Polres Sampang Sediakan Mobil Vaksin Keliling

- Jurnalis

Minggu, 12 September 2021 - 11:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Sampang (AKBP Abdul Hafidz) usai cek mobil vaksin keliling, didepan pendopo Bupati Sampang.

Kapolres Sampang (AKBP Abdul Hafidz) usai cek mobil vaksin keliling, didepan pendopo Bupati Sampang.

Sampang || Rega Media News

Guna mempermudah masyarakat melakukan vaksinasi Covid-19, Kepolisian Resort (Polres) Sampang, Madura, Jawa Timur, menyiapkan gerai vaksin presisi keliling.

Gerai vaksin keliling berupa 2 kendaraan roda 4 tersebut, di launching langsung Kapolres Sampang AKBP Abdul Hafidz bersama Dandim 0828 Sampang Letkol Arm Mulya Yaser Kalsum, bertempat di Jl.Wijaya Kusuma, Sampang kota

Kapolres Sampang AKBP Abdul Hafidz mengatakan, launching gerai vaksin keliling ini, guna memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan cara jemput bola untuk kegiatan vaksinasi.

“Sasaran gerai vaksin keliling untuk para lansia yang tidak bisa meninggalkan tempat. Untuk 2 mobil akan kita jalankan mulai hari senin (13/09/21),” katanya, Sabtu (11/09).

Baca Juga :  Bupati Aceh Selatan: Pekerjaan Itu Sama, Bedanya Hanya Sifat

Lebih lanjut Abdul Hafidz menuturkan, gerai vaksin keliling pihaknya melakukan kerjasama dengan Nakes dan Kodim 0828 Sampang.

“Cara kerja mobil vaksin keliling ini mendatangi sasaran yang sudah terdata secara door to door ke tempat masing-masing 50 hingga 150 orang perhari, karena personel 2 mobil itu terbatas yakni, 10 orang,” tuturnya.

Hafidz menambahkan, gerai vaksin keliling ini bagian dari upaya peningkatan capaian dan percepatan vaksinasi di Kabupaten Sampang, guna mencapai herd immunity, maka harus mencapai 80% hingga 90% vaksinasi.

Baca Juga :  "Jrangoan Pantes" Optimis Menjadi Desa Menuju Sampang Hebat Bermartabat

“Kabupaten Sampang kini mulai ada peningkatan, sebelumnya mencapai 7 persen, tapi sekarang sudah mencapai angka 12 persen,” imbuhnya.

Sementara itu, Dandim 0828 Sampang Letkol Arm Mulya Yaser Kalsum mengatakan, capaian vaksinasi dari hari ke hari semakin baik.

“Capaian yang baik ini tidak lepas tanpa dukungan dan peran serta para wartawan,” ujarnya.

Yaser berharap, masyarakat jangan sampai lengah terus ikuti Prokes sesuai anjuran pemerintah, agar Sampang ini segera bebas dari virus Covid-19.

“Kepada seluruh komponen yang ada, mari tingkatkan vaksinasi demi herd immunity dan selalu patuhi prokes,” pungkasnya.

Berita Terkait

BPJS Ketenagakerjaan Perluas Perlindungan Jamsos Tenaga Pendidik Madrasah di Bangkalan
SDN Tlagah 2 Bangkalan Ambruk, Hak Keamanan Siswa Terabaikan
Antisipasi Cuaca Ekstrem, DLH Sampang Pangkas Pohon Rawan Tumbang
Kodim 0826 Pamekasan Perkuat Sinergi Dengan Insan Pers
Bupati Sumenep Mutasi Sejumlah Pejabat, Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik
Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data
Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”
Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 20:04 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Perluas Perlindungan Jamsos Tenaga Pendidik Madrasah di Bangkalan

Senin, 19 Januari 2026 - 11:57 WIB

SDN Tlagah 2 Bangkalan Ambruk, Hak Keamanan Siswa Terabaikan

Sabtu, 17 Januari 2026 - 11:32 WIB

Antisipasi Cuaca Ekstrem, DLH Sampang Pangkas Pohon Rawan Tumbang

Jumat, 16 Januari 2026 - 14:23 WIB

Kodim 0826 Pamekasan Perkuat Sinergi Dengan Insan Pers

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bupati Sumenep Mutasi Sejumlah Pejabat, Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik

Berita Terbaru

Caption: jaket hitam, Ketua DPRD Pamekasan Ali Masykur saat meninjau rumah warga Sana Daja yang rusak akibat fenomena tanah gerak, (dok. Kurdi Rega Media).

Peristiwa

DPRD Pamekasan Desak BPBD Segera Tangani Longsor di Sana Daja

Senin, 19 Jan 2026 - 10:49 WIB

Caption: sejumlah warga Desa Gersempal berada di halaman rumah terduga pelaku wanita inisial SH, dan tampak anggota Polsek Omben melakukan pengamanan, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Hukum&Kriminal

Diduga Selingkuh, Pemuda di Sampang Disandera Warga

Minggu, 18 Jan 2026 - 13:53 WIB