Keponakan Tega Bacok Paman di Bangkalan Hingga Tewas

- Jurnalis

Selasa, 16 April 2024 - 12:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: kondisi pelaku pembacokan di Arosbaya Bangkalan, tampak alami luka di tangan dan wajah, (dok. regamedianews).

Caption: kondisi pelaku pembacokan di Arosbaya Bangkalan, tampak alami luka di tangan dan wajah, (dok. regamedianews).

Bangkalan,- Peristiwa berdarah kembali terjadi di Pulau Madura, kali ini terjadi di Desa Arosbaya, Bangkalan, Senin (15/04/2024) malam.

Peristiwa sadis itu dialami Baihaki (56), menjadi korban penganiayaan dan pembacokan keponakannya sendiri, inisial ML (48).

Akibat perbuatan ML, Baihaki tidak lain adalah pamannya sendiri, harus dilarikan ke RSUD Bangkalan, namun nyawanya tidak tertolong.

Informasi yang dihimpun regamedianews, korban dibacok menggunakan senjata tajam, di pinggir jalan Desa Arosbaya.

Baca Juga :  Giliran Koordinator PKH Kecamatan Galis Ditahan Kejari Bangkalan

“Tiba-tiba pelaku (ML) menghampiri korban sambil menenteng celurit,” ujar Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, Selasa (16/04).

Lanjut Febri menjelaskan, seketika itu juga korban dibacok pelaku berulang kali, diduga pelaku tersinggung dengan ucapan korban.

“Motif tersinggungnya karena apa, masih diselidiki. Pelaku dan korban masih satu keluarga, paman dan keponakan,” ungkapnya.

Baca Juga :  Ini Tanggapan Kapolres Bangkalan Terkait Surat Terbuka Tentang Begal Kepada Kapolda Jatim

Korban sudah dievakuasi ke Puskesmas, tetapi tidak tertolong. Korban lalu dibawa ke kamar jenazah RSUD Syamrabu Bangkalan.

Febri mengatakan, polisi sudah mengamankan celurit yang digunakan pelaku, serta mengumpulkan keterangan dari saksi mata, termasuk pihak keluarga.

“Pelaku juga luka di bagian tangan, untuk sementara kita masih menunggu keterangan pelaku karena masih dirawat,” pungkasnya.

Berita Terkait

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang
Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus
Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep
Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis
Aktor 23 TKP Pencurian Motor di Sampang-Bangkalan Tertangkap
Hilang Lagi!, Polisi Usut Pencuri Mesin Traktor Disperta-KP Sampang
Kriminalitas di Sumenep, Kejahatan Siber Melonjak Tajam
Polres Sumenep Gaspol, 82% Kasus Kriminal Diselesaikan

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:27 WIB

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang

Rabu, 7 Januari 2026 - 08:08 WIB

Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:07 WIB

Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep

Senin, 5 Januari 2026 - 23:12 WIB

Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis

Senin, 5 Januari 2026 - 21:02 WIB

Aktor 23 TKP Pencurian Motor di Sampang-Bangkalan Tertangkap

Berita Terbaru

Caption: sebelum pengukuhan, panitia membacakan SK pengurus ranting dan anak ranting Muslimat NU Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 17:13 WIB

Caption: Manajer PLN UP3 Madura Fahmi Fahresi, diwawancara usai peresmian PJU baru di JLS Sampang, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:24 WIB

Caption: kiri, Moh Ramadhoni mewakili Direktur RSUD Pamekasan saat ditemui awak media, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Jan 2026 - 13:34 WIB

Caption: potongan video viral, sejumlah warga Desa Penyaksagan menampung cairan dari semburan sumur bor menggunakan botol, (dok. Syafin Rega Media).

Peristiwa

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Jumat, 9 Jan 2026 - 10:05 WIB