Polantas Sampang Peduli Keselamatan Pengendara

- Jurnalis

Sabtu, 18 November 2023 - 22:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: anggota Satlantas Polres Sampang membersihkan batu krikil yang berceceran di simpang empat monumen Jl.Trunojoyo, (dok. regamedianews).

Caption: anggota Satlantas Polres Sampang membersihkan batu krikil yang berceceran di simpang empat monumen Jl.Trunojoyo, (dok. regamedianews).

Sampang,- Gerak cepat Satlantas Polres Sampang, saat menerima informasi adanya ceceran batu krikil, di simpang empat jalan raya Trunojoyo, patut diapresiasi.

Dengan sigapnya, personel Polantas melakukan pembersihan batu krikil yang berserakan, di depan Monumen Sampang itu, Sabtu (18/11/2023) malam.

Hariyanto, pengendara yang melintas mengatakan, setelah mengetahui adanya batu krikil berceceran di jalan, dirinya menginformasikan ke Polantas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Khawatir ada pengendara lain terjatuh, maka saya segera menghubungi anggota Satlantas Polres Sampang,” ujar Hariyanto.

Baca Juga :  Kapolres Sampang: Jika Ada Balap Liar, Laporkan Ke Polisi

Ia mengungkapkan, ternyata tidak lama, anggota Polantas yang tengah melaksanakan patroli, dengan cepat menuju ke lokasi batu krikil berceceran.

“Mereka (Polantas), langsung membersihkan batu krikil dan pasir yang berserakan di jalan dengan alat seadanya,” ucapnya.

Kendati demikian, imbuh Hariyanto, dirinya mengapresiasi atas sigapnya Polantas Sampang, saat menerima informasi dari masyarakat.

“Saya apresiasi, karena telah peduli terhadap keselamatan pengendara, dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas (laka lantas),” pungkasnya.

Baca Juga :  Kasus Pembongkaran Makam, Gubernur Gorontalo Akan Sediakan Pemakaman Umum

Sementara, Kasat Lantas Polres Sampang AKP Rukimin, melalui Kanit Turjawali Aipda Budi Cahyono menyampaikan, terima kasih atas laporan dari masyarakat.

“Kami langsung ke lokasi, membersihkan ceceran batu krikil yang berserakan itu, sembari mengatur arus lalu lintas,” ujarnya kepada awak media ini.

Budi menyebutkan, saat melakukan pembersihan batu krikil, dirinya melibatkan sejumlah personel Polantas yang tengah berpatroli.

“Kami juga menghimbau kepada pengendara, agar berhati-hati dan tetap mematuhi peraturan berlalu lintas,” imbaunya.

Berita Terkait

64 Napi Narkotika Pamekasan Bebas Bersyarat
LSM Walihua Soroti Proyek Refitalisasi SMKN Model Gorontalo
ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Polusi Udara Ancam Warga
DPMD Pamekasan Siapkan PAW dan Pilkades 9 Desa
Badko HMI Jatim Kecam Perilaku Gus Elham ‘Cium Anak Kecil’
Pengerjaan Refitalisasi SMKN Model Gorontalo Lamban
Akhir Tahun 2025, PAD Pamekasan Tembus 81,76%
65 Pejabat Pemkab Sampang Dirotasi, Berikut Namanya !

Berita Terkait

Sabtu, 15 November 2025 - 23:08 WIB

64 Napi Narkotika Pamekasan Bebas Bersyarat

Sabtu, 15 November 2025 - 20:56 WIB

LSM Walihua Soroti Proyek Refitalisasi SMKN Model Gorontalo

Sabtu, 15 November 2025 - 11:34 WIB

ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Polusi Udara Ancam Warga

Jumat, 14 November 2025 - 22:18 WIB

Badko HMI Jatim Kecam Perilaku Gus Elham ‘Cium Anak Kecil’

Jumat, 14 November 2025 - 19:53 WIB

Pengerjaan Refitalisasi SMKN Model Gorontalo Lamban

Berita Terbaru

Caption: Kalapas Narkotika Pamekasan Kusnan, memberikan arahan kepada para narapidana yang resmi bebas, (dok. foto istimewa).

Daerah

64 Napi Narkotika Pamekasan Bebas Bersyarat

Sabtu, 15 Nov 2025 - 23:08 WIB

Caption: Ketua DPW Partai NasDem Jatim Lita Machfud Arifin, sampaikan sambutannya saat konsolidasi dengan DPD Partai NasDem Sampang, (dok. regamedianews).

Politik

DPW NasDem Jatim Perkuat Basis Partai di Daerah

Sabtu, 15 Nov 2025 - 19:47 WIB

Caption: ilustrasi.

Hukum&Kriminal

Pengedar Sabu di Tanjung Bumi Bangkalan Ditangkap

Sabtu, 15 Nov 2025 - 16:52 WIB

Caption: Electrostatic Precipitator pada Pembangkit Listrik Tenaga Uap di Kecamatan Anggrek Gorontalo Utara, (dok. regamedianews).

Daerah

ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Polusi Udara Ancam Warga

Sabtu, 15 Nov 2025 - 11:34 WIB