Ujian Praktek Memasak, Pelajar SMA Bustanus Syubban Sajikan 3 Macam Menu

- Jurnalis

Rabu, 8 Mei 2024 - 14:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Kepsek SMA Bustanus Syubban pose bersama tim penilai dan pelajar kelas 3 usai praktek ujian memasak, (dok. regamedianews).

Caption: Kepsek SMA Bustanus Syubban pose bersama tim penilai dan pelajar kelas 3 usai praktek ujian memasak, (dok. regamedianews).

Sampang,- SMA Bustanus Syubban Desa Paopale Laok, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, menggelar ujian praktek memasak, Rabu (08/05/2024) pagi.

Terlihat, antusias siswa-siswi kelas 3 mengikuti ujian praktek memasak di ruang kelas, dalam rangka pengambilan nilai ujian akhir, untuk mata pelajaran prakarya.

Dalam ujian tersebut terbagi menjadi tiga kelompok, masing-masing kelompok mendapatkan tugas untuk membuat 3 macam menu makanan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Yakni, terdiri dari menu makanan pembuka, makanan utama dan makanan penutup, dengan tetap memperhatikan konsep makanan sehat lima sempurna.

Sedangkan teknis pembuatannya dilakukan di rumah siswa, berdasarkan kesepakatan kelompok. Selanjutnya, semua kelompok membawa hasil karya mereka disajikan di meja saji dewan guru.

Baca Juga :  Ops Pekat, Polres Sampang: Paling Menonjol Kasus Premanisme dan Narkoba

Sementara itu, untuk penilaian dilakukan tim penilai dari dewan guru dan TU, dengan kriteria penilaian yaitu cita rasa, penampilan dan tata cara penyajian.

Amel, salah satu seorang siswa kelas 3 SMA Bustanus Syubban merasa senang, kelompoknya telah berhasil membuat 3 macam menu makanan.

Menu tersebut terdiri dari makanan pembuka yaitu buah-buahan, makanan utama yaitu nasi putih, ikan bakar lalapan dan makanan penutup.

“Semoga kami mendapatkan nilai yang bagus, atas ujian praktek memasak ini,” ungkapnya kepada regamedianews, Rabu (08/05) siang.

Baca Juga :  Grebek Warga Simo Surabaya, Polisi Temukan 11 Poket Sabu

Salah satu tim penilai Basit menuturkan, masing-masing kelompok memiliki kelebihan dan kekurangannya, mulai dari segi penyajian, penampilan maupun cita rasa.

“Ada yang tata cara penyajiannya bagus, namun cita rasanya masih kurang. Begitu juga sebaliknya,” ungkap Basit.

Sementara itu, Kepala SMA Bustanus Syubban Ahyak menuturkan, agenda ujian praktek memasak tersebut, rutin dilaksanakan setiap tahun guna menambah nilai siswa.

“Terimakasih tim penilai dan pembimbing, serta para siswa yang telah antusias mengikuti, sekaligus syukuran kelulusan kelas 3 yang sebentar lagi meninggalkan sekolah ini,” ungkapnya.

Berita Terkait

Upacara Hari Jadi Ke-495, Bupati Pamekasan Gunakan Bahasa Madura
Ketua PCNU Sampang: Dari Pesantren, Bangsa Belajar Kesetiaan
Sultan Madura Gelar Sholawat Akbar di Jakarta
Videonya Dijadikan Model Penayangan Yang Dinilai Merugikan Pesantren, Ini Tanggapan Gus Ali Mustakim
Pemkab Pamekasan Dongkrak Budaya Kerapan Sapi
Karapan Sapi Pamekasan: Lestarikan Tradisi, Gerakkan Ekonomi UMKM
Three Five Gelar Panggung Budaya Musik Daul
Kodim Pamekasan Tingkatkan Iman dan Taqwa

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 16:26 WIB

Upacara Hari Jadi Ke-495, Bupati Pamekasan Gunakan Bahasa Madura

Sabtu, 1 November 2025 - 16:31 WIB

Ketua PCNU Sampang: Dari Pesantren, Bangsa Belajar Kesetiaan

Senin, 20 Oktober 2025 - 15:40 WIB

Sultan Madura Gelar Sholawat Akbar di Jakarta

Selasa, 14 Oktober 2025 - 09:43 WIB

Videonya Dijadikan Model Penayangan Yang Dinilai Merugikan Pesantren, Ini Tanggapan Gus Ali Mustakim

Jumat, 26 September 2025 - 21:20 WIB

Pemkab Pamekasan Dongkrak Budaya Kerapan Sapi

Berita Terbaru

Caption: Wakil Bupati Sampang KH Ahmad Mahfud, saat mengisi sambutan dalam acara launching SPPG di Desa Taddan, (dok. regamedianews).

Daerah

Wabup Sampang: SPPG Jangan Main-Main Dengan Menu MBG

Selasa, 18 Nov 2025 - 16:20 WIB

Caption: Bupati Pamekasan KH Kholilurrahman sampaikan sambutan dan arahan, usai melantik sejumlah pimpinan OPD, (dok. regamedianews).

Daerah

Reshuffle, Empat Jabatan Kepala OPD Pamekasan Kosong

Selasa, 18 Nov 2025 - 13:59 WIB

Caption: Kajari Sampang Fadilah Hilmi (baju cokelat), diwawancara awak media usai pemusnahan barang bukti pidana yang inkracht, (dok. regamedianews).

Daerah

Perkara Pencabulan Anak di Sampang Menonjol

Selasa, 18 Nov 2025 - 08:59 WIB

Caption: Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono sematkan pita kepada anggotanya, tanda dimulainya Operasi Zebra Semeru 2025, (sumber foto: Humas Polres Bangkalan).

Daerah

Operasi Zebra 2025, Polres Bangkalan Incar 8 Pelanggaran

Senin, 17 Nov 2025 - 18:51 WIB