Sektor Pertanian Jadi Sasaran Lomba Vlog Pelajar Omben

- Jurnalis

Jumat, 23 Desember 2022 - 11:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: juara favorit lomba vlog tingkat pelajar, pose bersama Forkopimcam Omben, (dok. red regamedianews).

Caption: juara favorit lomba vlog tingkat pelajar, pose bersama Forkopimcam Omben, (dok. red regamedianews).

Sampang,- Dari sejumlah potensi desa yang ada ada di Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, sektor pertanian lebih diminati pelajar saat mengikuti lomba vlog bertema “Potensi Desa”.

Hal itu terlihat, dari beberapa konten vlog berisi tentang potensi dari sektor pertanian, saat pengumuman juara lomba vlog di Pendopo Jokotole, kantor Kecamatan Omben, Kamis (21/12/2022) siang.

Lomba yang digagas Jurnalis Omben Kompak Bersatu (Joker) berkolaborasi dengan pemerintah kecamatan dan asosiasi kepala desa (AKD) setempat, dalam memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Sampang ke 399, dengan menyajikan kreatifitas vlog pelajar ke youtube Joker Channel.

“Dalam penayangan vlog peserta SMP dan SMA, tidak hanya fokus pada potensi sektor pertaniannya, melainkan juga ada dari sisi sektor wisata alam,” ujar konten kreator Joker Channel, Ramli Muhammad.

Namun, kata Ramli, peserta lebih banyak ngevlog potensi tentang sektor pertanian. Karena dari sekian potensi desa, sektor pertanian menjadi salah satu andalan kebutuhan ekonomi warga Kecamatan Omben.

Baca Juga :  Pelaku Begal Payudara di Sampang Keok Ditangan Dhemit

“Maka dari itu, peserta lebih memilih ngevlog tentang pertanian. Akan tetapi, lebih kreatif lagi jika para peserta fokus ngevlog dari sektor ekonomi, semisal perdagangan dan kerajinan,” pungkasnya.

Dari hasil perlombaan vlog tersebut, ada sejumlah peserta perwakilan SMP di Kecamatan Omben yang meraih juara favorit dan juara utama, yakni Yuni Camelia dari SMPN 1 dan Moh Bilaluddin perwakilan SMPN 4 Omben.

“Mereka ngevlog tentang sektor pertanian yang ada di Desa Gersempal dan sektor perekonomian dari sisi kerajinan di Desa Madulang, dengan cara membuat kocok (anyaman bambu),” terangnya.

Ditempat yang sama, Agus juri perwakilan dari Pemerintah Kecamatan Omben menambahkan, penilaian utama dari lomba vlog adalah mulai dari nama potensi, penyampaian, proses dan manfaat dari potensi itu sendiri.

Baca Juga :  Musim Hujan Rawan Pohon Tumbang, Perhatikan Imbauan BPBD Pamekasan

“Selain itu, penilaian kedua dari banyaknya jumlah tontonan, like dan komentar terhadap vlog yang ditampilkan peserta dari masing-masing sekolah SMP maupun SMA,” pungkas Agus

Menurutnya, semangat peserta dalam ajang lomba vlog yang di prakarsai rekan-rekan Jurnalis Omben patut diapresiasi, terutama tentang kreatif dan inovasinya.

“Karena, sejak dulu di Kecamatan Omben tidak pernah ada lomba vlog seperti ini, apalagi tujuannya untuk memancing minat pelajar dalam mengenal potensi-potensi desa,” kata Agus.

Maka dari itu, ia berharap rekan-rekan Jurnalis Omben tetap solid dan berkolaborasi kembali dengan Pemerintah Kecamatan dan AKD di Omben, dengan cara mengadakan lomba vlog tingkat umum.

“Tentu pesertanya dari kalangan masyarakat umum. Di era digital kita harus maju dan berkembang, salah satunya mengenalkan potensi desa melalui vlog, mulai dari pertanian, wisata dan perekonomian,” imbuhnya.

Berita Terkait

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang
Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat
Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!
Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok
DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:34 WIB

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:09 WIB

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:43 WIB

Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:33 WIB

Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!

Berita Terbaru

Caption: Manajer PLN UP3 Madura Fahmi Fahresi, diwawancara usai peresmian PJU baru di JLS Sampang, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:24 WIB

Caption: kiri, Moh Ramadhoni mewakili Direktur RSUD Pamekasan saat ditemui awak media, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Jan 2026 - 13:34 WIB

Caption: potongan video viral, sejumlah warga Desa Penyaksagan menampung cairan dari semburan sumur bor menggunakan botol, (dok. Syafin Rega Media).

Peristiwa

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Jumat, 9 Jan 2026 - 10:05 WIB

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi melakukan peninjauan sebelum meresmikan Penerangan Jalan Umum baru di JLS, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Jumat, 9 Jan 2026 - 08:09 WIB