baca Juga :  Urgensi Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Bagi Nelayan Kecil

Khusus kegiatan pembangunan infrastruktur jalan pertanian dan jaringan irigasi. Pasalnya, Infrastruktur jalan dibangun untuk kemudahan sarana transportasi. Terutama bagi para petani dalam mobilitas dan mengangkut hasil pertaniannya.

“Irigasi juga dibangun untuk kemudahan dalam merawat dan menyiram tembakau, sehingga petani dapat terbantu dalam progres penanaman, pemeliharaan, hingga panennya,” katanya pada media, Sabtu (17/07/2021).

Sesuai rencana pihaknya, disiapkan 30 lokasi sasaran jalan yang akan dibangun dalam kegiatan ini. Dan dana yang disediakan untuk program ini sebesar 3 milyar dari alokasi anggaran DBHCHT yang diterima Kabupaten Pamekasan.

“Sedangkan, kegiatan utama lainnya, dukungan pengadaan sarana dan prasarana usaha tani tembakau. Kegiatan ini berupa bantuan sarana pendukung pertanian sesuai dengan komoditas, teknologi dan spesifikasi lokasi,” ujarnya.

Baca Juga :  Kadiv Pemasyarakatan Jatim Ingatkan Pentingnya Refleksi Kinerja

Diantaranya, ada 165 hand traktor unit, 30 pompa air, cultivator sebanyak 11 unit, serta 150 hand sprayer. Kesemuanya disediakan anggaran kegiatan sebesar 4,9 milyar. Senada dengannya, Kepala Bidang Produksi DKPP Pamekasan, Achmad Suaidi mengatakan secara keseluruhan kegiatan yang dilakukan murni bantuan program khusus membantu petani tembakau. Itu, mulai saat awal peningkatan kualitas bahan baku hingga fase paska panen.

“Termasuk juga untuk pengadaan dan bantuan pompa air sebanyak 30 unit, itu sangat sesuai dengan kebutuhan petani akan air untuk menyiram tembakau. Juga bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan lainnya. Termasuk pengadaan hand sprayer sebanyak 150 itu sangat berguna bagi petani,” pungkasnya. (Adv).

Berita Terkait

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:49 WIB

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Minggu, 11 Januari 2026 - 12:02 WIB

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:13 WIB

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Berita Terbaru

Caption: tengah, Ketua DPD Partai NasDem Sampang Surya Noviantoro, berdampingan dengan Ketua DPRD Sampang Rudi Kurniawan, disela acara pendidikan politik, (dok. foto istimewa).

Politik

Ikhtiar DPD Partai NasDem Sampang Cetak Kader Berintegritas

Selasa, 13 Jan 2026 - 15:05 WIB

Caption: BPBD Sampang tampak didampingi anggota DPRD dan Kades saat menyerahkan bantuan logistik kepada lansia di Desa Nyeloh, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Selasa, 13 Jan 2026 - 12:49 WIB

Caption: Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti kasus penjambretan yang menyebabkan satu korban meninggal dunia, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Senin, 12 Jan 2026 - 21:04 WIB

Caption: ilustrasi hujan disertai angin dan petir menerpa wilayah kabupaten, (dok. Harry Rega Media).

Pariwisata

Peringatan Dini BMKG: Sampang Masuk Wilayah Rawan Angin Kencang

Senin, 12 Jan 2026 - 16:54 WIB