Satpol PP Surabaya Terkesan Impoten, Cafe Blue Fish Semakin Menjadi

- Jurnalis

Selasa, 7 Desember 2021 - 11:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: tampak keramaian didalam Cafe Blue Fish, Surabaya.

Caption: tampak keramaian didalam Cafe Blue Fish, Surabaya.

Surabaya || Rega Media News

Seperti pisau tumpul diatas, namun tajam di bawah. Hal tersebut, merupakan gambaran para penegak Peraturan Daerah (Perda) di Kota Surabaya.

Hal tersebut dibuktikan dengan kejadian di Cafe Blue Fish, berlokasi di Jl.Tegalsari, Surabaya, Senin (06/12/21), hingga saat ini tetap bebas beroperasi.

Meskipun sudah melanggar Inmendagri dan Perwali, namun pada kenyataannya, para petugas penegak peraturan di Kota Surabaya tidak berdaya dihadapan Cafe Blue Fish.

Seolah-olah tau tentang jadwal sidak, Cafe Blue Fish masih melenggang beroperasi, bahkan semakin terang-terangan.

Tidak hanya itu, dari hasil investigasi sejumlah awak media tergabung dalam Team Elang dilokasi, Cafe Blue Fish mengundang seorang artis cantik ternama, serta penari erotis.

Baca Juga :  Puluhan Atlet Berprestasi di Bangkalan Dapat Reward

Saat dilokasi, Cafe Blue Fish juga dipenuhi pengunjung dunia malam tanpa menghiraukan Perwali, tentang penanganan Covid-19 dengan mematuhi protokol kesehatan.

Ironisnya, penegak peraturan di Kota Surabaya pun, sampai tidak berani menyentuh cafe milik Rasa Sayang Group tersebut, hingga terkesan pedang tumpul keatas, tajam ke bawah.

Menurut salah satu pengunjung yang ditemui sejumlah wartawan mengatakan, tidak ada yang bisa menutup cafe milik Rasa Sayang Group.

“Siapa yang bisa nutup mas, bosnya itu pengusaha dunia malam terbesar di Kota Surabaya,” ujar pengunjung kepada awak media, Senin (06/12).

Baca Juga :  Polantas Sampang Warning Pengendara Tertib Lalulintas

Dirinya juga mengatakan, cafe tersebut telah mendatangkan artis terkenal. Bahkan, keesokannya juga akan mendatangkan artis kembali.

“Sekarang mengundang artis terkenal. Ada info juga kalau besok ada artis lagi,” ungkapnya.

Sementara itu, Kasatpol PP Kota Surabaya Eddy Christijanto saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya akan terus melakukan razia terhadap Cafe Blue Fish.

“Akan dirazia terus,” ucap singkat Eddy kepada awak media.

Namun pantauan awak media di lapangan, tidak ada satupun petugas Satpol PP untuk melakukan razia terhadap cafe Blue Fish tersebut, hingga saat ini bebas beroperasi.

Berita Terkait

Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!
Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok
DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”
Wabup Sumenep Tekankan ASN Tinggalkan Pola Kerja Lama
Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang
PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth
Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan
PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:33 WIB

Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:04 WIB

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Selasa, 6 Januari 2026 - 08:52 WIB

DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”

Senin, 5 Januari 2026 - 18:38 WIB

Wabup Sumenep Tekankan ASN Tinggalkan Pola Kerja Lama

Senin, 5 Januari 2026 - 12:39 WIB

Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang

Berita Terbaru

Caption: Mako Kepolisian Resor Sampang, Jl.Jamaluddin No.02, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang

Rabu, 7 Jan 2026 - 19:27 WIB

Caption: Juhari diwawancara awak media, usai dilantik sebagai anggota DPRD Sampang Fraksi Partai NasDem, (dok. Harry Rega Media).

Politik

Menang di MA, Juhari Sah Duduki Kursi DPRD Sampang

Rabu, 7 Jan 2026 - 16:28 WIB

Caption: dua spesialis pencurian sepeda motor inisial S dan AS, digelandang penyidik Satreskrim Polres Sampang, (dok. foto istimewa).

Hukum&Kriminal

Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus

Rabu, 7 Jan 2026 - 08:08 WIB

Caption: tidak perlu antre ke rumah sakit, masyarakat Sampang bisa menggunakan aplikasi Mobile JKN untuk daftar berobat (dok. Harry Rega Media).

Kesehatan

Berobat Ke RSUD Sampang Kini Bisa Daftar Online

Selasa, 6 Jan 2026 - 17:32 WIB