Korban Banjir Bangkalan Dapat Bantuan Dari SKK Migas PHE WMO

- Jurnalis

Senin, 9 Januari 2023 - 14:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: penyerahan bantuan sembako secara simbolis diterima Plt Bupati Bangkalan, (dok. SKK Migas PHE WMO).

Caption: penyerahan bantuan sembako secara simbolis diterima Plt Bupati Bangkalan, (dok. SKK Migas PHE WMO).

Bangkalan,- PT Pertamina Hulu Energi West Madura Offshore (PHE WMO) memberikan bantuan beras dan paket sembako untuk masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.

Bantuan sembako tersebut, diserahkan langsung kepada Pelaksana Tugas Bupati Drs.H. Mohni MM, di Pendopo Kabupaten Bangkalan, Senin (09/01/2023).

PHO WMO diwakili Amarullah, Community Relations & CID Officer Zona 11 – Regional 4 Sub Holding Upstream Pertamina, dan Desi Lestari Arifin, Ketua Persatuan Wanita Patra Zona 11 – Regional 4 Sub Holding Upstream Pertamina.

Bantuan tersebut berupa 625 kilogram beras, 70 kilogram telur, 100 liter minyak goreng, dan 60 dus mie instan yang diberikan dengan dana CSR (Corporate Social Responsibility) PHE WMO.

Baca Juga :  Pemdes Tobai Barat Gandeng Dispendukcapil Lakukan Perekaman e-KTP

Sementara PWP Zona 11 memberikan bantuan berupa 400 kilogram beras, 50 liter minyak, 50 dus mie instan, 150 kg telur, alat dan perlengkapan kebersihan.

“Ini bentuk komitmen lingkungan dalam pelaksanaan CSR perusahaan,” kata Muhammad Arifin, General Manager PHE WMO.

Pertamina Hulu Energi WMO (PHE WMO) selaku ketua Forum CSR Kabupaten Bangkalan menyerahkan bantuan sembako ini, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Bangkalan.

Kepala SKK Migas Perwakilan Jabanusa, Nurwahidi menambahkan, kegiatan itu adalah komitmen SKK Migas dan KKKS untuk selalu peduli terhadap korban bencana.

“Dalam situasi seperti ini, kami harus hadir sebagai bagian dari anak bangsa yang saling peduli, karena kepedulian adalah bagian dari persatuan yang menguatkan,” ujarnya.

Baca Juga :  Presiden RI Joko Widodo Resmi Luncurkan Golden Visa

Tingginya curah hujan yang mengguyur beberapa wilayah di Kabupaten Bangkalan sejak akhir 2022 hingga awal 2023 membuat sungai di Kecamatan Blega meluap, sehingga menyebabkan banjir di Kecamatan Blega dan Kecamatan Arosbaya.

“Banjir tersebut menyebabkan kemacetan dan mengganggu aktivitas masyarakat sekitar. Sebanyak 3.303 kepala keluarga terdampak banjir,” terangnya.

Bantuan sembako yang diberikan PHE WMO tersebut mendapat apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Bangkalan.

“Kami berterima kasih kepada PHE WMO dan PWP Zona 11, atas kepeduliannya kepada masyarakat terdampak banjir di Bangkalan, khususnya Kecamatan Arosbaya dan Blega. Semoga dengan adanya bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat terdampak banjir,” ucap Mohni.

Berita Terkait

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang
Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 12:02 WIB

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:13 WIB

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:34 WIB

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:09 WIB

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Berita Terbaru

Caption: Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti kasus penjambretan yang menyebabkan satu korban meninggal dunia, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Senin, 12 Jan 2026 - 21:04 WIB

Caption: ilustrasi hujan disertai angin dan petir menerpa wilayah kabupaten, (dok. Harry Rega Media).

Pariwisata

Peringatan Dini BMKG: Sampang Masuk Wilayah Rawan Angin Kencang

Senin, 12 Jan 2026 - 16:54 WIB

Caption: ilustrasi pelaku kriminal ditangkap, Pj Kades Tlagah beberkan surat pengunduran diri inisial UA dari jabatannya sebagai perangkat desa, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Minggu, 11 Jan 2026 - 21:49 WIB

Caption: Dandim Sumenep Letkol Arm Bendi Wibisono, menyampaikan arahannya saat grand launching SPPG di Kecamatan Rubaru, (sumber foto. Sumenep.go.id).

Daerah

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Minggu, 11 Jan 2026 - 12:02 WIB

Caption: sebelum pengukuhan, panitia membacakan SK pengurus ranting dan anak ranting Muslimat NU Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 17:13 WIB