Kasus Sunat Dana Operasional TPS di Pamekasan Bergulir

- Jurnalis

Kamis, 13 Juni 2024 - 01:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: ilustrasi.

Caption: ilustrasi.

Pamekasan,- Penanganan kasus dugaan pemotongan dana operasional Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilu 2024, di Pamekasan Jawa Timur, terus bergulir.

Hal itu ditegaskan Kasat Reskrim Polres setempat AKP Doni Setiawan, saat menemui demonstran dari N-GO Madura, Rabu (12/06).

“Kami sudah melakukan pengembangan, serta telah meminta keterangan saksi-saksi dari perkara tersebut,” ujar Doni.

Tidak hanya itu, kata Doni, pihaknya juga telah meminta keterangan dari Pengaduan Masyarakat (Pendumas), yaitu ketua N-GO Madura Zaini Werwer.

Baca Juga :  Curi Celana, Residivis Lapas Medaeng Kembali Masuk Sel Tahanan

“Penanganan kasusnya tetap berjalan. Bahkan kami sudah minta keterangan Pendumas, selaku pengadu persoalan ini ke kami,” tandasnya.

Sementara itu, Zaini Werwer ketua N-GO Madura mengatakan, aksi demo tersebut dilakukan karena penanganan kasusnya tidak jelas.

“Kami turun jalan, karena supremasi hukumnya tidak jelas. Maka kami pertanyakan hal itu,” ucapnya.

Maka dari itu, imbuh Zaini, pihaknya meminta Polres Pamekasan, agar kasus dugaan pemotongan dana operasional TPS Pemilu jadi atensi.

Baca Juga :  Pelaku Gendam Masuk Hotel Prodeo Polres Sampang

“Diminta agar diusut tuntas, karena sebelumnya menjadi atensi Kapolres,” harapnya.

Untuk diketahui, selain demo ke Polres Pamekasan, N-GO Madura juga menggelar aksi di depan kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) setempat.

Dalam aksi demonya, menuntut terkait penanganan kasus dugaan korupsi pekerjaan proyek Pokmas tahun 2022 silam.

“Lokasinya di Desa Cenlecen Pakong. Dalam kasus ini ada keterlibatan oknum anggota DPRD, namun hingga saat ini belum ditetapkan tersangka,” pungkas Zaini.

Berita Terkait

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun
Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang
Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus
Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep
Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis
Aktor 23 TKP Pencurian Motor di Sampang-Bangkalan Tertangkap
Hilang Lagi!, Polisi Usut Pencuri Mesin Traktor Disperta-KP Sampang
Kriminalitas di Sumenep, Kejahatan Siber Melonjak Tajam

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 21:49 WIB

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:27 WIB

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang

Rabu, 7 Januari 2026 - 08:08 WIB

Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:07 WIB

Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep

Senin, 5 Januari 2026 - 23:12 WIB

Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis

Berita Terbaru

Caption: ilustrasi pelaku kriminal ditangkap, Pj Kades Tlagah beberkan surat pengunduran diri inisial UA dari jabatannya sebagai perangkat desa, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Minggu, 11 Jan 2026 - 21:49 WIB

Caption: Dandim Sumenep Letkol Arm Bendi Wibisono, menyampaikan arahannya saat grand launching SPPG di Kecamatan Rubaru, (sumber foto. Sumenep.go.id).

Daerah

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Minggu, 11 Jan 2026 - 12:02 WIB

Caption: sebelum pengukuhan, panitia membacakan SK pengurus ranting dan anak ranting Muslimat NU Kecamatan Kedungdung, (dok. foto istimewa).

Daerah

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 17:13 WIB

Caption: Manajer PLN UP3 Madura Fahmi Fahresi, diwawancara usai peresmian PJU baru di JLS Sampang, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:24 WIB