Korban Banjir Bangkalan Dapat Bantuan Dari SKK Migas PHE WMO

- Jurnalis

Senin, 9 Januari 2023 - 14:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: penyerahan bantuan sembako secara simbolis diterima Plt Bupati Bangkalan, (dok. SKK Migas PHE WMO).

Caption: penyerahan bantuan sembako secara simbolis diterima Plt Bupati Bangkalan, (dok. SKK Migas PHE WMO).

Bangkalan,- PT Pertamina Hulu Energi West Madura Offshore (PHE WMO) memberikan bantuan beras dan paket sembako untuk masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.

Bantuan sembako tersebut, diserahkan langsung kepada Pelaksana Tugas Bupati Drs.H. Mohni MM, di Pendopo Kabupaten Bangkalan, Senin (09/01/2023).

PHO WMO diwakili Amarullah, Community Relations & CID Officer Zona 11 – Regional 4 Sub Holding Upstream Pertamina, dan Desi Lestari Arifin, Ketua Persatuan Wanita Patra Zona 11 – Regional 4 Sub Holding Upstream Pertamina.

Bantuan tersebut berupa 625 kilogram beras, 70 kilogram telur, 100 liter minyak goreng, dan 60 dus mie instan yang diberikan dengan dana CSR (Corporate Social Responsibility) PHE WMO.

Baca Juga :  Bupati Bangkalan Lantik 204 Pejabat Struktural, Ini Tujuannya

Sementara PWP Zona 11 memberikan bantuan berupa 400 kilogram beras, 50 liter minyak, 50 dus mie instan, 150 kg telur, alat dan perlengkapan kebersihan.

“Ini bentuk komitmen lingkungan dalam pelaksanaan CSR perusahaan,” kata Muhammad Arifin, General Manager PHE WMO.

Pertamina Hulu Energi WMO (PHE WMO) selaku ketua Forum CSR Kabupaten Bangkalan menyerahkan bantuan sembako ini, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Bangkalan.

Kepala SKK Migas Perwakilan Jabanusa, Nurwahidi menambahkan, kegiatan itu adalah komitmen SKK Migas dan KKKS untuk selalu peduli terhadap korban bencana.

“Dalam situasi seperti ini, kami harus hadir sebagai bagian dari anak bangsa yang saling peduli, karena kepedulian adalah bagian dari persatuan yang menguatkan,” ujarnya.

Baca Juga :  KPUD Pamekasan; Pilkada 2018, Warga Yang Belum Miliki e-KTP Terancam Tak Dapat Hak Pilih

Tingginya curah hujan yang mengguyur beberapa wilayah di Kabupaten Bangkalan sejak akhir 2022 hingga awal 2023 membuat sungai di Kecamatan Blega meluap, sehingga menyebabkan banjir di Kecamatan Blega dan Kecamatan Arosbaya.

“Banjir tersebut menyebabkan kemacetan dan mengganggu aktivitas masyarakat sekitar. Sebanyak 3.303 kepala keluarga terdampak banjir,” terangnya.

Bantuan sembako yang diberikan PHE WMO tersebut mendapat apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Bangkalan.

“Kami berterima kasih kepada PHE WMO dan PWP Zona 11, atas kepeduliannya kepada masyarakat terdampak banjir di Bangkalan, khususnya Kecamatan Arosbaya dan Blega. Semoga dengan adanya bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat terdampak banjir,” ucap Mohni.

Berita Terkait

Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang
PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth
Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan
PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar
Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga
Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun
Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi
Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 12:39 WIB

Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang

Minggu, 4 Januari 2026 - 20:08 WIB

PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth

Jumat, 2 Januari 2026 - 18:48 WIB

Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan

Jumat, 2 Januari 2026 - 09:03 WIB

PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:13 WIB

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga

Berita Terbaru

Caption: PS Kasat Reskrim Polres Sampang, Iptu Nur Fajri Alim, saat ditemui di ruang kerjanya, (dok. Harry, Rega Media).

Hukum&Kriminal

Hilang Lagi!, Polisi Usut Pencuri Mesin Traktor Disperta-KP Sampang

Senin, 5 Jan 2026 - 16:06 WIB

Caption: Ketua ormas Gema Anak  Indonesia Bersatu 'GAIB' Perjuangan, Habib Yusuf,  saat ditemui awak media, (dok. Harry, Rega Media).

Daerah

Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang

Senin, 5 Jan 2026 - 12:39 WIB

Caption: penyerahan tongkat dan tasbih isyarah pendirian NU diserahkan kepada Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, (dok. foto istimewa).

Nasional

Tapak Tilas 1 Abad NU: Dari Bangkalan ke Jombang

Senin, 5 Jan 2026 - 08:18 WIB

Caption: Ketua PWI Bangkalan pose bersama usai seminar nasional di Kampus Institut Bahri Asyiq Galis, (dok. Syafin, Rega Media).

Daerah

PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth

Minggu, 4 Jan 2026 - 20:08 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Rivanda, saat gelar konferensi pers ungkap kasus kriminal selama tahun 2025, (dok. foto istimewa).

Hukum&Kriminal

Kriminalitas di Sumenep, Kejahatan Siber Melonjak Tajam

Minggu, 4 Jan 2026 - 17:27 WIB